ic-fd

Lakukan Ini di Pagi Hari Supaya Kamu Happy di Rumah Seharian!

health wellness
author

reginabraham・02 Apr 2020

detail-thumb

makeup WFH - Arum (3)

Rutinitas sesimpel ini bisa membuat hari kamu jadi lebih happy lho!

Pagi hari adalah salah satu momen yang paling penting dalam keseharian kita. Karena, apa yang kita lakukan di pagi hari, akan mempengaruhi mood kita seharian. Mumpung saat ini kita harus selalu berada di rumah, sangat penting untuk maintain mood kita supaya tetep produktif walaupun cuma ada di rumah. Kalau biasanya bangun tidur kita langsung melompat ke kamar mandi untuk siap-siap beraktivitas, momen ini adalah momen yang tepat untuk menikmati slow mornings, sambil menunggu waktu jam 10 pagi untuk berjemur di matahari pagi. So, berikut adalah beberapa hal yang bisa kamu lakukan di pagi hari supaya kamu tetap happy di rumah seharian:

Bangun Tidur

IMG_4555

Ini adalah momen bagimu untuk menikmati setiap menit bangun tidurmu. Nggak perlu langsung loncat ke kamar mandi untuk bersiap-siap. Sekedar ngulet ataupun merenung sejenak untuk mengumpulkan nyawa ternyata sangat penting untuk me-maintain mood & bisa bikin kamu happy seharian !

Pagi Hari

IMG_4789

Ambil waktu 5-10 menit untuk meditasi atau sekedar merenung dengan segelas lemon hangat. Lanjutkan dengan melakukan stretching, jangan lupa juga berjemur di bawah matahari untuk menjaga daya tahan tubuh kamu. Sesuai anjuran dokter, matahari paling bagus untuk kamu berjemur adalah di jam 10 pagi. Tapi, diingat juga jangan terlalu lama durasi buat berjemurnya ya. Maksimal 15 menit, lalu kalian bisa balik lagi ke dalam rumah.

Baca juga: Nivea Bikin Hand Sanitizer Gratis untuk Rumah Sakit di Indonesia!

Sarapan

SUPER FOOD UNTUK MENINGKATKAN KEKUATAN IMUN 7

Baik itu semangkuk sup yang hangat, makanan atau sereal kesukaanmu, nikmati setiap gigitan sambil mensyukuri makanan yang masih tersedia bagimu. Sekedar mensyukuri akan hal-hal yang masih bisa kamu nikmati di pagi hari, betul-betul bisa membuat energimu lebih positif dan membuat kamu lebih happy.

 

Bersiap-siap

IMG_6288

Setelah sarapan, go for a shower or a nice bath! Ambil waktu mandimu jadi momen di mana kamu menyadari setiap bagian dari tubuh kamu sambil mengaplikasikan essential oil maupun natural soap favoritmu. Setelah itu, take your time untuk melakukan skincare routine kalian di pagi hari! Ingat, saat-saat di rumah seperti ini adalah saatnya kamu bisa jaga kulit kamu baik-baik. Berhubung kita jarang keluar rumah dan nggak terkena debu! Supaya bikin wfh kamu lebih bersemangat, kamu juga bisa gunakan sedikit makeup dan berdandan sebelum mulai bekerja. Ini adalah saatnya buat kamu take time dalam bersiap-siap!

Self-Reflection

3c5226d74ed7aed3dda12eae161f6833

Setelah kamu sudah siap, kamu bisa mengambil waktu sejenak untuk self reflection. Mungkin kamu bisa memulai dengan baca quotes-quotes yang menyemangati hari, atau membaca renungan harian maupun your favorite poems. Ambil waktu sekitar 5-10 menit untuk kamu renungkan sejenak. Pastikan kamu memperoleh dan belajar sesuatu yang baru setiap harinya! Seringkali, kejenuhan datang karena kamu stop mendapat atau belajar sesuatu dalam kurun waktu yang lama. So it’s good to start the day by learning a bit of something! It’s also good to go out for a bit!

Baca juga: Masker Mana yang Sebetulnya Ampuh untuk Menangkal Virus?

Set Up Workspace

IMG_6375 tanpa gelas

Kalau kamu harus wfh, setting workspace yang paling nyaman buat dirimu. Siapkan teko dan cangkir kecil berisi teh herbal kesukaanmu. Kamu bisa coba fresh chocolate mint, atau chamomile flower tea supaya bikin pagi kamu jadi lebih tenang. Siapkan juga notebook untuk kamu bisa scribble down ide-ide brilianmu, nyalakan lagu kesukaan, serta aromaterapi yang siap menemani kamu seharian bekerja. Kalau workspace kamu udah bikin kamu nyaman, sekarang tinggal saatnya kamu set to-do-list maupun goal yang ingin kamu capai di hari itu! Happy working !

Baca juga: 5 Tips Ke Supermarket Saat Harus Lockdown

So, berikut adalah beberapa rutinitas di pagi hari yang bisa kamu lakukan untuk membuat hari jadi terasa lebih baik. Kurangi mengeluh atau meratapi kondisi yang saat ini cuma #dirumahaja. It’s going to make things worse! Lebih baik, nikmati setiap momen karena momen seperti belum tentu ada lagi.

Have a good morning and have a nice day!