banner-detik

beautiful people

Fakta Musisi Indonesia Niki Zefanya, Penyanyi yang Isi Soundtrack Film Shang Chi!

seo-img-article

Nama Niki Zefanya atau Niki mungkin sudah nggak asing lagi di telinga anak muda yang lahir di tahun 90-an. Musisi asal Indonesia yang kini bergabung dengan label Amerika Serikat, 88 Rising bersama Rich Brian, Warren Hue, Stephanie Poetri nampaknya sudah mengepakkan sayapnya lebih tinggi lagi.

 

Setelah rilis lagu dengan HONNE, kini Niki berkesempatan untuk mengisi OST film Shang Chi and The Legend of The Ten Rings besutan Marvel, dengan lagu berjudul ‘Every Summertime’. Keren, ya? Nggak main-main, prestasi gemilang yang dicapai tentu memiliki banyak usaha dan kerja keras. Berikut adalah beberapa fakta mengenai Niki Zefanya yang wajib kamu tahu!

Belajar musik di Amerika

Nggak heran kalau Niki berakhir di label musik Amerika, sebab ia juga menimba ilmu di negeri yang sama. Ia setelah menyelesaikan pendidikannya di Sekolah Pelita Harapan, kemudian pindah ke Amerika Serikat untuk menggapai cita-citanya sebagai musisi. Di tahun 2017 ia resmi menjadi mahasiswi Lipscomb University yang terletak di Nashville. Tak disangka dan tak diduga, cita-citanya tercapai dengan mulus berkat ajakan Rich Brian yang mengundangnya untuk turut bergabung di label 88 Rising bersamanya.

Baca juga: Friday Fragrance: Parfum Favorit Para K-Pop Idol

Tetap mengingat tanah kelahirannya

Sudah nyaman di negeri orang adalah sebuah tantangan, karena bisa saja lupa dengan tanah kelahirannya. Namun tidak bagi Niki yang tetap ingat Indonesia walaupun berkarya dan besar di Amerika. Pasalnya sempat terjadi video viral yang menunjukkan Niki mengumandangkan lagu Indonesia Raya pada konser Heads in The Cloud di Los Angeles pada 17 Agustus 2019.

Membawa lagu kebangsaan Indonesia di depan banyak orang asing yang nggak familiar dengan bahasanya tentu saja merupakan tantangan besar, namun ia berhasil menyanyikannya dengan merdu. Di tahun berikutnya ia juga kedapatan menyanyikan lagu Satu Nusa Satu Bangsa dengan kebaya cantiknya.

Akrab dengan Lisa Blackpink

Siapa sangka warga Indonesia ada yang bersahabat dengan K-Pop Idol? Rasanya memikirkan ada orang Indonesia bisa akrab sama K-Pop Idol saja rasanya sudah mustahil. Berkat ini, banyak K-Popers jadi notice keberadaan Niki. Pasalnya Niki dan Lisa merupakan perempuan yang mewakili Asia Tenggara di kancah global.

Niki juga pernah mendatangi konser Blackpink pada saat tur di Amerika, dan sempat terlihat Niki mendukung Lisa ketika menjadi korban bullying netizen, karena menilai wajahnya yang nggak memenuhi standar kecantikan di Korea. Friendship goal!

Baca juga: Mengenal Dita Karang, K-Pop Idol Asal Indonesia!

Prestasi global yang nggak diragukan

Sempat menjadi pemenang kompetisi untuk menjadi pembuka konser Taylor Swift di Indonesia pada tahun 2014, kini Niki sudah bisa tampil di mana-mana dengan karyanya sendiri. Prestasi terbesarnya berhasil masuk Best of 2018 di Apple Music, masuk nominasi Best New Artist of 2018, hingga lagu ‘Spell’ miliknya sempat trending nomor 1 di Korea Selatan.

Nggak cuma itu, prestasi lainnya yang wajib dibanggakan adalah lagunya yang sering didengarkan oleh K-Pop Idol lainnya di luar Lisa Blackpink, misalnya Jaemin NCT dan juga Taeyong NCT. Pasalnya Niki sempat ramai diperbincangkan karena 3 lagunya masuk dalam konten NCT 24hr Relay Cam yang menayangkan keseharian Jaemin selama satu jam. Sejak saat itu cukup banyak orang Korea yang akhirnya mengetahui Niki.

Baca juga: 3 Aplikasi Ini Bikin Kamu Lebih Dekat dengan K-Pop Idol!

Itulah beberapa fakta menarik tentang Niki Zefanya. Apakah kamu sudah mendengarkan lagu terbarunya berjudul ‘Every Summertime’? Gimana menurut kamu?

 

Image : bandwagon asia, instagram nikizefanya, youtube 88rising

Slow Down

Please wait a moment to post another comment