banner-detik

sponsored post

Chaiza Bawa Saffron ke Skincare Lokal. Kamu Sudah Coba?

seo-img-article

Kamu sudah pernah coba skincare dengan saffron? Rempah tradisional ini sangat kaya akan antioksidan, yang dapat melindungi sel-sel tubuh dari kerusakan lingkungan dan stres. Awalnya, saffron memang umum dikonsumsi terutama dalam tradisi Mediterania dan Timur Tengah. Tapi kini popularitas saffron juga naik dalam dunia kecantikan.

Belum lama ini, saya ngobrol-ngobrol sama founder dari Chaiza, sebuah brand kecantikan lokal yang punya produk saffron mist. Langsung aja intip pembahasannya ya!

Baca juga: Saffron, Ingredient Yang Mulai Dilirik Beauty Brands!

Bagaimana awal Chaiza dibuat? Apakah ada challenges yang mau diceritakan?

“Sebelumnya, terima kasih sudah d berikan kesempatan untuk bisa berbagi dan bergabung dengan Female Daily. Awal mulai, Chaiza itu bernama Chava dimana produk yang pertama kami jual adalah face mist .Tetapi karena satu dan lain hal kami berganti nama menjadi Chaiza. Salah satunya yang bisa saya ceritakan adalah Chava Face Mist menggunakan bahan utama zam-zam, sementara di Indonesia zam zam belum bisa di daftarkan BPOM.

Maka dari itu kami upgrade formulasi Chaiza Face Mist yang lebih bagus dan lengkap dari sebelumnya. Kalau balik ke belakang, saya memiliki jenis kulit yang mudah berjerawat, berminyak, dan bisa dikatakan skin barrier saya rusak karena sebelumnya sempat menggunakan produk-produk yang berbahaya. Dari situ saya mulai berfikir “Apa ya produk yang dapat membantu jerawat saya dan mengembalikan kulit wajah saya yang sudah rusak?”. Tiba-tiba saya di berikan air zam-zam dan saffron oleh kedua orang tua saya yang kebetulan beliau adalah distributor produk Arab. Setelah saya formulasikan kembali, jadilah Chava Face Mist. Produk ini sempat viral, alhamdulilah. Seiring berjalannya waktu, saya membuat Chaiza Face Mist ini dengan formulasi baru dan ditujukan untuk wajah yang berjerawat dan memiliki skin barrier rusak seperti saya.”

Apa yang membuat saffron begitu spesial sehingga Chaiza ingin memperkenalkannya pada para skincare enthusiasts?

“Yang membuat produk Chaiza Saffron Mist berbeda dari yang lain karena kami memilih bahan-bahan unggulan. Untuk menciptakan Chaiza Face Mist ini membutuhkan waktu hampir satu tahun lamanya. Selain dari segi formulasi, kemasan yang kami gunakan juga tidak sembarangan. Kami menggunakan kemasan yang di-import langsung dari luar.

Selain itu, produk kami bisa dibilang salah satu yang terbesar yang menggenalkan Saffron Face Mist di indonesia. Mungkin bagi sebagian orang face mist bukan lah produk skincare yang penting. Padahal di balik itu banyak sekali keuntungan face mist yang sebetulnya di negara-negara lain pun sudah mulai termasuk dalam skincare rutin mereka. Face mist tidak hanya menjadi sekedar penyegar tapi banyak keunggulan lain. Saffron Mist kami dapat membantu menyembuhkan dan meredakan jerawat, mencerahkan kulit, melembapkan kulit, dan masih banyak fungsi lainnya.”

Bagaimana cara mendapatkan hasil yang maksimal ketika pakai Chaiza Saffron Mist? Apakah ada pemilik kulit tertentu yang nggak boleh pakai?

“Sebetulanya cara pakai yang umum adalah langsung disemprotkan ke wajah. Tapi banyak yang sudah mencoba dengan teknik lain, seperti ditaruh di kapas layaknya pakai toner, dipakai sebagai kompres jerawat, atau bisa dijadikan campuran masker. Itu semua teknik yang konsumen sering gunakan.  Pada intinya, apapun tekniknya, fungsi dari Chaiza tetap sama dan tidak berkurang. Chaiza dapat digunakan perempuan dan laki-laki dari usia minimal 13 tahun. Untuk ibu hamil dan menyusui aman, tapi jika lebih pastinya boleh konsultasikan terlebih dahulu pada dokter masing-masing.”

Alasan Sunsation Moisturizer patut dicoba? Cocok di jenis kulit yang seperti apa?

“Untuk produk kami lainnya, yaitu Sunsation Moisturizer patut untuk dicoba khususnya untuk wajah berjerawat dan berminyak. Alasannya, sunscreen ini dibuat karena masalah pribadi kulit saya. Mungkin ada orang-orang yang sama seperti saya yang wajahnya gampang berjerawat dan berminyak yang belum menemukan sunscreen yang nyaman dipakai. Biasanya lengket dan lama-lama membuat minyak di wajah bertambah banyak, kulit jadi terlihat kusam, hingga ada juga yang muncul jerawat baru. Hal ini membuat kita jadi malas menggunakan sunscreen. Padahal sunscreen itu sangat amat penting. Makanya saya membuat sunscreen yang memiliki kandungan untuk kulit berjerawat dan berminyak. Sunscreen kami bisa menahan minyak hingga tujuh jam. Supaya lebih mudahj di-blend ke kulit, saya sarankan untuk pakai pelembap dulu sebelumnya ya.”

Skincare routine founder seperti apa sih? Boleh di-share?

Skincare routine saya ya produk sampel hehe. Pastinya produk Chaiza Saffron Mist termasuk dan tidak pernah skip menggunakan sunscreen. Semenjak mendirikan Chaiza, saya tidak pernah membeli skincare lain. Jadi yang saya gunakan hanya produk sampel yang akan Chaiza keluarkan. Alasannya karena saya mempunyai tujuan dari awal membuat Chaiza ini dari hati, bukan hanya materi. Itu lah kenapa harga skincare Chaiza sangat terjangkau dengan kualitas grade A. Jadi memang saya tidak ingin mengambil untung besar, agar semua kalangan dapat menggunakan Chaiza. Jadi ditunggu ya untuk produk chaiza yang lain. Semoga ke depannya lebih banyak lagi dan dapat di terima masyarakat luas.

Baca juga: L’Occitane & Pierre Herme 86 Champs Rose Saffron, Wangi Rempah yang Nggak Bikin Pusing

Kamu sudah cobain juga Saffron Face Mist dan Sunsation Moisturizer dari Chaiza?

Images: dok. Female Daily

Slow Down

Please wait a moment to post another comment