Terkuak sudah akhirnya fakta terbaru Jaemin NCT selama di Jakarta bulan Mei kemarin!
NCT Dream akhirnya mengunggah konten khusus Indonesia yang sudah ditunggu-tunggu oleh para penggemar. Mulanya penggemar pesimis takut file yang direkam hilang, ternyata NCT Dream mempersiapkan konten khusus yang di luar ekspektasi penggemar. Konten tersebut terbagi menjadi dua bagian, yakni bagian pertama ketika mereka sedang berada di hotel.
Selain itu menceritakan aktifitas mereka di Ancol dan berlayar di sekitaran Pelabuhan sunda kelapa, mukbang makanan Indonesia di Menteng, dan diakhiri dengan memasuki wahana KKN di Desa Penari yang filmnya sempat menjadi perbincangan.
Nampaknya fotografi bukan lagi sekadar hobi, tapi juga sudah menjadi panggilan jiwa Jaemin. Bahkan ia mengatakan dalam live Instagram-nya kalau ia membeli kamera baru sebelum datang ke Indonesia. Nggak heran, banyak banget foto-foto makanan dan pemandangan yang diunggah Jaemin menggunakan kamera barunya tersebut melalui aplikasi Bubble. Selama di Jakarta, Jaemin dengan senang hati untuk menawarkan jasanya sebagai fotografer tetap member NCT Dream.
Dalam konten Dream di Jakarta bagian dua, diperlihatkan keseruan mukbang seluruh member, yang menyantap makanan dari restoran Lara Djonggrang. Sebuah restoran di pusat kota Jakarta yang menyuguhkan interior unik, yang membuat para member senang berada di dalamnya. Setelah menyantap beberapa makanan yang dihidangkan, Jeno bertanya pada member, “dari sekian banyak makanan yang sudah dimakan, mana yang paling enak?”.
Jeno mengatakan, ia suka rendang, Chenle dan Jisung menyukai nasi goreng, Renjun memilih ayam bakar, sementara Jaemin hampir menyukai semuanya, mulai dari udang goreng, nasi goreng, ayam goreng. Bahkan ia berharap ada ayam asli Indonesia yang di bawa ke Korea. Namun member meminta ia menyebutkan satu makanan saja, dan Jaemin memilih soto ayam.
Wah, bisa nih kayaknya buka tenda makanan indonesia depan gedung SM.
Sebelum melanjutkan perjalanannya kembali ke Seoul, NCT Dream mampir ke kantor representative SM Entertainment di FX Sudirman, mereka juga memasuki wahana KKN di Desa Penari, yang diadaptasi dari film dan juga kisah nyata. Kegiatan mengejutkan ini ternyata mengundang banyak tawa penggemar, karena aksi Jaemin yang bikin ngakak! Pasalnya para member membuat formasi kereta-keretaan saling berpegang pundak ketika memasuki area.
Renjun yang memiliki rasa takut paling tinggi, berada di belakang Jaemin paling depan. Ia mengaku ketakutan untuk beberapa kali, namun tetap mengatakan hal di luar dugaan seperti “aku akan coba melakukan dance battle kalau ketemu penari di dalam, karna Jisung jago melakukan popping,”. Sampai akhirnya bertemu sosok yang mengagetkan, Jaemin justru bertanya “apa kabar?”, selama di jalan ia juga terus berbicara “wah, senang bertemu denganmu”. Nggak lama kemudian di tempat berikutnya ia kembali dikagetkan dan reflek menjawab “wah, whats up, halo kami Jaemin.”
Alih-alih jadi konten menyeramkan, KKN di Desa Penari tak lagi terasa menyeramkan setelah didatangi oleh para member NCT Dream. Setelah memasuki wahana ini, mereka justru ingin menonton filmnya karena penasaran.
Itulah beberapa fakta terbaru Jaemin NCT ketika liburan di Jakarta setelah manggung untuk Allo Bank Festival 2022 pada bulan mei lalu.
Image : NCT Dream & instagram @na.jaemin0813