Viral di TikTok, sekarang produk Peter Thomas Roth Instant FIRMx® Eye Temporary Eye Tightener, sold out di mana-mana!
Beberapa hari lalu sempat viral satu buah video review dari trinidad1967 di TikTok, di mana dirinya memberikan review dan demo menggunakan salah satu produk dari Peter Thomas Roth. Di dalam video tersebut, Trinidad mengatakan bahwa ketika menggunakan eye cream ini, dalam jangka waktu 3 menit, kantung matanya langsung kencang.
Lihat deh perbedaan foto kiri dan kanan. Kelihatan ya, di foto sebelah kanan, kantung matanya lebih kencang dibandingkan sebelumnya? Produk yang digunakan dalam video ini datangnya dari brand Peter Thomas Roth, yaitu FIRMx® Eye Temporary Eye Tightener.
Lalu apa sih yang membuat eye cream ini sehebat itu, mengencangkan kantung mata?
Di dalamnya terdapat kandungan Firm-A-Tite™, yang membantu untuk mengencangkan dan menarik kulit kendur pada area mata secara instant, namun sifatnya sementara. Lalu ada juga kandungan Eyeliss™, yang merupakan gabungan dari Trio Peptides untuk mengurangi tampilan under eye yang sembab, dan terakhir ada kandungan Eye Regener®, yang berfungsi untuk menyamarkan kantung mata.
Selain dari tiga kandungan tersebut, sebenarnya yang menjadi kunci utama kehebatan eye cream ini dalam menyamarkan dan mengencangkan kantung mata, adalah Sodium Silicates. Biasanya Sodium Silicates digunakan dalam satu produk skincare untuk menyesuakan pH level. Namun selain itu, ternyata Sodium Silicates punya efek untuk mengencangkan kulit.
Tapi ada kekurangan dari produk ini yang harus kamu ketahui juga. Susan Yara menjelaskan, bahwa ketika menggunakan eye cream ini, ada beberapa hal yang perlu diperhatikan. Sodium Silicates cenderung memiliki tekstur yang powdery dan meninggalkan residu berwarna putih di kulit. Jadi pemakaiannya memang hanya butuh sedikit, dan buat kamu yang under eye-nya gelap, harus hati-hati saat menggunakannya karena bisa terlihat putih.
Berdasarkan sifat Sodium Silicates, kandungan ini akan larut ketika terkena air. Jadi kalau menggunakan pelembap atau makeup yang memiliki bahan dasar air, efek mengencangkannya akan langsung hilang. Perlu diingat, Peter Thomas Roth Instant FIRMx® Eye Temporary Eye Tightener ini hanya memberikan efek sementara, bukan permanen ya.
Menarik sih ya produknya. Walaupun ada kekurangan, tapi kalau kamu baca lebih detail lagi mengenai kandungan dari Peter Thomas Roth Instant FIRMx® Eye Temporary Eye Tightener, banyak benefit baiknya di kulit lho. Misalnya ada kandungan Ascorbic Acid dan Citric Acid, yang memang berfungsi untuk mencerahkan kulit.
Jadi gimana? Tetap kepingin beli, atau stick to your own favourite eye cream?