ic-fd

Kenapa Penting Menjaga Kesehatan Lapisan Kulit

bath n body
author

ochell・16 Dec 2020

detail-thumb

Belakangan ini banyak banget beauty produk yang fungsinya menjaga lapisan kulit atau skin barrier. Tapi sebenarnya apa sih skin barrier ini, dan kenapa perlu banget dijaga kesehatannya? Yuk, kita bahas di sini. 

5 BRIGHTENING SERUM LOKAL UNTUK BIKIN KULIT GLOWING 2

 

Salah satu alasan kenapa kulit jadi mudah sensitif, dehidrasi atau lama pulihnya, bisa jadi karena skin barrier kalian yang rusak. Faktor yang menyebabkan skin barrier rusak itu banyak sekali, mulai dari internal sampai faktor eksternal. Makanya,  melakukan basic skincare rutin sangatlah penting. Sesimpel hanya membersihkan wajah, menggunakan pelembap dan sunscreen, sudah sangat membantu untuk menjaga atau memperkuat skin barrier kita.

Sebenarnya apa sih fungsi skin barrier atau lapisan kulit ini? 

Pada dasarnya, kulit manusia memiliki banyak lapisan. Pasti sering dong dengar istilah epidermis dan dermis? Nah, skin barrier ini adalah lapisan kulit paling luar (epidermis), yang memiliki fungsi untuk melindungi tubuh kita dari agresor luar. Skin barrier sendiri terbuat dari 3 sel kulit, yaitu  fatty acids, ceramides and kolestrol. Skin barrier nggak hanya melindungi tubuh kita dari agresor luar, seperti debu, kotoran dan bakteri, tapi juga menjaga agar tubuh kita nggak kekeringan. Jadi skin barrier juga berkerja untuk menjaga kadar air di dalam tubuh kita.

steroid untuk kulit sensitif
Lalu apa yang terjadi kalau skin barrier kita rusak atau nggak sehat?

Banyak banget hal yang akan terjadi, mulai dari yang ringan hingga yang parah. Kalau ringan, paling kalian akan merasakan kulit kering, sensitif, kemerahan, dan juga gatal. Kalau parah, bisa jadi kalian mengalami berbagai permasalahan kulit, seperti dermatitis atopicDermatitis Seboroik, eksema, psoraisis dan berbagai permasalahan lainnya.

Nah, apa saja sih yang menyebabkan skin barrier kita bisa rusak?
Lagi-lagi banyak banget, ada external dan juga internal. Kalau internal biasanya karena memang bawaan DNA atau hormon dari keluarga. Kalau dari eksternal biasanya karena produk-produk body atau skincare yang kita gunakan. Misalnya menggunakan sabun yang kaya akan SLS, alkohol yang tinggi, nggak menggunakan sinar matahari, kurang makanan sehat, dan sebagainya.

Baca juga : Kulitmu Sensitif? Ini 7 Pilihan Face Toner Bebas Alkohol Buat Dicoba!

body lotion

Kalau ada tanda-tanda skin barrier rusak, lalu harus apa?

Jangan panik dulu! Kalau kamu mulai merasa kulit wajah atau badan sering kering, ketarik, kemerahan atau gatal, pertama yang bisa kamu lakukan adalah gunakan pelembap. Cari skincare atau body care yang memiliki kandungan seperti fatty acid atau Hyaluronic Acid. Kedua kandungan ini dapat bekerja dengan cepat untuk mengembalikan kadar air pada kulit, sehingga dapat meredakan kulit yang sensitif, iritasi ataupun gatal. Selain menggunakan pelembap, kurangi dulu penggunaan skincare atau body care dengan active ingredients, seperti vitamin C, Retinol, AHA, BHA atau body scrub.

Baca juga: Mengatasi Fungal Acne Saat Perubahan Cuaca

VASELINE REPAIRING JELLY ORIGINAL DAN ALOE 3

Sebisa mungkin, saat kulit sedang iritasi atau sensitif, gunakan produk-produk skincare dan body care yang super simpel atau basic. Kalau bisa, pilih menggunakan produk-produk yang nggak mengandung wewangian samasekali. Wewangian memang nggak buruk untuk kulit, tapi ketika kulit sedang perih, kadang parfum bisa mengiritasi.

Produk apa saja sih yang bisa dipakai untuk meredakan kulit iritasi atau untuk membatu memperkuat skin barrier? Banyak banget kok. Kamu bisa mencari produk skincare dengan kandungan prebiotik dan probiotik. Sedangkan untuk pelembap, kamu bisa cari jenis pelembap yang sifatnya occlusive, seperti  Vaseline Petroleum Jelly atau Lucas Papaw.