Memilih facial wash memang cukup tricky, makanya kamu harus pilih yang formulanya gentle dan nggak bikin ketarik!
Sebagai pemilik kulit kering, dan pasti banyak dari kalian yang tipe kulitnya kering juga punya permasalahan kalau pakai facial wash yang nggak tepat! Kulit bakal terasa kering, ketarik, bahkan sampai gatal kalo sampai salah pilih facial wash. Nah, penting banget buat kamu untuk pilih facial wash yang nyaman di kulit, seperti formula yang gentle, nggak bikin ketarik, serta kadar pH yang seimbang kaya Whitelab pH-Balanced Facial Cleanser. So, ini dia experience saya sebagai dry skin gang yang sudah cobain produk ini! Penasaran kan bagaimana hasilnya?
Kalau soal packaging, Whitelab selalu konsisten dengan warna putih dan design yang minimalis. Jadi, kalau kamu lihat sekilas produk Whitelab pH-Balanced Facial Cleanser, pasti bakal langsung tahu kalau produk tersebut dirilis sama Whitelab. Untuk ukurannya, meskipun termasuk banyak yaitu 100 g, masih bisa kamu bawa ke mana-mana alias travel friendly!
Whitelab pH-Balanced Facial Cleanser punya beberapa ingredients yang jadi jagoan seperti Mild Cleansing Agent yang nggak bikin kulit iritasi. Ada Agarikon Mushroom Extract untuk menyamarkan tampilan pori-pori di kulit. Terakhir, ada Prebiotic Oat yang tinggi nutrisi dan bisa banget untuk melembapkan sekaligus memperkuat skin barrier. Oke banget, kan?
Diformulasikan tanpa Sulfate dan fragrance, produk ini bisa diandalkan lho untuk membersihkan kulit kamu sampai ke pori-pori. Yes, Whitelab pH-Balanced Facial Cleanser mengklaim bisa mengangkat sisa kotoran sampai ke pori-pori, mengontrol produksi minyak tanpa bikin kulit ketarik, merawat pori-pori, dan yang lebih menyenangkan adalah bisa menenangkan kulit yang lagi iritasi lho. Plus, produk ini juga cocok buat all skin types, sensitive & acne prone skin friendly, aman untuk bumil dan busui juga! Nah, membahas soal tekstur, produk ini punya gel texture bening yang nggak thick, tapi juga nggak terlalu cair. Jadi pas dipakai juga akan terasa ringan dan nggak heavy. Tipe facial wash yang akan saya sukai! Tapi, gimana ya feel saat pemakaian dan hasilnya? Apa benar nggak bikin kulit kering?
Baca juga: Mengandung Bahan Natural, Skincare Ini Cocok Digunakan oleh Remaja!
Sesuai klaimnya yang bilang bahwa facial wash Whitelab yang satu ini nggak mengandung Sulfate, ternyata benar lho! Saat saya menuangkan gel facial wash dan dikasih sedikit air, nggak menghasilkan busa yang banyak seperti facial wash pada umumnya. Jadi memang beneran gentle dan ini tipe facial wash yang saya suka. Waktu diaplikasikan ke kulit juga rasanya lembut, nggak bikin licin, dan yang paling penting adalah pas dibilas juga nggak bikin kulit ketarik. Justru, Whitelab pH-Balanced Facial Cleanser memberikan sedikit kelembapan di kulit setelah cuci muka. Plus, nggak ada fragrance yang mengganggu saat cuci muka. Hasil akhirnya pun oke, karena bisa mengangkat kotoran dan minyak tanpa bikin kulit terlalu kering. Good job, Whitelab!
Baca juga: Super Tips! Lakukan 5 Hal Ini Kalau Skin Barrier Rusak!
Setelah nyobain Whitelab pH-Balanced Facial Cleanser, saya bisa bilang kalau produk ini layak dicoba! Apalagi kalau kamu punya permasalahan kulit kering dan sensitif, dan sering kesulitan menemukan facial wash yang cocok di kulit. Untuk ukurannya juga lumayan banyak yaitu 100 gr dan dibanderol dengan harga 55 ribu saja. Ramah banget di kantong kan? Nggak cuma harganya saja yang murah, dari segi ingredients dan formula juga oke banget. Oh iya, yang lebih pentingnya lagi adalah produk ini sudah Dermatologically Tested Hypoallergenic Tested, alcohol-free, fragrance free, SLS free, No PEG, Pregnancy & Breastfeeding Safe, Sensitive skin friendly, jadi bakal aman banget untuk dipakai sehari-hari!
So, kamu sudah terracuni belum untuk cobain Whitelab pH-Balanced Facial Cleanser juga? Kalau kamu tertarik atau bahkan sudah pernah coba, share ya di kolom comment!
Image: Dok. Female Daily