entertainment

Ini 3 Grup K-Pop yang Akan Bangkit Kembali di Tahun 2025, Ada Bias Kamu Nggak?

seo-img-article

Bagi penggemar K-Pop sejak generasi kedua, mungkin ini saatnya untuk membangkitkan lagi sisi fangirling atau fanboying kamu!

Setelah sekian lama nggak pernah mendengar beberapa nama grup ini, akhirnya pada tahun 2025, mereka akan comeback dan membuat gebrakan baru bagi penggemar yang sudah lama menantikan keberadaannya. Siap-siap untuk “menafkahi” idol K-Pop kamu lagi, mulai dari beli album, menabung untuk nonton konsernya, hingga ikutan fansign!

Baca juga: Park Bo Young dan Park Jin Young akan Jadi Partner di Drama Romantis tvN!

INFINITE akan comeback di tahun depan!

grup k-pop yang comeback di 2025

Salah satu boy group K-Pop populer generasi kedua ini akan melanjutkan perjalanannya setelah terakhir kali rilis EP di tahun 2023. Baru-baru ini, INFINITE juga telah merilis digital single berjudul ‘Flower’. Melalui konser 15 tahunnya yang diadakan di KSPO Dome, Seoul bulan Desember ini, INFINITE membagikan bocoran akan comeback pada bulan Maret 2025. Mereka sendiri akan menggelar tur konser dunia dan mampir ke Jakarta pada 18 Januari mendatang di Istora Senayan.

GFRIEND kembali dari disband

Setelah disband, GFRIEND kembali lagi dengan Source Music dan menghadirkan karya-karya terbarunya. Dalam waktu dekat, mereka akan tampil di ‘39th Golden Disc Awards’ yang diadakan di Fukuoka PayPay Dome di Jepang pada 5 Januari mendatang. Melalui kabar tersebut, Source Music menambahkan, “Kami memutuskan untuk tampil dalam rangka mempersembahkan panggung spesial untuk GFRIEND dan BUDDY (nama fandom)”.

Baca juga: Siap-Siap Baper! IU dan Byeon Woo Seok akan Bintangi Drama Romantis!

“Kami berencana untuk menampilkan penampilan hebat yang akan memenuhi harapan dan dukungan para penggemar. Kami meminta perhatian dan cinta kalian untuk panggung yang akan dipersembahkan oleh keenam member tersebut saat mereka mendekati ulang tahun debut ke-10 mereka,” ujarnya.

Pada 6 Januari, mereka akan rilis lagu lebih dulu, kemudian disusul oleh album spesial ‘Season of Memories’ pada 13 Januari. Mereka juga akan mengadakan konser solo mereka ‘GFRIEND 10th Anniversary ‘Season of Memories’’ di Olympic Hall, Olympic Park pada 18 – 19 Januari.

GOT7 tampil bersama kembali

grup k-pop yang comeback di 2025

Setelah para member masing-masing hengkang dari agensi dan melanjutkan proyek solo masing-masing, pada tahun depan, para penggemar (ahgase) akan kembali melihat gebrakan spesial dari GOT7. Member JAY B dan BamBam secara resmi mengonfirmasi rumor bahwa grupnya akan segera comeback setelah hiatus 3 tahun.

Melalui akun sosial medianya, BamBam membagikan cuitannya. “Ya Tuhan, akhirnya aku bisa mengatakan ini dengan lantang. Sudah sebulan!! Kamu tahu betapa sulitnya menahan ini..?” tulisnya, disertai meme billboard yang bertuliskan GOT7 akan comeback pada 20 Januari 2025.

Baca juga: Layak Jadi Inspirasi, Ini Cara Kim Se Jeong Hidupkan Karakternya di ‘Brewing Love’!

Itulah beberapa grup K-Pop yang akan comeback di tahun depan, setelah namanya lama tak terdengar. Siapa nih yang excited menyambut kembali idolanya?

 

Image: Agency

diaan_acil

diaan_acil

-

COMMENT

You must be logged in to post a comment
please Login or Sign up now!

Be the first one to comment ...

Sister Sites Spotlight

article

parenting mommies

16 Mar

Rahasia Rambut Keren si Kecil: Pomade Water Based yang Wajib Dicoba!

article

lifestyle

16 Mar

30 Menu Serba Ayam untuk Berbuka Puasa, Ada Tahu Bakso hingga Pangsit

article

Lifestyle

22 Feb

Sulit Ditebak! 5 Tipe MBTI Paling Misterius yang Bikin Penasaran

article

Lifestyle

08 Mar

10 Hotel untuk Tempat Bukber di Tangerang yang Cozy, Yuk Reservasi Sekarang!

Slow Down

Please wait a moment to post another comment