ic-fd

Primer untuk Kulit Kering, Penting Nggak?

makeup
author

annetta・27 Sep 2017

detail-thumb

Ini alasan kenapa saya belum mengutamakan penggunaan primer untuk kulit kering. 

Kebanyakan orang pakai face primer, either untuk menyamarkan pori-pori atau untuk menahan minyak agar makeup lebih tahan lama. Nggak heran kalau saya sering dapat pertanyaan di DM Instagram maupun artikel, rekomendasi primer untuk kulit kering. Yes, dewy primer seperti Becca Backlight Priming Filter atau Chanel Illuminating Base semakin naik daun, tapi yang dicari dry skin sisters memang bukan efek itu, sih.

Walau nggak nyari hasil mattifying, tapi bukan berarti pingin efek wajah dewy juga. Saya pun punya Becca Backlight Priming Filter tapi nggak terlalu terpakai karena hasilnya terlalu mengilap, at least on me. Punya kulit kering, biasanya yang kita cari dari primer adalah efek smoothing (not necessarily blurring) ke tekstur wajah, dan sedikit tackiness agar makeup lebih nempel, dan juga tahan lama.

primer-kulit-kering-2

Makin banyak hydrating primer yang jadi favorit pemilik kulit kering dan bisa banget kamu coba. Beberapa yang paling populer adalah Marc Jacobs Coconut Face Primer, Glossier Priming Moisturizer dan Too Faced Hangover Rx. Walau efeknya ke ketahanan makeup nggak terlalu signifikan, tapi pengaruhnya ke hasil akhir foundation/ makeup jadi kelihatan lebih halus, tanpa tekstur kering dan dry patchess .

But to be honest, sampai sekarang saya belum pernah kepikiran untuk memakai primer khusus kulit kering. Selain pengalaman sering breakout karena primer bersilikon yang bikin parno, menurut saya efeknya bisa didapatkan hanya dengan pelembap yang agak thick. Bioderma Soothing Cream, pelembap andalan saya kalau muka lagi lebih kering dari biasanya, udah cukup jadi base makeup yang bagus untuk kulit saya yang kering ini.

primer-kulit-kering

Beberapa MUA favorit saya juga banyak yang skip primer, dan lebih mengandalkan thick moisturizer dan eye cream sebagai base makeup untuk kulit kering. Saya sepaham bingits, dan juga melakukan hal ini sebelum makeup dengan hasil yang memuaskan, kok. Beberapa pelembap yang dicoba Dara di artikel ini juga bisa jadi pilihan, deh.

Setuju sama Tasya Farasya saat main ke FD, berdasarkan pengalaman saya, primer itu nggak terlalu ngaruh sih ke longevity makeup. Another reason why it’s not a must for me 😀 Agar makeup lebih tahan lama, saya lebih mengandalkan trik bedak sebelum foundation tepat setelah pelembap.  Setting spray juga lumayan membantu, walau nggak wah banget hasilnya. Yang lagi saya pakai adalah Skandinavia Bridal Setting Spray.

Last but not least, peran skincare “luar-dalam” menurut saya penting banget. Tekstur sering jadi main concern pemilik kulit kering, dan ketimbang “mengatasi” secara sementara dengan makeup, saya lebih merasakan hasil makeup yang halus paripurna, tanpa masalah dry patches atau area berminyak-tapi-dehidrasi saat nggak nakal coba-coba skincare sarat eksperimen, dan bisa mengendalikan craving minum kopi yang bisa bikin kulit kering.

Hope it helps!