beauty
24 Mar 2021
Ingin Kulit Glowing Instan? Cobain Rekomendasi Peel-Off Mask Ini, Yuk!
Quick fix favorit buat bikin kulit glowing instan: peel-off mask!
Merasa nggak sih akhir-akhir ini cuacanya lagi panas banget? Bagi sebagian orang yang kulitnya cenderung sensitif, hawa panas ini bisa berpengaruh ke kondisi kulit juga. Misalnya jadi lebih murah iritasi, gatal, muncul kemerahan, produksi minyak berlebih, atau justru jadi mudah dehidrasi. Alhasil kulit jadi gampang kelihatan kusam. Salah satu quick fix favorit saya yang bisa bikin kulit glowing instan dan lebih segar adalah peel-off mask!
Kenapa bukan pakai sheet mask? Peel-off mask, yang juga dikenal dengan nama lain ‘rubber mask’ atau ‘modeling mask’, lebih kasih efek soothing dan cooling. Selain itu, karena bentuknya bukan essence, jadi nggak bikin kulit lengket juga setelahnya. Makanya di beauty clinic pun biasanya peel-off mask diaplikasikan setelah treatment supaya kulit lebih tenang.
Tertarik cobain? Cek rekomendasi peel-off mask berikut! Ada dari brand lokal juga lho.
Baca juga: 7 Masker Wash-Off untuk Ubah Kulit Kering Jadi Kulit Glowing
Shangpree Gold Premium Modeling Mask
Penasaran seperti apa rasanya facial spa layaknya beauty clinic di Seoul? Kamu bisa coba Shangpree Gold Premium Modeling Mask. Selain mengandung Gold Gel dan Active Collagen Powder, masker ini juga diperkaya soothing ingredients, yaitu Centella Asiatica. Kamu juga bisa mendapatkan kelembapan ekstra dari Jojoba Oil dan manfaat anti-aging dari Ginseng Root Extract yang menjaga kolagen dalam kulit. Kulit jadi glowing instan dan plumpy setelahnya!
The Aesthetics Skin x Dinar Amanda Cool Ice Powder Peel-Off Mask
Favorit saya! Terutama kalau cuaca lagi panas-panasnya. Peel-off mask ini merupakan kolaborasi The Aesthetics Clinic dengan beauty influencer Dinar Amanda. Kandungan Methyl Lactate di dalamnya kasih sensasi dingin menyegarkan dan bikin kulit terasa halus setelahnya. Tips dari saya, kamu juga bisa campur dengan air dingin saat mixing supaya lebih cooling.
Philocaly
Dari brand lokal lainnya juga ada Philocaly. Peel-off mask buatan Philocaly macam-macam variannya, yaitu Peach, Lavender, Tea Tree Oil, dan Blueberry. Pilihan varian ini bisa disesuaikan dengan kebutuhan kulitmu. Untuk yang kulitnya acne-prone bisa coba yang Tea Tree Oil. Nah, supaya istirahat di malam hari lebih tenang, kamu bisa pakai yang Lavender.
Baca juga: 5 Body Lotion Ringan dengan Sensasi Sejuk, Cocok Buat Cuaca Panas!
Tiga peel-off mask di atas bisa jadi teman me-time yang bikin kulit glowing instan sekaligus melepas kangen perawatan di beauty clinic!
Images: dok. C&F, The Aesthetics Skin, Philocaly, Freepik
annedean
-