banner-detik

essence

Serum Wajah Bagus Merek Asia Favorit

seo-img-article

Puluhan review bagus dan rating tinggi jadi bukti 3 serum wajah bagus berikut memang worth it dibeli! Apa saja mereknya?

Sedikit buka rahasia, salah satu topik paling populer di FD Blog adalah bahasan atau rekomendasi soal serum. Bagi banyak orang, ini adalah item wajib untuk treatment step dalam skincare routine. Pernah juga saya nonton wawancara sama Bunda Maia Estianty yang nggak cocok dengan tekstur pelembap, dan bahkan pakai serum untuk moisturizing step.

Serum apa aja sih yang jadi favorit member FD? Untuk list ini, saya “ketat” hanya memilih serum wajah bagus yang mendapat minimal rating 4.0, berdasarkan minimal 40 review. Nah, ini dia hasilnya!

serum-wajah-bagus-1

1. Laneige Original Essence White Plus Renew (Rp650.000,-, Rating 4.0, 56 review)

Nggak hanya Laneige BB Cushion, atau Water Sleeping Pack yang jadi favorit banyak orang, tapi juga essence satu ini. Kenapa saya masukin essence ini, karena bentuknya yang seperti serum, beda dari sejumlah essence Korea lain yang banyak dikemas dalam botol besar dan dipakainya lebih sebagai lotion.

Laneige Original Essence White Plus Renew memakai niacinamide sebagai bahan aktif pencerah utama, selain itu ada kandungan licorice juga. Rata-rata reviewers sepakat bahwa setelah beberapa minggu pemakaian, wajah noticable banget tampak cerah, bekas jerawat memudar, dan bahkan lebih kenyal. FYI, produk ini juga ada versi terbarunya yaitu New White Plus Renew Original Essence_EX.

2. SK-II Whitening Power Spots Specialist (Rp1.988.000,-, Rating 4.0, 40 review)

Again, produk ini juga direkomendasikan untuk mencerahkan. Menurut review member FD sih, hasilnya beragam. Ada yang merasa lebih ngefek ke flek hitam, ada juga yang lebih suka hasilnya untuk bekas jerawat merah-merah. Hasilnya juga menurut review lebih kelihatan kalau dikombinasikan dengan produk SK-II lain. Jadi, kalau kamu sudah pakai beberapa skincare SK-II, mungkin bisa coba ini untuk treatment khusus spot sebagai pelengkap.

3. Sulwhasoo First Care Activating Serum ($80, Rating 4.1, 76 review)

Produk Sulwhasoo ini udah sering banget di-mention di artikel FD. Review jeleknya pun juga sedikit banget di FD Beauty Review. Banyak yang suka Sulwhasoo First Care Activating Serum karena kemasannya yang ber-pump, lebih praktis dan higienis dibanding serum yang menggunakan pipet. Tapi tentu hasil pemakaian produknya yang jadi alasan utama. Berbeda dari dua produk sebelumnya, Sulwhasoo First Care Activating Serum ini menurut para reviewers membuat skintone jadi lebih fresh, dan punya efek balancing. Alias, bisa mengontrol wajah berminyak, dan area wajah yang kering/ dehidrasi juga jadi lembap dan kenyal.

Slow Down

Please wait a moment to post another comment