Matte lipstick memang timeless. Namun, ada efek pada bibir bila terlalu sering memakai matte lipstick. Yes, nggak bisa dipungkiri, terlalu sering pakai lipstik matte bisa memicu bibir jadi kering dan pecah-pecah. Bagaimana cara mencegah kondisi ini?
Siapa di sini yang paling malas touch-up lipstik setelah makan siang? Pasti banyak di antara kita yang seperti ini. Saya pun sering malas re-apply lipstik lagi, karena biasanya tidak perna membawa kaca kecil di dalam tas. Salah satu trick saya adalah dengan menggunakan lipstik matte atau produk lipstik yang tahan lama atau yang akan staining, tapi hal ini sebenarnya bisa membuat bibir jadi kering dan pecah-pecah.
Tentunya, jika bibir pecah-pecah akan membuat kita nggak nyaman, terasa sakit saat tersenyum, dan juga akan membuat penampilan kurang prima. Mau menutupi kondisi ini dengan lipstik pun juga sulit. Lipstik juga tidak akan bisa diaplikasikan dengan mudah dan rata pada bibir. So, guna menghindari hal tersebut ada 3 tahap lip care atau perawatan bibir yang harus rajin dilakukan.
Rutinlah pakai lip balm sebelum mengoleskan lipstik. Setelah lip balm dioleskan di bibir, diamkan selama 15 menit baru blot sisa lip balm pada bibir dan lanjutkan dengan menggunakan lipstik pilihan Anda. Cara ini bermanfaat untuk menjaga kelembapan bibir.
Selain itu bila ingin menghapus lipstik yang “membandel”, saya sarankan untuk melapisi bibir dengan lip balm terlebih dahulu, setelah itu baru dihapus dengan menggunakan tisu atau kapas. Dengan cara ini bibir tetap terasa lembap dan menghapus lipstik pun menjadi lebih mudah.
Lakukan lip scrub setidaknya 2 kali dalam seminggu, berguna mengangkat kulit kering pada bibir. Tapi perlu diingat saat melakukan scrub pada bibir jangan menggosok terlalu keras, karena bisa membuat bibir iritasi dan pecah-pecah.
Kumudian pada malam hari saya sarankan gunakan lip balm yang memiliki tekstur lebih thick seperti Vaseline Petrolium Jelly atau Lucas Papaw. Produk-produk ini berfungsi sebagai masker untuk bibir, yaitu menjaga kelembapan bibir lebih intens di saat kita tidur. Kamu juga bisa pakai lip sleeping mask Korea supaya bibir lebih lembut dan plumpy!
Begitulah 3 cara mudah menangkal bibir kering dan pecah-pecah. Dijamin, jika kamu rutin melakukannya, bibir selalu terlihat lembap, berwarna merah muda alami dan segar. Nah, kalau kalian bagaimana? Punya remedi sendiri untuk tetap menjaga bibir tetap lembab dan sehat? Let us know in the comment section below!
Image: Freepik.com, dok.brand