banner-detik

lifestyle

Dibintangi Jisoo BLACKPINK, Snowdrop Akan Tayang 18 Desember!

seo-img-article

Siap-siap buat kamu penggemar Jisoo BLACKPINK dan Jung Hae In, akan terkena serangan kupu-kupu di dalam perut, karena akan menyaksikan romansa klasik di tahun 1987. Dikabarkan drama Snowdrop ini sudah lama diperbincangkan sejak awal tahun 2021, dan akhirnya para penikmat drama Korea bisa menyaksikannya dalam hitungan minggu.

Setelah pernah mampir di drama The Producers (2015) dan Arthdal Chronicles (2019), kini Jisoo, menjalani debutnya sebagai pemeran utama di drama Snowdrop bersama aktor Jung Hae In.

JTBC rilis poster terbaru

Pada Selasa 9/11, saluran televisi JTBC akhirnya mempublikasikan poster drama kedua pasangan manis, dengan sentuhan tangkai bunga yang terlihat berada di tengah-tengah Jung Hae In dan Jisoo. Nggak cuma menunjukkan poster saja, tapi juga menyebutkan drama ini akan tayang pada 18 Desember mendatang.

“Perilisan teaser poster dengan tatapan mata yang mendebarkan. Snowdrop tayang perdana Sabtu (18/12) pukul 22.30 KST” tulis JTBC dalam unggahannya di instagram mereka. Drama ini bisa kamu tonton melalui aplikasi video on demand, dan juga Disney+.

Kisah cinta emosional seorang mahasiswa

Seperti drama anak kuliahan lainnya yang penuh problem percintaan, namun drama ini akan terasa lebih klasik, karena memiliki latar belakang di tahun 1987. Melansir dari Soompi, Snowdrop ini menceritakan kisah cinta Su Ho (Jung Hae In), mahasiswa elit yang tiba-tiba masuk asrama wanita dengan berlumuran darah, kemudian ia bertemu dengan Young Ro yang menjadi penghuni asrama tersebut.

Walaupun ber-genre romance, namun nampaknya drama ini tidak sepenuhnya menggambarkan kisah cinta menggemaskan seperti drakor lain. Dalam teaser berdurasi 29 detik yang dibagikan JTBC, terdapat beberapa dialog yang mencerminkan isi dramanya akan seperti apa. Dalam cuplikan tersebut, Su Ho meminta maaf karena perbuatannya. Sementara Young Ro mengatakan ia rindu, “aku berharap aku bisa melihatmu sekali lagi.”

Pernah diboikot oleh warga Korea

Drama yang sudah dibicarakan sejak awal tahun 2021 ini, lantas mendapat banyak kecaman dari berbagai pihak, khususnya warga Korea. Sebanyak lebih dari 200 ribu orang berbondong-bondong mendukung petisi untuk menggagalkan drama ini. Hal ini terjadi karena Snowdrop dinilai publik memiliki cerita yang sensitif.

Banyak yang khawatir akan terjadi distorsi sejarah dari fakta sebenarnya. Sebab drama ini berlatar tahun 1987, yang banyak terjadi kejadian politik. Namun setelah dikaji oleh Blue House di Korea, drama ini berhasil tayang karena nggak ada kaitannya dengan situasi politik tahun 1987.

Apakah kamu salah satu penggemar yang menunggu juga?

Dibintangi oleh Jisoo BLACKPINK, Snowdrop menceritakan kisah cinta di tahun 1987 yang klasik. Drama ini akan rilis bulan depan lho!

Image : JTBC

Slow Down

Please wait a moment to post another comment