banner-detik

lifestyle

Wajib Kamu Miliki, Ini 7 Starter Pack Buat Nonton Konser!

seo-img-article

Konser makin banyak digelar, nih! Saatnya siapin starter pack yang pas, biar nonton semakin nyaman!

Setelah pandemi mulai berangsur normal, walaupun tetap wajib menjaga protokol kesehatan, beberapa penyelenggara acara sudah mulai berlomba-lomba bikin acara musik. Bukan hanya penampil lokal aja yang meriah, tapi dari awal tahun ini sudah cukup banyak acara musik yang diselenggarakan dan dimeriahkan oleh bintang K-Pop!

Beberapa boy group dan aktor maupun aktris Korea sudah berhasil menyambangi Jakarta untuk melangsungkan jadwal turnya. Sebut saja seperti The Boyz, Cha Eun Woo, Seol In Ah, NCT Dream, Red Velvet, dan yang lainnya. Bahkan di bulan September nanti akan semakin banyak festival lokal yang diadakan, seperti Synchronize Festival, Pesta Pora, Soundsproject dan lain sebagainya.

Nah, untuk kamu yang baru pertama kali ingin merasakan hype-nya acara musik setelah sekian lama, berikut beberapa barang yang wajib kamu bawa ketika nonton konser ya! Catat baik-baik biar nggak ada yang ketinggalan.

Powerbank

Ke mana pun dan di mana pun, ponsel sudah jadi bagian dari hidup. Mungkin saat ini ketinggalan dompet sudah nggak jadi masalah karena seluruh pembayaran bisa dilakukan melalui ponsel. Tapi kalau baterai ponsel kamu habis apa yang harus dilakukan ketika ada di tengah venue? Yup, powerbank!

Karena nggak semua penyelenggara acara memiliki area khusus untuk charge hp, jadi kamu harus tetap membawa powerbank sendiri. Pastikan kamu juga sudah mengisi daya baterai kamu sebelum berangkat pergi, supaya sampai di venue kamu bisa puas bikin kontennya!

Baca juga:  Mulai Banyak Festival Musik, Ini 5 Produk Beauty yang Wajib Dibawa Nonton Konser!

Kipas atau portable fan

Hal kedua selain powerbank, penting banget bawa kipas di dalam tas kamu. Di cuaca yang super terik, terutama di Ibukota, dapat dipastikan akan kegerahan maksimal. Jadi, sebaiknya kamu memiliki kipas manual atau portable fan yang bisa dinyalakan otomatis. Hal ini sangat membantu untuk kamu yang nggak tahan panas. Terutama untuk festival yang sifatnya outdoor, pasti akan jarang menemukan angin dan oksigen di tengah ribuan orang.

Baca juga: 3 Summer Look Pilihan NCT Dream yang Cocok untuk Kamu Pakai Saat Nonton Konser!

Transparent bag

Sebenarnya kenyamanan berpakai tas kembali lagi ke pengguna. Untuk transparent bag ini sebenarnya nggak begitu disarankan untuk kamu yang ingin nonton festival lokal yang didatangi oleh jutaan orang, karena bisa memicu pencopetan. Tapi, bagi kamu yang hendak nonton konser K-Pop, ada beberapa penyelenggara yang menyarankan untuk menggunakan transparent bag untuk mempermudah proses screening ketika masuk venue, supaya nggak perlu membuka tas, hanya dilihat dari luar saja. Kalau kamu nggak mau nonton K-Pop, nggak peru transparan nggak apa-apa kok, yang penting tas kamu ukurannya mungil, supaya kamu bebas gerak ke mana saja.

Lightstick

Kalau atribut yang satu ini wajib banget dibawa oleh penggemar K-Pop, karena setiap boy group ataupun girl group yang akan melaksanakan tur pasti pihak agensi sudah menyediakan lightstick yang bisa di beli. Kalau kamu memiliki budget yang cukup, kamu bisa memilikinya lebih dahulu dan membawanya ke venue supaya bisa ikut meramaikan lightstick ocean yang ada. Kalau kamu bawa lightstick. jangan lupa juga untuk siapkan baterai cadangan ya. Kalau nggak punya lightstick, kamu tetap bisa menggunakan atribut lainnya seperti hand banner, bando bermuka bias ataupun aksesori lainnya yang mengidentifikasikan kamu adalah penggemar sejati dari K-Pop idol kamu!

Jas hujan atau payung

Benda yang nggak kalah penting adalah jas hujan! Festival yang diadakan menjelang akhir tahun sudah pasti bakal terkena air hujan, apalagi kalau diadakan di outdoor. Makanya, penting banget buat kamu untuk menyiapkan jas hujan dari rumah, karena, kalau beli di venue akan jauh lebih mahal. Setidaknya, kamu bisa menyelipkan jas hujan sekali pakai dan juga payung kecil di tas kamu.

Baca juga: Ringan, Tapi Muat Banyak! Intip Pilihan Tas Kecil untuk Nonton Konser Ini!

Uang tunai

Salah satu kekurangan para millennial dan gen Z adalah pengabdi cashless. Saking cashless-nya, bahkan selembar uang Rp10.000 pun nggak ada. Padahal, di saat-saat nonton festival seperti itu, uang tunai cukup penting, supaya membantu sekiranya ada suatu hal mendesak. Contohnya, kamu nggak bawa jas hujan, tapi kamu harus beli dengan uang tunai. Atau, ketika kamu ingin bertransaksi tapi sinyalnya nggak ada, sehingga nggak bisa melakukan pembayaran melalui debit ataupun QR Code. Jadi, kamu bisa menyiapkan uang tunai untuk transaksi yang lebih mudah dan cepat, serta nggak mengandalkan sinyal.

Clog sandal

Nonton festival memang lebih enak menggunakan sneakers, karena banyak aktivitas di luar ruangan. Namun nggak ada salahnya untuk mempersiapkan dengan memakai clog sandal. Untuk mengantisipasi hujan di venue, plus supaya nggak masuk angin karena air yang masuk ke dalam sepatu dan kaos kaki. Jadi kamu bisa mengenakan clog sandal, yang tetap rapi, sopan dan cute. Meskipun menerbang banjir atau becek di venue pun nggak masalah, karena bahannya nggak menyerap air, dan air bisa langsung dibersihkan dari sandal kamu.

 

Itulah beberapa starter pack nonton konser yang wajib kamu ingat dan kamu siapkan. Supaya nonton festival jadi lebih nyaman dan senang! Jadi, siapa nih musisi atau K-Pop idol yang lagi kamu tungguin banget?

 

 

Image : freepik.com, dok. Female daily/diaanacil, zuzzlo store, miniso, crocs

Slow Down

Please wait a moment to post another comment