banner-detik

sponsored post

Kulit Glowing, Pengganti Foundation?

seo-img-article

Ketik “no foundation makeup tutorial” di Youtube, maka kamu bakal mendapat lebih dari enam juta hasil!

Beberapa memang ada yang “nyasar” ke tutorial makeup natural biasa, namun mostly memang benar-benar tutorial makeup tanpa menggunakan foundation, entah itu hanya pakai CC cream yang minim pigmen, hanya pakai concealer dan corrector, beberapa bahkan hanya menggunakan highlighter di tulang pipi dan lipstick cerah untuk mengatasi muka yang kusam tanpa perlu makeup tebal.

Yang menarik nih, tren makeup minimalis ini juga masih kencang, nggak peduli foundation full coverage yang kembali marak. Jutaan video Youtube tadi bisa jadi bukti, bahwa banyak perempuan sekarang obsessed dengan kulit glowing yang berkesan sehat, bukan dari dempul makeup yang tebal.

no-foundation-makeup-1

Tertarik mengikuti trend ini? Ini beberapa cara populer yang bisa kamu coba:

Concealer

Kemungkinan besar, walau wajah kamu sebenarnya sudah mulus, setidaknya kamu akan butuh sedikit concealer untuk undereye. Cari liquid concealer bertekstur cair yang gambang dibaur, baik di wajah maupun undereye.

No Powder

Udah nggak pakai foundation, skip bedak juga? Well, kata kuncinya adalah minimalis. Cari bedak yang bertekstur halus, lebih baik lagi bedak tabur, dan baurkan dengan kuas besar. Atau, contek glowing makeup tutorial ala salah satu FD Babes, Oday, yang memang skip powder sama sekali.

no-foundation-makeup-2

Up Your Skincare Game

Seperti kata makeup artist internasional yang terkenal karena makeup glowing, Namvo, banyak orang salah kaprah dan menganggap muka glowing sekedar soal manipulasi makeup. Padahal yang jauh lebih penting, dan lebih memberi lasting effect, adalah kulit yang glowing, bersemu alami karena skincare yang tepat dan kulit yang sehat.

Kamu bisa baca rekomendasi skincare untuk kulit glowing dari Ochell, yang menunjukkan sebenarnya nggak butuh budget mahal. Tips terakhir ini nih, yang membuat saya suka dengan tren no foundation makeup. It pushes you to take care of your skin. 

Suka dengan trend no foundation makeup ini? Share pendapat kamu ya!

Slow Down

Please wait a moment to post another comment