celebrity
25 Aug 2023
Mengenal Lee Han Byeol, Aktris Rookie yang Debut Sebagai ‘Mask Girl’
Terhitung rookie, Lee Han Byeol sukses menarik perhatian para penonton lewat debutnya di drama ‘Mask Girl’.
Baru-baru ini, telah rilis sebuah drama Korea berjudul ‘Mask Girl’ di Netflix. Drama ini menyuguhkan lika-liku perjalanan Kim Mo Mi menemukan rasa kepercayaan dirinya, yang akhirnya membuatnya menjadi seorang pembunuh. Drama yang kental akan konten dewasa ini memberikan cerita baru yang dapat menambah daftar watchlist para pencinta drama Korea. Pada drama ‘Mask Girl’, Lee Han Byeol memerankan karakter Kim Mo Mi di fase pertama, sebelum mengubah wajahnya.
Baca juga: Penuh Konten Dewasa, Ini 4 Fakta Menarik Seputar Drakor ‘Mask Girl’!
Sukses kalahkan 1000 peserta audisi
‘Mask Girl’ menjadi drama pertama yang sukses dibintangi oleh Lee Han Byeol. Ia bahkan berhasil menjadi karakter utama dan mengalahkan 1000 peserta audisi lainnya. “Sebenarnya saat casting, saya cukup merasa tertekan dan kepikiran, bisa nggak ya melakukannya dengan baik. Kemudian setelah melihat naskahnya, saya mulai bersimpati atas apa yang terjadi pada karakter Mo Mi,” ujarnya saat konferensi pers.
Relate dengan karakter Kim Mo Mi
Ternyata, Lee Han Byeol juga pernah memiliki pengalaman yang serupa dengan karakter yang diperankannya, yaitu soal fisik menjadi permasalahan utama yang dihadapi. Namun, kekurangannya tersebut ia jadikan motivasi untuk debutnya. “Saat mengerjakan proyek ini, pengalaman yang saya rasakan dulu tidak menimbulkan beban pesimis perihal kecantikan saya. Saya nggak merasa ada tekanan soal penampilan saat memulai debut sebagai seorang aktris. Yang saya lakukan hanya mulai berakting dan melakukan syuting dengan gembira,” paparnya.
Baca juga: 4 Fakta Nana si Cantik yang Multitalenta, Pemeran Utama di Drakor Mask Girl!
Resmi masuk agensi Ace Factory
Debutnya sebagai aktris pun nggak menutup kemungkinan untuk panggilan proyek lainnya. Hingga kini, Lee Han Byeol diketahui telah menandatangani agensi Ace Factory untuk mengurus segala pekerjaannya mendatang. Hal ini diungkap langsung oleh agensi. “Kami sangat senang bertemu dengan rookie Lee Han Byeol untuk awal yang baru. Sebagai seorang aktris dengan potensi tanpa batas, kami akan melakukan yang terbaik untuk mendukung penampilan dan kemampuannya dalam berbagai karya,” ujar pihak agensi. Ace Factory sendiri adalah agensi yang menaungi berbagai macam aktor dan aktris fenomenal seperti Jang Seung Jo, Yeom Hye Ran, Lee Kyu Hyung, Lee Si Young, hingga Choi Sung Eun.
Baca juga: Sangat Totalitas! Ini Dia Lagu yang Dinyanyikan Hwang Min Hyun saat Konser!
Itulah beberapa hal yang bisa kamu ketahui tentang Lee Han Byeol. Bagi kamu yang belum nonton ‘Mask Girl’, kamu sudah bisa menyaksikannya secara penuh di Netflix!
Image: Asianwiki, Harpers Bazaar Korea