Mengingat sudah akhir bulan, kali ini saya mau meracuni 5 primer bagus di bawah 200 ribu yang wajib kamu coba!
Rasanya untuk kulit perempuan Indonesia yang cenderung berminyak, menggunakan primer adalah kewajiban. Bagi yang belum tahu, primer berfungsi untuk menyamarkan pori-pori dan membantu makeup lebih tahan lama. Selain dua hal tadi, primer juga berfungsi untuk mencegah terjadinya foundation oksidasi.
Nah, setelah selama sebulan mencoba beberapa primer, akhirnya saya menemukan lima primer bagus dengan harga terjangkau dan mudah untuk dibeli. Mau tahu apa saja primer-nya?
Monistat Complete Care Chafing Relief Powder Gel – Rp 150.000
Sebenarnya produk ini bukan di pasarkan sebagai produk primer, tapi lebih ke produk untuk mencegah terjadinya gesekan pada lipatan tubuh supaya nggak lecet. Cuma, entah gimana di tahun 2012 produk ini hype banget di forum Female Daily dan dinyatakan sebagai the best face primer ever. Setelah empat tahun, akhirnya saya mencoba juga primer fenomenal ini, dan memang bener sih, bagus banget primer ini ketika digunakan.
Mengingat kandungan utama produk ini adalah Dimethicone 1.2%, jadi ketika digunakan memang membuat kulit terlihat lebih mulus dan menyamarkan pori-pori pada wajah. Karena produk ini nggak mengandung wangi dan sebenarnya berfungsi untuk men-treat kulit iritasi, jadi rasanya aman untuk digunakan oleh kulit sensitif atau acne-prone. Untuk oil control, menurut saya nggak terlalu beda dengan primer lainnya yang saya sudah coba, hanya keunggulan produk ini adalah membuat kulit menjadi lebih halus.
Maybelline Instant Pore Eraser – Rp 120.000
Kalau boleh jujur, primer yang satu ini mulai dari tekstur hingga performanya serupa dengan Monistat. Primer ini berwarna bening, dan ketika diaplikasikan pada wajah langsung terasa licin, ciri khas primer dengan silicon base. Klaimnya Mayeblline Instant Pore Eraser ini bisa bikin kulit wajah terlihat seperti kulit bayi karena primer ini mampu menyamarkan pori-pori besar. Selain itu foundation jadi lebih mudah untuk dibaur dan terasa lebih menempel.
Kalau saya baca di beauty review, banyak yang bilang primer ini membuat bedak menjadi cakey. Tips-nya supaya nggak cakey, penggunaan primer ini nggak perlu banyak-banyak, cukup sebesar biji kacang hijau saja dan diaplikasikan hanya di area wajah yang berminyak.
Rimmel London Stay Matte Primer – Rp 165.000
Berbeda dengan dua primer sebelumnya, Rimmel Stay Matte memiliki tekstur seperti lotion yang agak thick. Ketika di blend, primer ini akan terasa lengket, tapi setelah dipijat-pijat pada kulit rasa lengket tersebut akan berkurang dan akan terasa lebih halus. Karena tekturnya seperti lotion tadi, primer ini ringan banget ketika dipakai. Untuk masalah menahan minyak pada wajah, menurut saya primer ini cukup ampuh kok ,dan selama lima jam pemakaian foundation masih menempel dengan sempurna.
Catrice Prime and Fine – Rp 72.000
Beli primer ini hasil iseng aja dan penasaran sewaktu nemu Catrice di Guardian AEON mall. Ternyata, produk seharga Rp 72.000 ini bagus untuk menahan minyak di wajah, dan bikin wajah terlihat flawless. Dari segi tekstur, primer Catrice ini paling cair sehingga ketika diaplikasikan terasa ringan Nah, buat kamu yang nggak begitu suka dengan primer ber-silicon, bisa nih nyobain primer Catrice ini.
Flormar Illuminating Primer – Rp 135.000
Kalau empat primer sebelumnya lebih cocok untuk kulit berminyak, primer dari Flormar lebih cocok untuk kulit kering. Karena teksturnya seperti gel, jadi memang fungsinya lebih untuk memberikan kesan melembapkan. Untuk masalah menutup pori-pori, primer ini kurang seampuh empat primer lainnya. Tapi ya itu tadi, karena primer ini dipasarkan sebagai primer untuk memberikan luminosity ke wajah, bukan sebagai matte primer atau pore fillers primer.
Untuk di kulit saya yang normal-oily combination, setelah penggunaan empat jam wajah saya mulai terlihat glowy dan butuh di touch up dengan bedak. Oh ya, primer ini ada wanginya, ehm wangiya fresh kok dan nggak menganggu. Untuk di kulit saya yang lumayan sensitif dengan wewangian, produk ini nggak bikin breakout atau membuat kulit iritasi.
So that’s it my top 5 affordable primers! Kira-kira mana primer yang menjadi andalan kalian? Let me know in the comment section below!