banner-detik

entertainment

Makna Asli Lagu ‘No Woman No Cry’ dari OST Black Panther: Wakanda Forever

seo-img-article

Trailer ‘Black Panther: Wakanda Forever’ sudah rilis, original soundtrack juga sudah rilis. Namun sebenarnya ada yang lebih menyentuh dari sekadar judul ‘No Woman No Cry’. Apakah itu? 

Beberapa hari yang lalu Marvel sudah merilis trailer untuk film ‘Black Panther: Wakanda Forever’ yang jadi lanjutan dari sekuel pertamanya, dan untuk mengenang mendiang Chadwick Boseman. Di trailer terbarunya, terungkap tipis bahwa ada kemungkinan pengganti T’Challa adalah seorang perempuan. Di samping itu sudah beredar dari bulan Juli, original soundtrack untuk film ini berjudul ‘No Woman No Cry’ yang dinyanyikan oleh Tems, dulunya dibawakan oleh Bob Marley & Wailers. 

Makna lagu ‘No Woman No Cry’ yang sebenarnya 

Banyak dari kita memahaminya hanya sebatas ‘No Woman No Cry’ yang diartikan sebagai ‘nggak ada cewek ya nggak usah nangis’, kasarnya begitu. Padahal lebih dalam dari itu, Bob Marley ternyata menyiapkan lagu ini justru untuk para wanita tangguh. Faktanya, kata ‘No’ yang digunakan dalam lagu tersebut sesungguhnya memiliki arti ‘Don’t’ dalam dialek Jamaica. Sehingga jika didefinisikan, ‘No Woman No Cry’ sebenarnya adalah, “Jangan Gadis, Jangan Menangis’. Jadi lagu ini memiliki makna yang sangat mendalam, bukan semata untuk menghibur pria yang ditinggal pasangannya, tapi justru untuk memberdayakan sekaligus menguatkan perempuan dalam menghadapi kehidupannya yang sulit, supaya nggak menangis. 

Baca juga: Panduan Memilih Ukuran Bra yang Tepat

Cocok sebagai soundtrack ‘Wakanda Forever’

Siap-siap merinding jika kamu sudah mengetahui arti lagu yang sebenarnya, dan nanti akan nonton filmnya. Jika menarik cerita ke belakang, sudah banyak lika-liku yang dihadapi T’Challa pada film sebelumnya, lalu kematiannya membuat warga gempar dan muncul pengganti T’Challa yang dirumorkan seorang perempuan di ‘Wakanda Forever’ nanti. Konflik demi konflik yang sudah terbayang di trailer, cukup membuat pecinta ‘Black Panther’ akan merasakan emosi yang natural. 

 

Di tambah lagu ‘No Woman No Cry’ yang dibawakan versi Tems ini benar-benar menggambarkan film ‘Black Panther: Wakanda Forever’. Seakan menegarkan pengganti T’Challa yang merupakan seorang perempuan untuk tetap tegar dan nggak nangis ketika menghadapi konflik yang dihadapi. Lagu ini jadi berada di level yang berbeda ketika dibawakannya. Suara Tems yang dinilai sesuai dengan tematik yang dieksplorasi film, jadi nilai tambah tersendiri untuk film yang rencananya akan rilis pada bulan November 2022. 

Mengenai Tems sendiri, ia adalah penyanyi, penulis lagu, dan juga produser rekaman asal Nigeria yang berkarir sejak tahun 2018. Prestasinya tahun ini adalah memenangkan BET Award untuk Best International Act, dan dipercaya untuk mengisi soundtrack film ‘Black Panther: Wakanda Forever’. 

Wah merinding. Sudah siapkah kamu para pecinta Marvel menitikkan air mata bersama saat filmnya tayang? 

Image : disney, tems 

Slow Down

Please wait a moment to post another comment