banner-detik

bath n body

Gimana Cara Mengatasi Selulit di Tubuh?

seo-img-article

Pernahkah kamu melihat kulit yang tampak berkerut, bergelombang, tidak kencang atau tampak seperti kulit jeruk, di sekitar paha, perut, ataupun ketiak? Kalau iya, yang kamu lihat itu adalah selulit.

 

Adapun penyebab umumnya adalah sel lemak yang berada di antara jaringan fibrosis. Jadi kulit kamu mengalami gangguan dan menimbulkan garis halus yang nggak beraturan pada permukaan kulit.

Faktor yang memicu terjadinya selulit juga beragam. Bisa jadi karena usia, hormone estrogen, genetik, peradangan jaringan, hilangnya kolagen, dan lain-lain. Meski selulit tampak mengganggu bagi penampilan tubuh, namun kamu nggak perlu khawatir, itu adalah masalah yang umum terjadi! Beberapa hal di bawah ini bisa membantu mengatasi selulit.

Konsumsi makanan kaya omega 3

Selain untuk meningkatkan kecerdasan otak dan meningkatkan sistem kekebalan tubuh, omega 3 juga rupanya bagus untuk membenahi selulit supaya tampak berkurang. Dengan berubahnya pola makan yang sehat, kamu juga akan punya berat badan yang terjaga, sehingga penumpukan lemak di bawah kulit bisa dikurangi atau dikontrol. Kamu bisa menemukan omega 3 di makanan seperti salmon dan telur.

Mengaplikasikan lulur kopi

Nggak cuma nikmat di minum ketika pagi hari, kopi cukup ampuh untuk mencegah akumulasi lemak pada jaringan sel. Lulur kopi juga dipercaya mampu merangsang sirkulasi darah serta mengencangkan kembali kulit yang mengendur. Oleh karena itu, kamu bisa mencoba luluran menggunakan kopi yang sudah banyak di jual di pasaran, ataupun mencoba membuatnya sendiri dengan mencampur kopi dengan berbagai minyak yang terkenal menghaluskan kulit, seperti coconut oil, olive oil, grapeseed oil, rosehip oil, atau almond oil. Aplikasikan lulur kopi 2-3 kali seminggu, terutama pada bagian tubuh yang banyak selulitnya. Setelahnya, jangan lupa aplikasikan body lotion atau body cream ya!

Baca juga: 10 Skincare Pomegranate untuk Mengencangkan Kulit dan Menguatkan Skin Barrier

Rutin memijat area selulit

Selain merawatnya menggunakan lulur, kamu juga bisa memijat tubuh yang memiliki selulit. Nggak harus ke spa atau mengundang terapis spesial, karena kamu bisa melakukannya sendiri dengan gerakan memutar yang lembut. Kamu bisa menggunakan produk body firming cream atau toning cream saat memijat, supaya lebih licin, plus bikin kulit jadi lebih halus dan kencang.

Namun, perlu diketahui bahwa segala sesuatu yang dilakukan nggak bisa mendapatkan hasil yang instan. Makanya kamu perlu memijatnya secara rutin, kalau bisa lakukan setiap hari setelah mandi.

Baca juga: 8 Skincare dengan Kandungan Jamur untuk Melindungi dan Mengencangkan Kulit

Rajin olahraga

Karena selulit terdiri dari lemak, maka kamu harus rutin berolahraga supaya mengikis lemak dan membuat tubuhmu jadi lebih toned. Kamu bisa melakukan squats, squat jumps, crunches, push-ups, plank jacks, donkey kicks, dan leg raises. Semuanya bisa dilakukan di rumah, kok!

Pergi ke klinik kecantikan

Untuk treatment yang lebih efektif, kamu bisa pergi ke klinik kecantikan terpercaya. Setiap klinik biasanya memiliki pilihan perawatan body sculpting yang berguna untuk menipiskan selulit dan mengencangkan tubuh. Kamu bisa menghubungi beberapa klinik seperti ZAP Clinic atau Blink Beauty untuk reservasi atau tanya-tanya detilnya dulu sebelum datang ke tempatnya. Jangan lupa tetap ikuti protokol kesehatan ya!

 

Itulah beberapa tips untuk mengurangi selulit di tubuh. Selain merawat dari luar, kamu juga harus merawatnya dari dalam. Perlu diingat bahwa hasil yang maksimal butuh rutinitas dan konsistensi yang tepat.

 

Image : Freepik.com & dok. Female Daily Network

Slow Down

Please wait a moment to post another comment