banner-detik

fragrance

Koleksi Parfum TAMBURINS x JENNIE Laku Keras. Baru Rilis Sudah Ada yang Sold Out!

seo-img-article

Gandeng Jennie BLACKPINK untuk campaign terbarunya, koleksi parfum terbaru TAMBURINS sudah bisa kamu beli!

Sejak comeback ‘Pink Venom’ beberapa bulan lalu, jadwal para member BLACKPINK kian padat. Nggak terkecuali Jennie yang masih terus mempertahankan status ‘IT Girl’ miliknya. Terbukti dari banyaknya brand yang ingin menggandeng Jennie sebagai wajah dari bisnis mereka. Setelah Chanel, Calvin Klein, Gentle Monster, dan HERA, beberapa hari lalu brand kecantikan asal Korea lainnya, TAMBURINS, baru saja menunjuk Jennie untuk campaign koleksi parfum terbaru mereka.

Masih serumpun dengan Gentle Monster, TAMBURINS dikenal sebagai salah satu brand kecantikan sekaligus lifestyle yang eklektik. Nggak tanggung-tanggung, campaign ini dibuka dengan film pendek penuh aksi yang dramatis. Bintang utamanya? Tentu saja Jennie. Di film berdurasi hampir 6 menit ini, kita dikejutkan dengan sisi lain Jennie ketika membawakan koreografi kontemporer dan bakat aktingnya. Meski tanpa dialog, penampilan Jennie menuai banyak pujian dari netizen, lho.

Baca juga: Parfum ini Dipakai Queen Elizabeth II dan Keluarga Kerajaan Inggris di Hari Pernikahan Mereka!

10 varian parfum TAMBURINS X JENNIE

Setelah diadakan private preview di tanggal 27 September lalu di Perfume Exhibit TAMBURINS di Seoul, akhirnya,tanggal 30 September lalu koleksi parfum TAMBURINS bertajuk Solace, sudah dijual untuk umum! Ada 10 varian parfum dalam koleksi Solace ini yang aromanya mendeskripsikan rasa nyaman dan sensual. Kita bahas satu-satu, yuk!

Chamo

Kombinasi aroma chamomile dan clary sage dengan dry down woody, amber, dan musk. Definisi aroma yang bikin nyaman.

Berga Sandal

Aroma citrus yang kompleks! Dibuka dengan notes bergamot, lime, dan cardamom dengan heart notes dedaunan, dan ditutup perpaduan amyris, sandalwood, dan leather. Cocok kalau kamu suka wewangian spicy.

Haystacks

Bosan dengan aroma warm-powdery yang itu-itu saja? Haystacks membuat suasana hangat dan mewah dengan pink pepper, juniper, heliotrope, cyclamen, white rose yang dry down-nya rum, tonka bean, patchouli, amber. Rempah bertemu bunga, serta rum. Perfect for a date night.

Baca juga: Parfum Unisex Terbaik yang Wanginya Bakal Disukai Banyak Orang!

Thaw, Sunset

Pencinta vanilla? Thaw Sunset patut kamu lirik. Dry down manis hasil perpaduan tonka bean, musk, vanilla, patchouli, sandalwood, vetiver, namun memiliki top notes fruity dari orange, carrot seed, dan pimento berry. TAMBURINS menggambarkannya seperti awal musim semi.

Suede Pear

Kombinasi yang menarik lagi nih. Aroma buah pear yang crisp dan fresh bergabung dengan whiskey, galbanum, suede, tonka bean, amber, musk, cypriol. Sounds so sophisticated!

White Darjeeling

Parfum yang cocok untuk menemani kamu me-time sambil menikmati secangkir teh di hari yang cerah. White champagne, black tea, peach, musk, serta sandalwood menghasilkan parfum aroma teh yang creamy. Penasaran kan?

Bilingual

Sesuai namanya, Bilingual menggambarkan pertemuan dua bahasa dan menemukan makna baru. Aroma manis dan lembut dari marshmellow serta orange blossom bertemu dengan notes tobacco dan tonka bean. Kontras, namun tetap harmonis.

Lale

Notes dari Lale langsung bikin saya membayangkan pergi piknik di taman ketika musim semi. Perpaduan yang fresh dari apple, eucalyptus, bergamot, white tulip, mimosa, marine, berakhir manis dengan sentuhan leather, sandalwood, musk, coconut.

French Needle

Bayangkan aroma air hujan yang membasahi rumput, itulah French Needle. Parfum yang jadi pilihan ketika ingin me-time di rumah, membuat suasana yang kurang bersahabat jadi lebih nyaman. Notes-nya pink pepper, elemi, olibanum, iris, cypriol, cedarwood, hinoki, serta pine french needle.

Unknown Oud

Parfum oud memiliki penggemarnya sendiri, namun Unknown Oud memiliki sentuhan unik dari lavender dan raspberry syrup. Hmm, seperti apa ya aromanya?

 

Untuk koleksi parfum perdananya, TAMBURINS benar-benar all out dengan menggandeng Jennie dan merilis 10 varian langsung. Parfum-parfum ini pun tersedia dalam 2 ukuran, yaitu 50ml dan 94ml. Bahkan kalau kamu cek website-nya, TAMBURINS juga akan merilis ukuran 10ml di bulan Oktober ini. Di hari pertama rilis, Discovery Set berisi 10 varian parfum berukuran 2ml/each juga langsung sold out!

Koleksi parfum TAMBURINS ini dibanderol mulai dari 139.000 Won atau sekitar Rp1.500.000. Saya lihat sih sudah banyak juga jastip yang open PO jauh sebelum hari rilisnya.

Kamu paling penasaran sama varian yang mana? Atau justru sudah ikut PO?

Images: dok. TAMBURINS

Slow Down

Please wait a moment to post another comment