banner-detik

health wellness

Mau Raih Berat Badan Ideal dengan Cara Sehat? Diet Saja Nggak Cukup!

seo-img-article

 

Lagi program untuk meraih berat badan ideal? Intip cara yang sehat untuk mencapainya!

 

Siapa yang merasa lingkungan sekitarnya semakin health consciousYup, rasanya setelah pandemi semakin banyak ya orang yang menyadari pentingnya memiliki tubuh yang sehat dan fit. Nggak sedikit juga yang ingin mengurangi berat badan dengan alasan kesehatan. Tapi, jangan sampai kita melakukan diet yang salah atau unhealthy diet ya! Salah satu teman saya sempat mengalami hipoglikemi akibat kekurangan asupan gula selagi diet.

Hasilnya, dietnya semua gagal karena pada akhirnya, teman saya harus makan yang banyak dan manis-manis untuk mengatasi hipoglikemi-nya. Jadi, percuma kan? So, berikut adalah beberapa hal yang bisa dilakukan untuk mencapai berat badan ideal dengan lebih sehat!

 

Tidur yang cukup

TIPS TIDUR NYENYAK DI MALAM HARI 2

Mungkin banyak yang nggak tahu, tapi jam tidurmu juga sangat memengaruhi berat badan. Ketika kamu kekurangan tidur, ada 3 hal yang bisa terjadi pada tubuh. Pertama, gula darahmu akan terganggu, sehingga kamu akan jadi lebih mudah ngidam makanan yang manis-manis. Kedua, kurang tidur memperlambat metabolisme tubuhmu, sehingga pembakaran lemak nggak berjalan secara efektif. Ketiga, tubuhmu akan menyimpan cadangan lemak di area-area tubuh yang tidak diinginkan.

Baca juga: 4 Hal yang Perlu Diperhatikan jika Ingin Hidup Sehat Lebih Lama!

Itu sebabnya, mengurangi porsi makan tanpa menyeimbangkan diet dengan tidur yang cukup nggak akan membuat dietmu menjadi semakin efektif. Kamu malah bisa kekurangan energi akibat kurang tidur serta calories intake yang berkurang. Jadi, perbaiki jam tidurmu ya!

 

Kelola stres

kelola stres dan berat badan

Ada pepatah dalam bahasa Inggris yang mengatakan: “ It’s not what you’re eating, it’s what’s eating you.” Yes, hal ini berbicara tentang stres yang berpengaruh besar pada berat badan. Kenapa demikian? Filosofinya sama seperti tubuh hewan yang akan secara otomatis menahan cadangan lemak pada ketika mulai stres akibat lapar. Ketika manusia stres, bagian otak primitif (yang terletak di bagian dekat leher belakang) akan mengirim sinyal lapar. Selain itu, hormon stres (kortisol dan adrenalin) akan menjadi tinggi dan menahan cadangan lemak pada tubuhmu. Itu sebabnya kalau kamu lagi stres, kamu cenderung lebih mudah merasa lapar dan berakhir stress eating. Dan di waktu yang bersamaan, kalori atau lemak yang terbakar juga lebih sedikit.

Baca juga: Dukung Kulit Tampil Cantik dari Dalam, Suplemen Satu Ini Aman Dikonsumsi Setiap Hari!

Kurang tidur juga bisa meningkatkan hormon stres. Untuk itu, penting bagi kita untuk memperoleh tidur yang cukup. Lakukan ritual-ritual sebelum tidur yang calming dan relaxing untuk memperbaiki jam tidur! Atau, kalau kamu suka bermeditasi, try doing it! Kamu akan melihat perubahan yang signifikan pada berat badanmu.

Olahraga

olahraga untuk jaga berat badan

Memang sudah bukan rahasia lagi, supaya dietmu seimbang, kamu perlu imbangi dengan olahraga yang cukup. Olahraga bisa membantu kamu membakar lemak, tidur lebih nyenyak, serta melepas hormon endorfin sehingga kamu bisa merasa lebih happy dan punya positive vibe! Berolahraga minimal 120-150 jam dalam seminggu, kamu akan melihat perbedaannya. Nggak cuma perubahan positif dalam berat badan, tapi juga mood kamu! Oh ya, kamu bisa membagi porsi, waktu, dan jenis olahraga sesuai dengan preferensi yaa.

 

Seks

Good news for all the married couple. Yes, having sex bisa membantu mengurangi berat badan. Dulu saya pikir ini cuma mitos dan excuse orang-orang saja. Tapi ternyata, seks bisa membakar hormon stres dan membuat tidur kita jadi lebih nyenyak plus mengurangi food cravings. Selain itu, seks juga mengeluarkan hormon oxytocin atau hormon cinta, yang bisa membuatmu lebih mood untuk bonding dengan orang lain. Setiap setengah jam, seks membakar sekitar 90 kalori. Buat para perempuan, seks juga bisa memperbaiki body image kalau dilakukan secara rutin.

Baca juga: Suka Jadi Pusat Perhatian? Ini Rekomendasi Parfum untuk Kamu yang Berzodiak Leo!

Tapi, kalau kamu belum menikah dan belum bisa melakukan aktivitas seks, tenang aja! Ada cara lain kok untuk memperoleh hormon oxytocin, misalnya melalui pijat, memeluk seseorang, bersantai bersama teman-teman, terlibat dalam kegiatan fisik maupun olahraga, serta gabung ke dalam sebuah komunitas yang menyenangkan untukmu.

So it’s good to enjoy your life every now and then, karena sangat berpengaruh kepada berat badanmu!

 

Mindful eating

mindful eating untuk turunkan berat badan

Seperti yang sudah sering dibahas di artikel FD lainnya, eating mindfully adalah salah satu kunci untuk menurunkan berat badan. Semakin lambat kamu makan, perutmu akan memiliki lebih banyak waktu untuk memberi sinyal bahwa dirimu sudah kenyang. Kalau kamu makan terlalu cepat, kamu akan end up mengonsumsi ratusan kalori lebih banyak sebelum otakmu memberi sinyal bahwa dirimu sudah kenyang. Apapun yang kamu makan, makanlah perlahan. Otomatis kamu akan makan lebih sedikit.

 

Coba intermittent fasting

intermittent fasting untuk turunkan berat badan

Metode dan jangka waktu intermittent fasting sebenarnya bisa kamu tentukan sendiri. Namun, jadwal atau metode yang paling populer adalah 16/8, di mana kamu puasa selama 16 jam, dan bisa mengonsumsi makanan selama 8 jam. Puasa 16 jam terkesan lama banget? Tenang aja, selama 16 jam kamu nggak makan, kamu akan menghabiskan 8 jam untuk tidur. Jadi contohnya, kamu bisa mulai makan setiap jam 11 siang, hingga stop di jam 7 malam.

Ada penelitian yang mengatakan, walau kamu nggak coba mengurangi banyaknya calorie intake per harinya, beratmu akan tetap berkurang kalau kamu melakukan intermittent fasting. Selama periode 8 jam ini, kamu bisa makan 3 kali, dan snack sebanyak 1-2 kali. So it’s really not that bad! Tapi kalau mau tetap sehat, sebaiknya pilih menu makanan yang bernutrisi dan rendah gula ya. Oh ya, our FD Editor Andien, pernah menulis soal Intermittent Fasting sebelumnya, kamu bisa baca artikelnya untuk liat progress intermittent fasting yang dialami!

So, demikian beberapa tips weight loss yang bisa kamu lakukan supaya dietmu lebih efektif. Gimana menurut kamu? Adakah yang juga mencoba menurunkan berat badan saat ini? Yuk, komen di bawah!

 

Foto: Freepik.com

 

Slow Down

Please wait a moment to post another comment