banner-detik

bath n body

4 Pilihan Produk Sugar Wax yang Aman untuk Pemula

seo-img-article

Sugar waxing akhir-akhir ini semakin banyak dicoba karena minim bahan kimia di dalamnya. Apa saja ya produk sugar wax yang bisa digunakan untuk yang baru mulai waxing?

Biasanya waktu pampering itu membahagiakan banget! Apalagi waktu kondisi badan lagi lelah, suntuk dan butuh perawatan ekstra. Selain luluran atau scrub, kamu bisa manfaatkan waktu untuk waxing, lho. Meskipun jenis perawatan ini nggak wajib dilakukan oleh sebagian orang, tapi manfaat waxing juga banyak dirasakan. Dari sekian banyak jenis waxing, sugar waxing banyak dipilih karena tergolong aman, apalagi buat yang baru memulai. Cocok juga dipakai untuk kulit yang sensitif bahkan bisa menjangkau sampai bulu-bulu halus! Kalau kamu termasuk yang baru cobain sugar wax, ini dia beberapa produk yang bisa dicoba.

AIWAX Sugar Waxing

Tiga bahan alami yang digunakan dalam produk ini adalah air, madu, lemon, dan gula. Paduan bahan-bahan tersebut memang efektif untuk mengangkat bulu hingga bersih dan bersifat mencerahkan! Ada 2 ukuran yang bisa kamu coba, salah satunya 250 ml dengan harga Rp93.300. Melalui official Instagram-nya, AIWAX juga kasih tips sugar waxing yang aman, lho.

 Mirael Sugar Waxing Kit

Beberapa hari yang lalu, saya sering banget lihat produk ini seliweran di TikTok! Keunikan dari produk ini terletak dari beberapa varian dengan manfaat yang berbeda juga. Ada Strawberry, Honey, Apple, Passion Fruit dan Green Tea yang aman untuk kulit sensitif. Kemasannya berbentuk jar praktis dengan harga Rp 95.000,00. Cara penggunaannya hampir sama dengan sugar wax pada umumnya.

Pertama, pastikan kalau area yang akan di-wax sudah bersih. Untuk ketiak dan area sensitif lainnya, bisa kamu tambahkan bedak tabur sebelum penggunaan. Oleskan wax searah pertumbuhan bulu dan tempel waxing strips di atasnya. Tarik strips berlawanan arah dan kamu bisa ulangi di area lain yang ingin dibersihkan.

Baca jugaMenghilangkan Rambut Badan, Waxing atau Sugaring?

 Sugarpot Pure Honey Sugar Waxing Kit

Setelah tahu kalau produk ini laris manis sampai sering sold out, saya semakin penasaran dengan 2 varian lainnya yaitu Matcha dan Strawberry! Teksturnya juga lebih lengket bahkan menyerupai selai. Belum lagi ditambah dengan aromanya yang fresh, jadi daya tarik lebih untuk sugar wax satu ini. Selain gula, ada juga lemon extract yang efektif untuk mencerahkan kulit. Dalam satu paket seharga Rp95.000 kamu akan mendapat produk waxing, waxing strips, dan spatula yang lengkap!

 Cool Sugar Wax

Kalau dilihat sekilas, bentuknya mengingatkan saya sama madu dalam toples! Bahan utama yang digunakan memang berupa madu yang bisa menjaga kelembapan kulit pasca waxing. Dalam satu paket ini kamu bisa dapat produk waxing, kain wax, dan spatula. Bisa juga digunakan untuk alis, ketiak, tangan, ataupun kaki. Buat yang suka dengan kemasan praktis, mereka juga menyediakan dalam bentuk tube yang bisa kamu aplikasikan dengan stik. Tapi, usahakan untuk menutup rapat produk ya supaya tidak cepat cair.

Baca juga3 Hal Wajib Diketahui Sebelum Waxing di Rumah!

 

Nah, itu tadi beberapa rekomendasi sugar wax yang lebih aman untuk pemula. Setelah melakukan waxing, ada cara lainnya untuk merawat kulit, lho. Karena kulit masih sensitif dan membutuhkan waktu pemulihan selama 4 jam, usahakan untuk tidak memakai produk wewangian dulu ya, seperti deodorant atau parfum. Lalu, hindari juga berendam di air panas yang bisa memicu peradangan di area sensitif. Setelah 6 hari pasca waxing, kamu bisa scrubbing perlahan pada area yang dibersihkan untuk menghindari pertumbuhan rambut ke dalam pori atau in-grown hair. Selengkapnya bisa baca di sini ya!

Jadi, dari pilihan waxing yang ada, manakah yang jadi favorit kamu?

 

 

Image: dok.brand, Freepik

Slow Down

Please wait a moment to post another comment