banner-detik

skin care

White Cell DNA™️, Teknologi Terkini MS Glow yang Mencerahkan Kulit Lebih Cepat dan Aman!

seo-img-article

Awal November lalu, brand kecantikan lokal, MS Glow, resmi meluncurkan inovasi bernama White Cell DNA yang bisa menggantikan fungsi hydroquinone!

 

 

Hydroquinone terkenal sebagai ingredient skincare yang bisa mencerahkan kulit dan mengurangi pigmentasi secara cepat. Namun, banyak sekali efek samping dari Hydroquinone, sehingga penggunaannya di Indonesia bahkan dibatasi. Hydroquinone biasanya berbentuk krim dan hanya bisa diberikan dengan resep dokter. Itu pun tidak boleh dipakai terus-menerus, karena pemakaian jangka panjang malah akan merusak kulit. Namun, nyatanya masih banyak brand skincare abal-abal yang menjual produk skincare dengan kadar Hydroquinone tinggi, secara bebas di pasaran. Dan, lebih parahnya, masih banyak orang Indonesia membeli karena tergiur janji “mencerahkan kulit”.

Nah, berbekal kondisi yang mengkhawatirkan tersebut, MS Glow menghadirkan sebuah bahan aktif yang bisa menjadi replacement untuk Hydroquinone. MS Glow menyadari bahwa kulit kusam dan banyak hiperpigmentasi masih menjadi masalah yang sering dikeluhkan oleh masyarakat Indonesia. Sehingga, sebagai brand kecantikan lokal, MS Glow berusaha menjawab kebutuhan konsumen dengan teknologi yang lebih baik.

Inovasi yang dihadirkan oleh MS Glow ini bernama White Cell DNA™️. White Cell DNA™️ ditemukan melalui proses panjang dan diformulasikan di US. Cara kerja White Cell DNA™️ sama dengan Hydroquinone, yaitu menghambat produksi melanin pada kulit. Dengan begitu, kemunculan dark spots, melasma, kulit kusam, dan kulit yang menggelap bisa ditekan. Namun, tentu saja White Cell DNA™️ ini lebih aman dibandingkan dengan Hydroquinone, dan bisa kamu pakai dalam produk perawatan kulit sehari-hari.

Pada acara peluncuran MS Glow White Cell DNA™️ di Ritz Carlton, Rabu, 3 November lalu, Shandy Purnamasari, salah satu founder MS Glow, mengungkapkan, “Ini adalah wajah baru dunia beauty. Kami ingin menghadirkan bahan yang menjadi pengganti Hydroquinone dan Mercury. MS Glow ingin mengajak masyarakat untuk menghindari bahan aktif yang berbahaya.”

Dalam event peluncuran yang ramai dihadiri oleh content creator dan key opinion leader tersebut, hadir pula Aurel Hermansyah dan Atta Halilintar yang merupakan brand ambassador MS Glow. Aurel yang tengah mengandung, bercerita bahwa ia sudah menggunakan produk dengan kandungan White Cell DNA™️ dan merasa produk tersebut bisa menjaga kulitnya tetap sehat dan cerah semasa pemakaian.

Andre Genovese, sang formulator dari US, mengungkapkan bahwa White Cell DNA™️ adalah formula yang mengandung pH seimbang 5,5, cruelty-free, paraben-free, dan pastinya dermatologist tested.

 

Inilah sederet keunggulan White Cell DNA™️ yang bisa menjaga kesehatan kulitmu:

  • Membantu memudarkan dan menghambat hiperpigmentasi, PIH, dan lentigo.
  • 6 kali lipat lebih efisien dibandingkan Hydroquinone dalam mengatasi hiperpigmentasi.
  • Menggunakan nanoencapsulation technology, yang membuat produk lebih stabil dan penyerapan lebih efektif.
  • Terserap secara berkala selama 8-12 jam, tidak hilang dengan keringat.
  • Punya lebih sedikit potensi mengiritasi dibandingkan Hydroquinone.
  • Dapat dipakai untuk semua jenis kulit, aman untuk acne-prone dan kulit sensitif.
  • Menjaga kekuatan skin barrier dan mencegah Trans Epidermis Water Loss.
  • Ringan, water-based, dan tidak menyumbat pori-pori.
  • Tidak terserap di pembuluh darah, hanya di epidermis, sehingga aman bagi ibu hamil dan menyusui.
  • Anti-carcinogenic, non-cytotoxic, dan antioksidan.
  • Dengan penggunaan teratur, hasilnya akan mulai terlihat dalam waktu 7 hari.

 

Seru, kan? Kandungan White Cell DNA™️ ini akan hadir dalam berbagai produk MS Glow, mulai dari serum hingga moisturizer, yang aman dipakai setiap hari. Siapa yang sudah nggak sabar untuk mencobanya?

 

 

 

Image: Dok. Female Daily

Slow Down

Please wait a moment to post another comment