beauty school
24 Feb 2022
Suka Belanja di Tokopedia? Ini Produk Beauty yang Paling Banyak Dicari di Sana!
Mulai dari beauty tools, makeup, skincare, sampai parfum, berikut produk produk yang ngetren dan laris di Tokopedia!
Tokopedia adalah salah satu e-commerce terbesar yang juga menjadi salah satu destinasi belanja daring yang paling banyak digunakan di Indonesia. Kamu pasti pernah belanja kebutuhan sehari-hari di sini, kan? Dari banyaknya pengguna dan pembeli di Tokopedia, kita juga bisa tahu, apa saja sih produk kecantikan yang paling laris di Tokopedia?
Baca juga: Ini Dia 8 Prediksi Tren Kecantikan 2022 yang Harus Kamu Tahu!
Berdasarkan data yang sudah dikumpulkan oleh Category Development (Beauty and Personal Care), Tokopedia mengungkap bahwa beberapa lini produk kecantikan yang paling ramai dibeli adalah makeup, perawatan tubuh dan kulit, serta beauty tools yang juga banyak berasal dari brand lokal dan UMKM. Bukan itu, saja, terdapat beberapa fakta menarik seputar tren kecantikan Indonesia di tahun 2022!
Tren kecantikan Tokopedia 2022
Dari data yang terkumpul, Tokopedia menemukan tren kecantikan yang hype di awal tahun 2022 dengan tahun sebelumnya agak sedikit berbeda. Beberapa produk yang paling laris di antaranya ada pencukur alis, eyebrow powder, pinset komedo, alat potong rambut, dan cushion. Selain itu, Yogyakarta, Surakarta, Palembang, Makassar dan Pekanbaru juga tercatat menjadi kota-kota dengan pertumbuhan jumlah penjual produk kecantikan tertinggi selain Jabodetabek. Wah, menarik banget!
Fakta yang nggak kalah menarik, brand lokal menjadi brand yang paling banyak difavoritkan dalam ajang Tokopedia Beauty Awards. Dalam kategori Kecantikan dan Perawatan Diri, Somethinc, Whitelab, HMNS, dan Sundae Shower menjadi beberapa pemenang pilihan masyarakat Indonesia. Artinya, produk kecantikan lokal terus menjadi tren favorit masyarakat sejak pertumbuhannya yang pesat beberapa tahun terakhir. Bahkan saat ini, persaingannya sudah bukan lagi persaingan antar-brand luar negeri, namun antar-brand lokal dalam negeri sendiri!
Baca juga: Mau Belanja Skincare di Akhir Bulan? Intip Promo Buy 1 Get 1 yang Menarik Ini!
Beauty deals
Kamu juga nggak perlu repot atau bingung mencari produk kecantikan apa saja yang sedang ngetren di Tokopedia, karena telah dikurasi dalam berbagai beauty deals and events Tokopedia Beauty Dealight dengan harga yang lebih terjangkau. Deals ini terdiri dari Beauty Flash Friday yang menghadirkan berbagai produk rias dan perawatan, serta Cantik Fest yang menyediakan produk kecantikan, fashion, hingga kebutuhan rumah tangga. Setiap deals dan events-nya juga sudah dilengkapi dengan sederet benefit menarik yang banyak diincar nih, seperti diskon, cashback, free ongkir, dan masih banyak lagi!
Itu tadi beberapa fakta dan tren kecantikan yang sudah dikurasi oleh Tokopedia. Seru banget, kan? Apakah kamu salahs atu yang sering belanja produk beauty di Tokopedia? Apa yang biasanya kamu beli?
Images: Tokopedia, freepik.com
athifahch
-