lifestyle
14 Apr 2021
3 Koleksi Casual Look Terbaru dari Benang Jarum
Pakaian yang nyaman akan membuat siapa saja jauh lebih percaya diri! Sembari merayakan 1st anniversary, Benang Jarum meluncurkan Anniversary Collection dengan tema Casual Look.
Kalau tren makeup dan skincare saat ini lebih mengarah hidrasi dan kelembapan kulit, tren fashion juga semakin berkembang. Casual Look akan menjadi tema fashion yang akan menjamur di tahun 2021 ini. Dengan pilihan dan cuttingan sederhana, kamu bisa mengenakan pakaian yang nyaman dan tetap wearable di segala acara. Benang Jarum sebagai brand fashion lokal juga kembali meluncurkan koleksi terbarunya sekaligus merayakan 1th anniversary!
Anniversary Collection diperkenalkan melalui virtual fashion show yang diselenggarakan di Hotel Grand Mahakam, pada 29 Februari lalu. “Kami menggelar fashion show virtual dalam rangka merayakan hari ulang tahun pertama Benang Jarum serta memperkenalkan Anniversary Collection yang berkolaborasi dengan Buttonscarves. Kami ingin memberikan nuansa baru bagi para penggemar kami dengan menunjukkan lebih jelas mengenai koleksi-koleksi terbaru yang kami hadirkan pada momen spesial ini,” ungkap Allyssa Hawadi selaku Co-Founder dari Benang Jarum. Pada acara ini ditampilkan pula Benang Jarum Couture Store yang mengutamakan desain elegan dan chic. Dengan tambahan aksen marble and gold, pelanggan bisa merasakan sisi elegan dari penataan tiap busana yang ditampilkan.
Untuk meluncurkan koleksi terbaru ini, Benang Jarum yang merupakan bagian dari Buttonscarves Group bekerjasama dengan banyak public figure ternama seperti Andra Alodita, Astrid Ssatwika dan Diana Sasks. Bertemakan Casual Look, akan ada 3 fashion item yang ditampilkan, mulai dari long cardigan, casual cardigan dan sweatshirt! Ketiga jenis pakaian ini tentunya mengutamakan kenyamanan dengan nuansa yang elegan. Pilihan warna yang digunakan juga mengutamakan pastel dan monochrome sehingga cocok dipadukan dengan outfit lainnya.
Melihat antusias masyarakat khususnya BSLady (Buttonscarves Lady), Benang Jarum juga mengeluarkan kategori terbarunya “B for Benang Jarum” yang lengkap dengan logo huruf B khas Buttonscarves Group. Karena termasuk jenis pakaian yang nyaman, koleksi terbaru dari Benang Jarum ini tentunya bisa digunakan saat Lebaran atau hari spesial lainnya. Bahkan cocok juga dikenakan di kantor. Pilihan warnanya juga cukup netral dan bisa dipadukan dengan warna vibrant lainnya.
Image : dok. Benang Jarum