ic-fd

Teknik Pijat Wajah Ala Perempuan Jepang

beauty school
author

reginabraham・24 Apr 2019

detail-thumb

Salah satu ritual yang sering banget orang Jepang lakukan dan hampir gak pernah miss adalah massaging! Jadi, mereka nggak cuma mengaplikasikan skincare dengan cara ditepuk-tepuk saja, tapi menggunakan teknik pijat wajah tertentu untuk mendapatkan hasil akhir yang diinginkan. Biasanya, ritual ini dilakukan sebanyak 2 kali sehari, yaitu di pagi dan sore hari, supaya hasilnya maksimal.  Mereka percaya dengan dilakukan pemijatan pada area wajah, bisa mencegah puffy face, serta mendukung terjadinya mikrosirkulasi yang membantu peredaran darah agar kulit menjadi lebih cerah serta mencegah terbentuknya fine lines.  Dengan teknik pijat ini juga dipercaya dapat membantu skincare agar dapat menyerap dengan lebih baik.

Baca juga: Tren Gemstone Facial Roller Kembali Hits!

Nah, ada 2 macam teknik massage ala perempuan Jepang yang saya dapatkan dari buku Pure Skin by Victoria Tsai, dan pastinya bisa kalian lakukan sehari-hari, lho.

tatcha

  1. Asayake Facial Massage

Asayake merupakan bahasa Jepang yang berarti ‘morning glow’. Sesuai namanya, Asayake Massage biasanya dilakukan di pagi hari.  Biasanya massage ini dilakukan dengan telapak tangan yang sudah direndam dengan air dingin, agar dapat membantu mengencangkan wajah di pagi hari. Ini juga bisa jadi sekalian bikin kita makin melek kali ya! Nah, untuk hasil yang optimal, kita bisa ulangi step-step berikut sebanyak 5 kali.

 Baca juga: Beberapa Alasan Kenapa Kamu Harus Melakukan Face Massage

Step One – Letakkan moisturizer di telapak tangan.

Step Two – Secara perlahan pijat bagian sekitar leher dengan gerakan ke arah atas.

Step Three – Pijat dari bagian tengah dagu, naik ke sepanjang jawline dengan lembut.

Step Four – Gunakan jari-jarimu untuk memijat dari pinggir tulang hidung, ke bagian sepanjang tulang pipi.

Step Five – Letakkan jari-jarimu di atas alis kemudian pijat ke atas ke bagian garis rambut.

tatcha-2

  1. Yukake Facial Massage

Kalau Asayake tadi merupakan ‘morning glow’, Yukake berarti sebaliknya, yaitu ‘evening glow’ yang pastinya bisa dilakukan di sore hari. Pijatan ini dapat menurunkan tensi, serta membantu detoksifikasi melalui jaringan limfa. Pertama gosok kedua telapak tangan agar hangat, kemudian lakukan step-step ini sebanyak 5 kali.

Baca juga: Mengencangkan Kulit di Rumah Dengan Facial Roller

Step One – Mulai dengan memijat wajah dari bagian garis rambut ke bagian kening secara bolak-balik.

Step Two – Letakkan moisturizer pada tangan, pencet jari jemari dari bagian dalam alis ke bagian luar ujung alis, dan berhenti di samping telinga.

Step Three – Gunakan telunjuk dan jari tengah untuk melakukan pijatan dari pangkal hidung, bergerak ke sepanjang tulang pipi.

Step Four –  Letakkan jari di belakang telinga, pijat ke bawah menuju rahang hingga tulang selangka. Gerakan ini dapat membantu pembuangan racun melalui kelenjar limfa.

Kedua teknik pijatan ini bisa kamu lakukan menggunakan jari, atau bisa juga memanfaatkan guasha hingga facial roller andalan buat bikin relaksasi jadi lebih maksimal.

Nah, gampang kan step-stepnya! Bagaimana menurut kalian? Kira-kira kalian mau ga mulai rutin ngelakuin massage ini?