Setelah memiliki produk cleanser, toner, dan moisturizer, BASE kini semakin lengkap dengan produk sunscreen! Apa istimewanya produk ini?
Hadir tahun 2019 lalu, BASE Skincare menjadi warna baru di dunia kecantikan lokal. Brand ini unik karena punya pendekatan individu, menjadi pusat perhatian karena memberikan formula yang personalized sesuai dengan kondisi kulit dan gaya hidup masing-masing pelanggannya. Meski personalized skincare, namun BASE punya harga yang affordable, lho! Semua produknya memiliki harga di bawah 200 ribu, sangat ramah di kantong. Nggak heran banyak yang jatuh hati, termasuk Female Daily yang memilih mereka sebagai Best New Comer di Best of Beauty Awards 2020 lalu.
Nah, setelah punya produk berupa cleanser, toner, dan moisturizer yang formulanya gentle, kini hadir produk terbaru bernama BASE Ultra Matte Natural Sunscreen, untuk melengkapi staple kit perawatan kulit harian kamu! Produk ini diluncurkan tanggal 23 April 2021, namun saya berkesempatan mencobanya 2 minggu yang lalu. Simak yuk, keistimewaan produk BASE Ultra Matte Natural Sunscreen melalui review saya di bawah ini!
Buat kamu yang suka dengan packaging yang menggemaskan, pasti langsung naksir deh dengan BASE Ultra Matte Natural Sunscreen. Semua produk BASE memang punya tampilan yang bright dan colorful. Selalu ada sentuhan warna oranye pada packaging mereka, begitu pun pada produk ini. Perpaduan ungu dan oranye mengingatkan saya pada liburan musim panas yang seru! Membuka package dari BASE selalu jadi momen menyenangkan karena kemasannya unik, ditambah lagi dengan pouch dan sticker yang senada. Tulisan “Made for Poppy” juga membuat saya merasa lebih spesial! Bentuk tube yang lucu gini bisa bikin kamu jadi lebih bersemangat pakai sunscreen setiap hari, lho!
Baca juga: 8 Moisturizer Mewah yang Bisa Bikin Kulit Glowing, Layak Dibeli Saat THR Cair!
Yang membedakan BASE Ultra Matte Natural Sunscreen ini tentu saja formulanya yang disesuaikan dengan kondisi skin profile yang sudah kita temukan saat skin test di www.base.co.id. Kandungan SPF-nya 50 dengan PA+++, sangat cukup untuk melindungi kulit dari sinar UVA, UVB, dan juga paparan blue light sehari-hari. Blue light memiliki High Energy Visible (HEV) Light, yang bisa memberi pengaruh buruk pada kulit kita. Selain terdapat di sinar matahari, blue light juga terdapat di layar ponsel, komputer, dan digital device lainnya, lho. Bayangkan deh, selama WFH, berapa jam kita terpapar blue light setiap harinya? Itulah sebabnya, kita butuh sunscreen yang juga memproteksi dari blue light!
UV Filter dalam BASE Ultra Matte Natural Sunscreen ini merupakan hybrid dari mineral dan chemical, supaya hasilnya lebih maksimal. Mayoritas komposisi dalam sunscreen ini adalah ekstrak tumbuh-tumbuhan alami yang sangat bermanfaat bagi kesehatan kulit.
Seperti Namanya, BASE Ultra Matte Sunscreen ini juga memiliki formula matte yang terasa ringan untuk digunakan setiap hari. Plus-nya lagi, produk ini juga 100% vegan dan ingredients-nya sudah tersertifikasi di ECOCERT, lho!
Baca juga: 5 Rekomendasi Sunscreen untuk Ibu Hamil
Raspberry leaves extracts: untuk menjaga kadar sebum di kulit dan mencegah jerawat
Ectoin (Amino Acid from Microorganism): untuk mencegah tanda-tanda penuaan yang disebabkan oleh matahari, mencegah kerusakan kulit, memproteksti kulit dari polusi dan hal-hal yang memicu iritasi.
Vitamin E (Tocopheryl Acetate): sebagai antioksidan.
Argan oil: melembapkan kulit dan sebagai pelindung alami dari sinar UV.
Blackcurrant leaves extracts: sebagai antioksidan.
Carrot seed oil & carrot root extracts: mengurangi efek buruk akibat blue light, sekaligus menjaga cahaya alami kulit.
Sunflower seed oil: sebagai UV protection booster sekaligus membantu melembutkan kulit.
Bisabolol from chamomile: untuk menenangkan kulit.
Pertama kali pakai saya agak kaget karena tekstur BASE Ultra Matte Natural Sunscreen ini berbeda, belum pernah saya temui di sunscreen lainnya. Teksturnya berwarna agak kekuningan, namun saat dibaurkan jadi seperti gel yang mudah sekali meresap. Sama sekali tidak berminyak dan tidak terasa lengket. Produk ini juga tidak membuat kulit terlihat kusam dan tidak meninggalkan whitecast, aromanya pun tidak mengganggu seperti banyak sunscreen yang pernah saya coba.
Meskipun WFH dan saya bekerja dari dalam rumah saja, tapi saya tetap menggunakan BASE Ultra Matte Natural Sunscreen ini, karena memang terasa nyaman dan nggak bikin muka seperti kilang minyak!
Kalau ingin pakai makeup, saya biarkan dulu produk ini beberapa saat sebelum mengaplikasikan cushion supaya nggak pilling.
Baca juga: 3 Sunscreen Bagus yang Bisa Dibeli di Supermarket
Untuk kamu yang selama ini kesulitan menemukan formula sunscreen yang nyaman dan pas untuk kulitmu, sekarang nggak perlu khawatir lagi! Sesuai dengan klaimnya, BASE Ultra Matte Natural Sunscreen ini punya hasil akhir yang matte, nggak tacky dan greasy seperti banyak sunscreen lainnya, yang bikin kita jadi malas menggunakannya secara rutin. Meskipun matte, namun nggak lantas bikin kulit jadi kering, lho!
Karena berbentuk natural sunscreen, produk ini juga sangat universal, bisa dipakai oleh remaja hingga ibu hamil dan menyusui. Pas juga untuk mendukung keselamatan bumi, apalagi tanggal 22 April ini kita juga memperingati Hari Bumi!
Buat kamu yang suka memakai makeup setiap hari juga nggak perlu takut, karena produk ini lightweight sehingga nggak bikin kulit terasa berat saat harus di-layer dengan cushion atau foundation. Very recommended!
Nah, itulah cerita saya seputar BASE Ultra Matte Natural Sunscreen, produk tabir surya terbaru dari brand lokal yang sangat layak dicoba! Jangan lupa, meskipun kamu sudah mengaplikasikan sunscreen, namun penting sekali untuk tetap menghindari paparan matahari langsung ya, apalagi dalam waktu lama. Kalau kamu memang harus lebih banyak beraktivitas di outdoor, kamu bisa re-apply setiap 2 jam sekali. Selamat mencoba!
Image: Dok. Female Daily/Andreas Halim