Kandungan yang bikin kulit awet muda dan sehat ini masih underrated. Kenalan lebih lanjut sama manfaat Co-enzyme Q10, yuk!
Popularitas retinol, vitamin C, dan peptides sebagai kadungan yang mampu menunda tanda penuaan kulit memang belum tergeser. Tapi ada juga lho ‘underdog’ ingredient yang bisa merawat kulit wajah supaya tetap awet muda. Co-enzyme Q10 atau Ubiquinone, dikenal juga dengan nama lain CoQ10 atau Q10, merupakan jenis enzim tinggi antioksidan yang diproduksi secara alami dalam sel-sel tubuh kita. Namun tentunya dengan bertambahnya usia, jumlahnya dapat berkurang. Makanya kita perlu menambahkan asupan CoQ10 ke dalam tubuh. Nah, nama CoQ10 kini mulai kembali dibicarakan lagi karena ada di salah satu produk favorit skincare Youtuber Hyram, yaitu Q10 Serum.
Sebenarnya apa saja sih manfaatnya buat kulit?
Baca juga: Ini Dia Pengaruh Stress pada Kulit dan Cara Mengatasinya!
Salah satu faktor penyebab penuaan dini pada kulit adalah paparan sinar UV dan radikal bebas. Ini lah yang membuat kekuatan sel-sel kulit menurun dan bikin kulit rusak. CoQ10 tambahan yang kita aplikasikan secara topikal dari skincare atau oral melalu makanan dan suplemen, bisa membantu menangkal radikal bebas sehingga kulit tetap sehat dan tentunya awet muda. Selain itu, manfaatnya juga bisa meredakan kulit yang sedang inflamasi, misalnya akibat jerawat.
Radikal bebas juga jadi culprit dari masalah kulit lain, seperti kulit kusam dan kehilangan natural glow. Makanya butuh banget di-boost sama antioksidan dari CoQ10 ini supaya kulit wajah kembali lebih plump dan glowing.
Hiperpigmentasi di kulit disebabkan oleh produksi melanin berlebih. Nah, CoQ10 bisa memperlambat kerja enzim tirosinase yang mengontrol produksi melanin tersebut, sehingga warna kulit jadi lebih cerah merata dan membantu memudarkan hiperpigmentasi juga.
Salah satu tanda penuaan kulit yang paling kasat mata adalah munculnya kerutan. CoQ10 memberikan energi untuk sel-sel dalam tubuh kita memperbaiki sel yang rusak. Sel baru yang sehat, juga berarti kondisi kulit yang lebih sehat. Selain itu CoQ10 juga menstimulasi pembentukan kolagen yang bisa mencegah dan menyamarkan kerutan.
Baca juga: Kulit Kusam dan Kurang Glowing? Cobain 4 Skincare Vitamin C yang Ampuh Bikin Kulit Cerah
Nggak hanya punya macam-macam manfaat untuk kesehatan kulit, CoQ10 juga merupakan kandungan yang versatile, mudah dicampur dengan kandungan aktif lain, dan minim banget risiko iritasi. Jadi bisa di-layer sama skincare favoritmu. Sejauh ini skincare dengan kandungan CoQ10 hadir dalam formula cream dan serum, seperti The Inkey List Q10 Serum, Eucerin Q10 Anti-Wrinkle, dan Skin Inc Coenzyme Q10.
Sudah pernah cobain skincare dengan Coenzyme Q10 belum?