banner-detik

skin care

Punya Kandungan Vitamin C Tinggi, Ini 5 Skincare dengan Kandungan Kiwi!

seo-img-article

Tahukah kamu kalau salah satu buah dengan kandungan vitamin C paling tinggi adalah kiwi? Makanya, kiwi bagus untuk merawat kulit kamu!

 

Banyak produk skincare yang mengandung vitamin C, karena vitamin C berfungsi sebagai anti0ksidan dan memberikan efek cerah pada kulit. Nah, vitamin C yang dipakai dalam produk skincare ada banyak variannya. Nggak semuanya menggunakan Ascorbic Acid, tapi banyak juga yang memakai ekstrak buah-buahan seperti kiwi, sebagai sumber vitamin C alami.

Beberapa produk skincare di bawah ini dilengkapi dengan buah kiwi yang punya segudang kebaikan bagi kulit, mulai dari mencerahkan kulit, melembapkan kulit, sebagai anti-inflamasi, hingga melindungi skin barrier.

Avokin Your Skin Bae Lactic Acid 10% + Kiwi Fruit 5% Serum, Rp149.000

Mencari exfoliating serum dari brand lokal yang bagus? Produk ini bisa diandalkan! Perpaduan Lactic Acid, buah kiwi, dan Niacinamide mampu mengangkat sel-sel kulit mati, bikin kulit cerah, dan menyamarkan garis-garis halus, tanpa membuat kulit iritasi. Bisa dipakai 2-3 kali dalam seminggu, atau setiap hari, hanya pada malam hari. Jangan lupa apliksikan sunscreen setiap pagi ya!

Glamer Kiwi Boost Hydrating Face Mist, Rp119.00

Glamer adalah brand skincare lokal baru yang layak kamu coba. Salah satu produknya, Glamer Kiwi Boost Hydrating Face Mist, bukanlah sekadar face mist yang menyegarkan, tapi diperkaya dengan banyak ingredients yang terkenal bikin kulit glowing, seperti 5% Niacinamide, Hyaluronic Acid, Centella Asiatica, dan kiwi extract. Ada sedikit sekali aroma, tidak mengganggu bagi kamu yang sensitif terhadap fragrance. Nggak lengket, dan nggak terasa perih di kulit. Tanpa alkohol, bebas paraben. Bagus untuk dipakai sebelum rangkaian skincare lainnya, atau kapan pun kamu membutuhkan hidrasi lebih.

Holika Holika Gold Kiwi Vita C+ Brightening Serum, Rp295.000

Dari brand Korea, ada serumnya Holika Holika, nih! Seperti namanya, serum ini diperuntukkan bagi kamu yang kulitnya kusam dan punya banyak dark spots. Kandungan utamanya adalah Haenam Gold Kiwi yang kaya vitamin C, vitamin E, serta vitamin B6, dilengkapi pula dengan Pure Vitamin C, 2% Niacinamide, dan Arbutin. Lengkap bnaget kan, brightening ingredients-nya? Produk skincare dengan kandungan kiwi ini baru saja diluncurkan tahun 2020 lalu. Simpan botolnya jauh dari sinar matahari ya, supaya nggak mudah teroksidasi.

Baca juga: 7 Skincare dengan Kandungan Ginseng untuk Menutrisi Kulit dan Bikin Awet Muda!

Antipodes Kiwi Seed Oil Eye Cream, Rp445.000

Suka dengan perawatan kulit yang organik? Antipodes harus masuk ke dalam list kamu! Brand asal New Zealand ini nggak hanya terkenal berkat koleksi skincare dengan Manuka Honey saja, tapi juga kiwi. Bahan utama eye cream yang lembut ini adalah avocado oil, vitamin E, carrot oil, borrage oil, kiwiseed oil, beeswax, dan grapefruit extract. Bikin kulit area mata terhidrasi, dan ada cooling sensation-nya!

Baca juga: Mau Kulit Bebas Kusam? Ini 3 Exfoliating Toner Lokal di Bawah 100 Ribu untuk Mencerahkan!

Y.O.U My Skin-Mate Face Mask – Cactus & Kiwi, Rp13.000

Kalau kamu punya kulit berminyak dan kusam, kamu bisa pakai sheet mask dengan kandungan kaktus dan kiwi ini secara rutin. Mampu melindungi kulit wajah dari radikal bebas, bisa mengontrol kadar sebum di kulit, membantu menenangkan kulit sensitif dan kering, serta memberi kesegaran pada kulit wajahmu. Harganya pun super terjangkau!

 

 

Itulah dia beragam produk skincare dengan kandungan kiwi untuk mempercantik kulitmu! Jadi, kalau mau kulitmu lebih sehat dan glowing, kamu bisa menggunakan produk-produk tersebut, dan konsumsi buah kiwi segar untuk melengkapi nutrisi dari dalam. Selamat mencoba!

Slow Down

Please wait a moment to post another comment