banner-detik

fitnfab

5 Manfaat Lakukan Stretching Saat Bangun Tidur!

seo-img-article

Back view of happy beautiful young Asian woman waking up in morn

Stretching nggak cuma dilakukan sebelum olahraga.

Peregangan atau stretching merupakan aktivitas yang biasa dilakukan sebelum dan sesudah olahraga. Hal tersebut dilakukan agar otot lebih siap dan mengurangi risiko cedera. Padahal peregangan  nggak hanya dilakukan sebelum dan sesudah berolahraga, kamu juga bisa melakukan peregangan di pagi hari setelah bangun tidur.

Mungkin keinginan untuk menarik selimut dan menambah sedikit waktu tidur terkadang tidak tertahankan, namun hal ini bisa membuat tubuh lemas dan tak bertenaga. Oleh karena itu, jika kamu rutin melakukan peregangan setelah bangun tidur, kamu akan mendapatkan berbagai manfaat bagi kesehatan. Sangat disayangkan kalau kamu melewatkan atau bahkan sama sekali tidak pernah melakukan stretching di pagi hari. Terlebih peregangan bisa kamu lakukan dalam waktu singkat yaitu 5-10 menit saja. Lalu apa saja sih manfaat dari stretching? Ini dia penjelasannya.

Baca juga: Leher Gampang Pegal Selama WFH? Ini Cara Mengatasinya!

Melancarkan peredaran darah

yoga

Melakukan peregangan di pagi hari itu sangat penting, karena kita baru saja terbangun setelah istirahat beberapa jam. Dengan melakukan peregangan maka aliran darah ke seluruh tubuh akan meningkat. Apalagi jika kamu adalah orang yang sibuk bekerja, kamu wajib melakukan peregangan selama minimal 5 menit. Ketika peredaran darah lancar, kamu dapat memberikan energi yang optimal di pagi hari yang dapat membantu mencegah kelelahan dan kelesuan saat bekerja. Selain itu sirkulasi darah yang baik membantu tubuh berfungsi optimal.

Memperbaiki postur tubuh

Kalau kamu adalah seseorang yang bekerja di depan laptop dengan posisi duduk, peregangan di pagi hari dapat memperbaiki postur tubuh kamu. Karena selain menimbulkan nyeri di pinggang, duduk lama juga bisa menyebabkan tubuh mu menjadi bungkuk. Tak butuh waktu lama kok untuk melakukannya, dengan stretching di bagian dada, punggung, bahu, dan kaki, kamu sudah bisa mempertahankan bahkan membuat postur tubuh menjadi lebih baik. Nggak mau kan postur tubuh mu berubah?

Mengurangi sakit dan nyeri

Manfaat stretching selanjutnya adalah untuk mengurangi sakit dan nyeri pada tubuh. Sebetulnya rasa sakit dan nyeri bisa muncul kapan saja, tapi bisa juga kamu rasakan di pagi hari setelah terlalu lama beristirahat. Sakit yang kamu rasakan itu terjadi karena adanya peningkatan cairan pada tulang, sementara tubuh berbaring dalam posisi diam yang terlalu lama. Lakukanlah streching secara perlahan untuk mengurangi rasa sakit dan nyeri itu.

Melenturkan otot dan sendi

YOGA - PERAWATAN KECANTIKAN DI RUMAH

Tidur dengan posisi yang sama dalam waktu  yang terlalu lama berisiko membuat otot dan sendi menjadi kaku. Nah yang bisa kamu lakukan adalah melakukan peregangan. Peregangan bisa membantu otot menjadi lebih fleksibel dan memudahkan  tulang belakang dan jaringan lunak untuk bergerak. Selain itu, rutin melakukan peregangan otot akan membuatmu tidak mudah kram. Jadi ketika otot sudah kembali lentur, aktivitas sehari-hari akan lebih mudah dijalankan.

Lebih siap melakukan kegiatan

Peregangan setelah bangun tidur bisa bikin kamu lebih segar dan siap untuk melakukan aktivitas di pagi hari. Stretching di pagi hari juga bisa membantu kamu memberikan perasaan nyaman yang akan mendukung energi sepanjang hari. Serta memberi semangat tambahan bagi tubuh untuk beraktivitas.

Baca juga: Bahaya Menggunakan Masker Saat Olahraga

Ternyata banyak ya manfaat melakukan peregangan di pagi hari. Untuk mendapatkan hasil yang maskimal, kamu bisa melakukan stretching minimal 5 menit setiap hari. So, if you want to get all of those benefits, keep trying!

Slow Down

Please wait a moment to post another comment