banner-detik

beauty school

Rekomendasi Produk Skincare untuk Kulit Bruntusan

seo-img-article

Punya kulit bruntusan? Ini beberapa produk skincare yang bisa kamu coba untuk mengatasinya!

Sama melelahkannya seperti merawat jerwat, kulit bruntusan juga salah satu permasalahan kulit yang sulit diatasi. Kadang kalau jerawat hanya tumbuh satu atau dua saja, bruntusan ini bisa muncul 20 titik di wajah. Selain bikin kulit nggak nyaman, masalah ini juga bikin makeup jadi sulit untuk diratakan.

Penyebab kulit bruntusan sendiri banyak banget, bisa karena memang nggak membersihkan wajah dengan sempurna, nggak cocok dengan produk makeup atau skincare yang dipakai, atau terjadinya perubahan hormon dalam tubuh kita. Walaupun bruntusan cukup sulit dihilangkan, ini adalah beberapa produk skincare yang dapat membantu mengatasi permasalahan kulit bruntusan ini.

FD Talk : Kulit Bruntusan

ElsheSkin Smoothing Serum

Dengan kandungan Centella Asiatica Extract dan Salicylic Acid, serum ini akan membatu untuk meredakan bruntsan yang ada di kulit kalian. Salicylic Acid  sendiri berfungsi untuk mengangkat sel kulit mati dan membersihkan pori-pori wajah kalian secara gentle. Sedangkan Centella Asiatica berfungsi untuk melembapkan dan juga mengurangi kemerahan pada kulit.

Dear Klairs Midnight Blue Calming Cream

Ada dua kandungan utama pada cream ini yaitu Guaiazulene yang merupkan extrak dari bunga chamomile. Fungsi kandungan ini untuk menenangkan dan meredakan inflamasi pada kulit yang bermasalah dan mempercepat proses penyembuhannya. Lalu kandungan kedua adalah Centella Asiatica Extract yang berfungsi untuk meregenerasi kulit rusak sehingga mencegah timbulnya scaring pada area kulit yang bermasalah.

 

True to Skin Matcha Oat Gentle Cleanser

Dengan kandungan green tea yang kaya akan antioksidan dan ditambah dengan kandungan oats yang menenangkan kulit, True to Skin Matcha Oat Gentle Cleanser ini pas dipakai untuk mengatasi masalah ini. Di dalamnya juga ada kandungan Salicylic Acid untuk membantu mengatasi jerawat, oat dan heart leaf yang melembapkan, licorice untuk mencerahkan, dan collagen untuk membuat kulit lebih kenyal. Kandungan pH-nya 5,5-6,5, pas untuk menjaga skin barrier tetap sehat.

Baca juga: Gampang Jerawatan Pas PMS? Cek Tips Manjur Ini!

Bio Beauty Lab Acne Treatment Oil

Face oil ini mengandung 9 jenis oil yang berfungsi untuk meredakan jerawat, bruntusan, menenangkan kulit yang iritasi dan kemerahan. Kedelapan kandungan tersebut adalah grapeseed oil, jojoba oil, squalene oil, tamanu seed oil, neem seed oil, vitamin E, tea tree essential oil, rosemary essential oil, dan lavender essential oil. Selain baik untuk mengatasi bruntusan, face oil ini juga dapat memperbaiki skin barrier kalian, sehingga kulit lebih kuat.

Nah, itulah empat produk skincare yang bisa kamu coba untuk mengatasi permasalahan bruntusan di kulit kalian. Keempatnya bisa kamu pakai secara bersamaan kok. Selamat mencoba ya.

 

 

Slow Down

Please wait a moment to post another comment