hair care
17 Feb 2022
Kulit Kepala Berminyak dan Rambut Rontok Mengganggu Pengguna Hijab? Ini Solusinya!
Treatment ini bisa bantu mengatasi berbagai masalah kulit kepala para pengguna hijab!
Sebagai pengguna hijab, ada beberapa masalah rambut dan kulit kepala yang mungkin saja muncul. Beberapa di antaranya adalah kulit kepala berminyak, rambut lepek, kulit kepala gatal, ketombe, bahkan rambut rontok. Biasanya masalah ini muncul akibat menggunakan hijab ketika rambut masih basah, berhari-hari nggak keramas, atau simply karena memang jenis kulit kepalanya yang mudah berminyak. Kamu pernah mengalami juga? Nggak perlu khawatir, karena ada lho solusinya.
Tanggal 1 Februari diperingati sebagai World Hijab Day. Kali ini saya mendapatkan kesempatan untuk mencoba perawatan rambut untuk pengguna hijab dari program Biolage Salon Take Over World Hijab Day 2022 di Tsabitah Salon Muslimah, Jakarta Selatan. Treatment yang saya coba adalah Biolage Cool Therapy+++ yang memang difokuskan untuk merawat kulit kepala dari masalah gatal, minyak berlebih, hingga membantu mengatasi kerontokan.
Sebelum treatment dimulai, saya disambut dengan ramah oleh para staff salon, kemudian kulit kepala saya dicek dengan kamera. Karena saya datang dengan second-day hair, kondisi kulit kepala saya terlihat normal, sedikit berminyak. Pertumbuhan rambut saya juga tebal dan nggak ada tanda-tanda kerontokan. Okay, kita langsung bahas step-by-step treatment-nya, ya!
Advanced Scalppure Clarifying Scrub
Step pertama yang dilakukan adalah mengaplikasikan Advanced Scalppure Clarifying Scrub di kulit kepala yang kering (sebelum keramas). Diformulasikan dengan Zinc Prythione, Bergamot, serta Crushed Apricot Seeds, scrub lembut ini dapat membersihkan kulit kepala dari kotoran dan minyak, mengurangi rasa gatal, serta ketombe. Setelah satu tube diaplikasikan ke seluruh permukaan kulit kepala, scrub didiamkan selama 10 menit supaya bekerja maksimal sebelum dibilas dengan Advanced Scalppure Shampoo for Dandruff Control.
Scalppure Cooling Mint Invigorating Mask
Setelah dibilas, Scalppure Complete Solution Mask diaplikasikan ke seluruh area kulit kepala hingga ujung helaian rambut, kemudian dipijat dengan lembut untuk absorpsi yang maksimal. Kombinasi Menthol, Kola Nut dan Moisturizing Agent dalam masker ini juga bermanfaat untuk mengatasi gatal dan minyak berlebih, sekaligus membuat helaian rambut lebih lembut. Sensasi cooling mint juga membuat pengalaman treatment ini sangat relaxing. Kepala langsung terasa sejuk dan lebih ringan! Bio Cushion Complex juga mengurangi stress di kulit kepala. Membantu banget buat pengguna hijab yang sehari-hari rambutnya diikat scrunchie dan tertutup kain hijab.
Proses treatment ini memakan waktu sekitar 20-30 menit dan sudah termasuk massage dan scrub punggung serta tangan.
Advanced Scalppure Complete Solution Serum for Scalp
Bukan hanya kulit wajah, manfaat dari formula serum yang potent juga dibutuhkan kulit kepala kita. Advanced Scalppure Complete Solution Serum for Scalp ini dilengkapi kandungan Zinc PCA, Octopirox, dan Bergamot yang merupakan salah satu anti-ketombe paling efektif. Diaplikasikan setelah Hair Mask dibilas, sebelum rambut dikeringkan.
Overall, pengalaman mencoba Biolage Cool Therapy+++ di Tsabitah Salon Muslimah ini sangat relaxing dan bisa dimasukkan ke agenda treatment bulanan kamu nih, para hijabers. Selain bisa melakukan treatment ini di salon, kamu juga bisa beli rangkaian Biolage Scalppure untuk perawatan sendiri di rumah lho.
Selamat mencoba!