banner-detik

lifestyle

Awet Muda di Usia 40-an, Coba Lakukan Kebiasaan Ini Biar Kulit Tampak Lebih Kenyal dan Berseri! 

seo-img-article

Ingin punya kulit yang kenyal, glowing, dan awet muda di usia 40-an seperti Ibu Negara Korea? Tenang, kamu juga bisa memilikinya kok. Salah satu caranya dengan melakukan kebiasaan ini!

Yup, punya kulit yang glowing memang jadi impian banyak orang. Apalagi, jika kulit glowing dan awet muda tersebut dimiliki saat kamu berusia 40-an. Pasti bikin kepercayaan diri semakin meningkat, bukan? Tapi, sebenarnya memiliki kulit glowing bukan hanya untuk menambah rasa PD saja, tetapi juga berpengaruh pada kesehatan kulit. Selain memakai skincare anti-aging secara rutin, mulai dari serum, moisturizer, sunscreen, hingga eye serum, kamu juga perlu memerhatikan aspek lain, seperti kebiasaan sehari-hari. Nah, ini dia beberapa kebiasaan yang bisa kamu lakukan agar kulit tampak lebih kenyal, glowing, dan awet muda di usia 40-an!

Baca juga: 4 Alat Pembersih Wajah Canggih untuk Bersihkan Pori-pori Tersumbat!

Mengonsumsi makanan yang bikin kulit sehat

makanan yang bikin kulit glowing dan awet muda

Kalau kamu masih terbiasa mengonsumi makanan yang nggak sehat seperti gorengan, makanan tinggi gula, junk food, dan sejenisnya, cobalah untuk beralih ke makanan yang lebih sehat. Kamu bisa mulai mengonsumsi makanan yang kandungannya baik untuk kulit. Beberapa di antaranya yaitu alpukat yang mengandung senyawa untuk melindungi kulit dari kerusakan akibat sinar UVA & UVB, brokoli yang mengandung senyawa sulforaphane untuk memelihara kadar kolagen di tubuh, ikan berlemak seperti salmon yang mengandung vitamin E untuk menutrisi kulit, serta masih banyak lagi. Dengan mengonsumsi makanan yang bergizi tinggi, kulitmu juga akan lebih terjaga dan nggak banyak mengalami masalah.

Menerapkan pola tidur yang teratur

Tahu nggak sih, pola tidur yang berantakan ternyata bisa berpengaruh buruk pada kesehatan kulitmu? Kulit akan tampak nggak fresh dan lebih kusam. Nah, kebiasaan yang perlu kamu lakukan agar kulit tetap sehat dan terlihat awet muda di usia 40-an adalah menerapkan pola tidur yang benar. Dengan menerapkan pola tidur yang benar, hormon yang membantu memperbaiki sel dan jaringan akan bekerja secara optimal. Sehingga, dapat memperbaiki kulitmu. Selain itu, saat tidur juga terdapat senyawa sitokin yang bisa melawan infeksi, khususnya pada kulit. Jadi, kalau pola tidurmu berantakan, banyak masalah yang berpotensi muncul pada kulit.

Baca juga: Atasi Kerutan di Area Mata, Ini 4 Eye Cream Lokal yang Cocok untuk Usia 40-an!

Rajin minum air mineral yang mengandung mineral esensial

minum air mineral agar kulit lembap dan awet muda

Kebiasaan yang terkadang sering disepelekan, padahal punya banyak manfaat! Yup, kebiasan minum air mineral sesuai kebutuhan merupakan salah satu hal yang perlu dibiasakan untuk dilakukan. Terutama, jika kamu ingin punya kulit glowing dan kenyal di usia 40-an. Air mineral punya manfaat yang bagus untuk kulit, karena dapat menghidrasi secara optimal dan membuat kulit lebih lembap, sehingga tampak lebih plump

Selain itu, air mineral yang kamu konsumsi juga dapat membersihkan racun dalam tubuh yang berpengaruh pada kesehatan kulit. So, pada usia 40-an hukumnya wajib untuk kamu selalu memenuhi kebutuhan cairan dengan minum air mineral yang mengandung mineral esensial.

Makanya, kamu juga perlu memilih air mineral yang kandungannya baik, seperti Le Minerale. Kandungan mineral esensial di dalamnya pun bagus untuk kesehatan tubuh, serta kulit. Yup, mineral sangat dibutuhkan kulit agar bisa menutrisi kulitmu, sehingga terasa lebih lembap. Plus, bisa melindungi kulit dan mencegah kerusakan kulit akibat paparan sinar UV. Nggak hanya itu saja, rasanya yang segar bikin kamu lebih rajin minum air mineral dan dapat menjaga hidrasi tubuh. Sehingga, kulit pun jadi lebih terhidrasi dan tampak lebih sehat. Nah, kebutuhan mineral tersebut bisa didapatkan dari Le Minerale, karena mineral esensialnya berkualitas dan seimbang!

Melakukan face massage

Nggak perlu datang ke klinik kecantikan, kamu bisa melakukan face massage sendiri di rumah kok. Kebiasaan kecil ini juga ternyata punya pengaruh baik untuk bikin kulitmu tampak lebih awet muda di usia 40-an. Yes, meluangkan waktu untuk face massage sebentar tetapi dilakukan secara rutin dinilai bisa mengurangi kerutan dan fine lines yang muncul pada wajah. Plus, aliran darah jadi lebih lancar dan kulit terasa lebih kencang. Beberapa titik yang bisa kamu massage, misalnya dahi, dengan mendorong lembut ke arah atas. Selain itu, bagian rahang juga bisa dipijat pelan ke arah leher. Bagian pipi dan area smile lines juga bisa kamu fokuskan agar lebih kencang dan kerutan juga berkurang!

Baca juga: Intip 6 Skincare untuk Usia 30-an yang Bikin Kulit Awet Muda dan Kenyal!

Nah, itulah beberapa kebiasaan yang bisa kamu lakukan, jika ingin kulit yang tampak glowing dan awet muda di usia 40-an. Cukup mudah, kan? Dari keempatnya, mana nih yang sudah rutin dilakukan? Share di kolom komentar, ya!

 

Image: Dok. Brand, Freepik

Slow Down

Please wait a moment to post another comment