
Penampilan LISA BLACKPINK dalam balutan activewear NikeSKIMS bernuansa modern ballerina ini bikin banyak orang terpikat! Bukan hanya karena wajah sang idol, melainkan desain manis dari koleksinya.
Kalau kamu ngikutin tren activewear dan fashion yang meld antara fungsi dan style, pasti sudah dengar kabar terbaru dari dunia fashion sport yaitu NikeSKIMS yang baru saja merilis koleksi Spring 2026 mereka. Nah, yang bikin kolaborasi ini makin menarik adalah keduanya menggandeng LISA BLACKPINK sebagai face of the campaign. Yes, ini bukan sekadar rilisan capsule collection biasa, melainkan sebuah kolaborasi yang menghadirkan head-to-toe system of dress yang memadukan estetika balet, kenyamanan, serta sentuha feminin. Kalau gitu, yuk, intip deretan koleksi NikeSKIMS Spring ’26 bersama LISA!
Baca juga: Berkolaborasi dengan DPR Ian, Alchemist Hadirkan 2 Wewangian yang Ikonis!

Nike dan SKIMS nggak main-main dengan koleksi Spring ’26 ini karena mereka mengambil inspirasi dari modern ballerina, yang menurut mereka adalah simbol grace in motion and strength in form alias gabungan antara gerakan yang anggun dan kekuatan tubuh. Kalau biasanya activewear cenderung mengejar performa saja, koleksi ini berhasil justru menggabungkan antara pakaian olahraga dan fashion sehari-hari. Setiap potongan dari koleksi ini dirancang supaya kamu bisa bebas bergerak, entah itu jalan santai, excercise ringan, sampai aktivitas lain di luar ruangan, tapi tetap terlihat stylish. Gabungan fitur seperti moisture-wicking, sculpting knit, sampai bahan ringan yang adem pun bikin koleksi ini versatile banget!
Baca juga: Raline Shah Tampil Anggun di Sundance 2026, Kenakan Karya Sapto Djojokartiko

Koleksi NikeSKIMS Spring ’26 Collection juga cukup lengkap, seperti dari apparel, footwear, serta aksesori, sehingga kamu bisa dapetin full look yang cohesive dan gampang di-mix-and-match sesuai kebutuhan. Setiap kategori produknya punya fungsi dan karakter yang berbeda, mulai dari line Matte dengan potongan halus dan teknologi Dri-FIT yang nyaman di kulit, Shine dengan fabric yang ringan dan ada kilauan yang subtle, serta Weightless Layers dengan layer yang super ringan dan cepat kering. Jadi, nggak perlu khawatir kalau kamu banjir keringat pas olahraga!

Lalu, ada juga Airy yang materialnya breathable dan nggak gerah ketika dipakai olahraga, Ribbed Seamless dengan tekstur rib lembut dan kemampuan moisture-wicking yang bikin nyaman dipakai dalam waktu lama, hingga Stretch Knit yang ringan dan fleksibel untuk aktivitas sehari-hari atau pemanasan sebelum olahraga.

Selain itu, koleksi ini juga mengenalkan sepatu terbaru bernama NikeSKIMS Rift Satin. Sneakers ini punya desain split-toe ikonis ala Nike Rift yang diberi sentuhan satin. Perpaduan desain dan material tersebut bikin sepatu ini tampak makin manis dan yang terpenting bisa kamu pakai kemana pun.

Untuk pilihan warna apparel-nya juga bikin ingin beli semuanya! Kamu bisa pilih variasi Himalayan kalau suka dengan warn soft pink yang cewek banget, warna Dune dengan sentuhan hijau yang earthy, Dark Sepia yang berwarna cokelat dan ada sedikit hint of green, warna Black yang super netral untuk dipadukan dengan warna apapun, dan variasi Phoenix yang berwarna cokelat gelap.
Baca juga: Romantis dan Intimate, Lirik Momen Lamaran El Rumi dan Syifa Hadju!

Yang bikin kolaborasi ini makin dreamy adalah pilihan LISA BLACKPINK sebagai wajah campaign-nya! Lewat visual dan film campaign yang digarap di Paris, LISA tampil dengan elegan, seiring dengan para penari balet profesional. Serunya, LISA nggak cuma sekadar face model. Dalam wawancara, ia bilang bahwa koleksi ini memang nyaman dipakai dalam berbagai situasi yang dijalani, dari latihan, traveling, sampai santai di rumah karena ringan, mudah bergerak, dan tetap stylish. Itu juga yang bikin koleksi ini relevan buat pencinta fashion sekaligus activewear.
Itu dia koleksi NikeSKIMS Spring ’26 bersama LISA BLACKPINK! Dari sederet koleksi yang akan launching, kamu mau jastip yang mana, nih? Share di kolom comment, ya!
Image: Dok. Brand