bath n body
09 Nov 2018
Produk Wajib Punya untuk Masalah Kulit Eczema
Eczema bisa datang dan pergi kapan saja, obat paling ampuh meredakan eczema yang meradang ada krim steroid. Tapi saya punya rekomendasi produk lain untuk menenangkan eczema yang meradang.
Eczema atau atopic dermatitis adalah kondisi kulit turunan yang menyebabkan kulit sangat sensitif. Nggak jarang, yang memiliki masalah kulit eczema ini memiliki skin barrier yang sudah rusak. Kalau skin berrier rusak, artinya kulit nggak terlindungi dari bahan iritan eksternal, seperti alkohol, detergent, sabun yang tinggi SLS dan juga wewangian. Kalau kalian ingin baca lebih lengkapnya mengenai permasalahan eczema, bisa langsung baca artikel detailnya tentang Serba-Serbi Kulit Eczema yang pernah ditulis oleh Amal.
Baca Juga: Skincare Ampuh untuk Kulit Dermatitis
Kalau kalian pernah konsultasi ke dokter kulit, pasti kalian akan diresepkan satu krim yang isinya adalah steroid. Yep, salah satu cara paling ampuh untuk meredakan eczema meradang adalah steroid! Tapi, cara penggunaanya pun bersyarat, maksimal dipakai tiga hari atau sampai radangnya mereda dan kulit mulai kembali halus. Sisanya untuk menjaga supaya radang ini nggak timbul lagi adalah dengan rajin menggunakan body lotion, untuk memberikan lapisan pelindung dan menjaga kelembapan kulit.
Lalu gimana kalau krim steroid yang diberikan dokter sudah habis atau memang sudah pingin stop pakai krim steroid karena penggunaannya ribet (krim ini nggak boleh kena wajah)? Saya nemu, dua produk yang mampu membantu meredakan dan proses penyembuhannya secepat menggunakan krim steroid dokter!
Lucas Papaw Ointment
Kalau biasanya produk ini digunakan untuk melembapkan bibir atau dipakai untuk hacks foundation, ternyata Lucas Papaw menjadi produk paling ampuh untuk cepat meredakan eczema meradang. Jadi, beberapa hari lalu eczema pada tangan saya lagi parah banget sampai kulitnya sobek. Kalau menggunakan hand lotion saja, proses sembuhnya bisa memakan waktu tujuh hingga sepuluh hari. Tapi, kalau menggunakan Lucas Papaw, radangnya langsung reda dalam jangan waktu tiga hari. Nggak heran ini ampuh banget untuk melembapkan dan mempercepat proses penyembuhan kulit, karena produk ini kaya akan enzim pepaya yang bagus untuk kulit kering dan memiliki anti-bacterial properties.
Norid Adjunctive Care
Ini adalah pelembap yang direkomendasikan oleh salah satu dokter kulit yang pernah saya kunjungi. Seperti yang bisa dilihat pada foto, krim ini berfungsi untuk memberikan lapisan ekstra pada kulit, sehingga mencegah bahan-bahan irritant langsung berhubungan dengan kulit. Krim ini sendiri memiliki kandungan seperti licorice, chamomile dan pratulaca extract yang fungsinya melembapkan dan menjaga elasitas kulit. Penggunaan Norid Adjunctive Care sendiri bisa di mana saja, bisa sebagai pelembap wajah, badan atau digunakan sebagai hand lotion, kalau permasalahan eczema kalian terdapat pada tangan.
Kalau krim yang satu ini jadi andalan saya ketika eczema baru mulai meradang, kalian sendiri gimana? Punya rekomendasi produk untuk mengatasi eczema yang meradang, nggak? Kalau punya, boleh dong di share di komentar bawah.