banner-detik

makeup

5 Liquid Lipstick Vegan dari Brand Lokal yang Nggak Bikin Bibir Kering!

seo-img-article

Nggak cuma brand skincare aja lho yang vegan, brand makeup lokal juga mengeluarkan produk vegan khususnya liquid lipstick!

Brand makeup lokal sekarang sudah makin kece, ditambah lagi dengan mengeluarkan produk-produk vegan dan juga cruelty free! Jadi, makin peduli juga kepada hewan-hewan. Nah, produk yang dikeluarkan juga beragam banget mulai dari foundation, concealer, hingga liquid lipstick. Pastinya, produk liquid lipstick vegan tersebut juga oke banget kualitasnya! Apalagi, dengan ingredients vegan yang bagus untuk bibir. Kalau penasaran apa saja liquid lipstick vegan dari brand lokal, kamu wajib baca artikelnya sampai selesai!

1. Esqa Matte Lip Liquid

Matte Lip Liquid dari Esqa merupakan salah satu liquid lipstick vegan yang bisa kamu coba! Sesuai namanya, produk ini punya finish matte, full coverage, dan juga tahan lama. Eitss, meskipun hasilnya matte nggak akan bikin bibir kamu kering lho karena ada kandungan yang bermanfaat yaitu Vitamin E untuk melembabkan bibir. Selain itu, ingredients lainnya pun vegan, jadi oke banget untuk kesehatan bibir. Nah, pilihan shades Esqa Matte Lip Liquid bervariasi banget, mulai dari Dusty Pink, Coral Tease, Mauvy Nude, Apple Crumble, Peachy Pop, Choco Red, dan salah satu best seller yaitu Foxy Nude. Produk ini dibanderol seharga Rp165.000 ya!

2. Jacquelle Lip Cloud x Shireeenz & Misellia

Liquid lipstick vegan yang kedua, yaitu Jacquelle Lip Cloud yang dilengkapi accesories pada tiap produk, yaitu pom-pom. Lucu banget kan? Nggak cuma desainnya saja yang lucu, formulanya juga oke banget. Lip Cloud ini ringan, satin finish, dan pastinya tetap pigmented saat digunakan. Nah, sama seperti Matte Lip Liquid nya Esqa, Lip Cloud dari Jacquelle juga mengandung Squalane Oil dan Vitamin E biar bibir nggak kering, lalu semua kandungannya pun vegan dan cruelty free! Untuk shades-nya, nggak perlu diragukan karena cakep semua, yaitu Sky (Terracotta Pink), Star (Pinkish Orange), Moon (Deep plum color with a hint of purple), dan Light (Brick red color with a hint of orange), harganya juga affordable yaitu Rp109.000.

Baca juga: 3 Cara Mudah Mencegah Bibir Kering dan Pecah-Pecah

3. Wardah Last All Day Lip Paint

Liquid Lipstick vegan yang satu ini, punya tekstur creamy dan gampang banget di-blend di bibir kamu! Yes, dengan tekstur creamy dari Wardah Colorfit Last All Day Lip Paint, nggak bakal bibir jadi terasa kering dan patchy. Meskipun teksturnya creamy, pigmentasinya juga kece lho, bahkan juga tahan lama hingga 12 jam pemakaian. Untuk hero ingredientsnya, ada Vitamin E yang bisa melembabkan bibir dan juga Tocopherol sebagai antioksidan. Pilihan warnanya juga beragam yaitu Peach Till Drop, Eternal Sunset, Stick To Latte, Brownderlast, Stay Russet, dan Infinite Coral. Terakhir, kalau soal harga nggak usah diragukan lagi, karena super affordable, cuma Rp65.000 saja!

4. Luxcrime Airy Lip Mousse

Nah, kalau liquid lipstick vegan dari Luxcrime yaitu Airy Lip Mousse ini memang diformulasikan dengan tekstur mousse yang lightweight, pigmented, dan nggak bikin bibir kering. Kenapa bisa bikin bibir tetap lembab? Karena ada kandungan Plukenetia Volubilis Seed Oil yang bisa kasih perawatan pada bibir, meregenerasi kulit kering, dan meningkatkan metabolisme & elastisitas kulit. Nggak cuma itu saja, ada kandungan UV Protection dan Vitamin E nya juga! Luxcrime Airy Lip Mousse ini punya 8 shades yang cantik-cantik warnanya, yaitu Black Cherry, Pumpkin Kisse, Delicate Cherry, Raspberry Tarte, Almond Truffle, Choco Fondue, Mauvemellow, juga Berry Blossom dengan harga Rp109.000!

Baca juga: 10 Pilihan Lipstik Lokal Warna Peach untuk Tampil Fresh

5. LOOKÉ Holy Lip Crème

LOOKÉ Holy Lip Crème jadi salah satu liquid lipstick vegan yang hasilnya semi matte tapi tetap transferproof dan ringan pas dipakai! Menarik kan? Nah, formulanya juga creamy dan kalau kamu swipe di bibir akan langsung pigmented banget. Yes, memang pigmentasinya full jadi bisa menutup warna bibir asli dengan baik. Oh iya, semua ingredients-nya juga selain vegan, alcohol-free, paraben-free, sulfate-free, dan ada UV Protectionnya juga. Untuk pilihan shades-nya ada 4 yang terinspirasi dari nama-nama dewi di mitologi Yunani yaitu Hebe, Gaia, Thalia, dan Irene. Harganya juga masih reasonable kok, yaitu Rp139.000

So, itu dia 5 liquid lipstick vegan dari brand lokal yang bisa kamu coba! Menurut kamu, yang mana nih yang paling menarik? Share di kolom komentar ya!

 

Image: Dok. Brands

Slow Down

Please wait a moment to post another comment