banner-detik

skincare

Sheet Mask Ramah Lingkungan? Cek Koleksi dari Sensatia Botanicals Ini!

seo-img-article

Terbayang nggak seberapa banyak sampah sheet mask sekali pakai beserta plastik kemasannya yang terbuang setiap hari?

Apa salah satu hal yang bikin kamu ragu-ragu untuk menggunakan sheet mask? Kalau saya sendiri, saya mulai jarang menggunakan sheet mask karena pertimbangan sampah sheet mask dan kemasan plastiknya yang terbuang sekali pakai. Kemasan ini biasanya terbuat dari campuran alumunium, plastik, dan berbagai bahan kompleks lainnya yang bisa memberi pengaruh buruk bagi lingkungan. And yap, plastik sendiri sangat sulit diurai kembali ke bumi.

Baca juga: 4 Masker Alternatif Pengganti Sheet Mask yang Lebih Eco-Friendly dan Terjangkau!

Sayangnya, nggak semua orang conscious atau cukup aware dengan bahan-bahan pembuatan sheet mask atau sampah kemasannya ini. Untuk kamu yang masih ingin mendapat manfaat dari sheet mask tapi lebih ramah lingkungan, tenang saja, karena Sensatia Botanicals merilis sheet mask baru yang biodegradable dan less plastic!

sheet mask ramah lingkungan sensatia botanicals

Koleksi sheet mask terbaru dari Sensatia Botanicals ini diformulasikan dengan serat VIOCEL yang terbuat dari bahan baku kayu terbarukan. Serat kayu ini berasal dari hutan atau perkebunan yang sudah memiliki sertifikasi dan kontrol produksi yang ramah lingkungan. Ketika dibuang, serat-serat kayu akan menjadi kompos, sehingga mudah terurai kembali kea lam (biodegrabble). Nggak cuma ramah lingkungan, serat VIOCEL juga mampu mengoptimalkan penyerapan serum ke dalam kulit. Aman untuk kulit wajah dan lingkungan!

Ada 4 varian sheet mask yang diperkaya dengan berbagai ekstrak tumbuhan alami untuk mengatasi berbagai permasalahan kulit, di antaranya:

Clarifying Cica Sheet Mask. Terbuat dari tea tree oil dan cica untuk meredakan kemerahan pada kulit sekaligus merawat dan mengurangi tampilan jerawat.

Firming Pomegranate Sheet Mask. Terbuat dari buah delima yang kaya antioksidan untuk menyegarkan dan mengencangkan kulit.

Hydrating Argan Sheet Mask. Terbuat dari minyak Argan untuk memberi kelembapan ekstra dan melembutkan kulit.

Toning Kakadu Plum Sheet Mask. Terbuat dari ekstrak kadau plum, licorice, dan chamomile yang bisa membantu menyeimbangkan dan mencerahkan kulit.

Baca juga: Review Parfum Lokal Elements dari Sensatia Botanicals

Masing-masing varian terdiri dari 8 lembar masker untuk meminamilisasi limbah sisa kemasan. Kamu sudah bisa dapatkan satu kemasan dengan 8 lembar masker ini dengan harga Rp180.000. Sudah bisa kamu beli di seluruh toko resmi Sensatia Botanicals.

Gimana? Tertarik untuk mencoba sheet mask yang lebih ramah lingkungan?

 

Images: dok. Brands

Slow Down

Please wait a moment to post another comment