banner-detik

lifestyle

Tren Baru: Gaya Desain Interior berdasarkan Zodiak

seo-img-article

Kalau bahas zodiak, rasanya nggak ada habisnya dan selalu banyak peminatnya. Apalagi sejak pandemi, banyak baget tren-tren baru berkaitan dengan dunia zodiak. Mulai dari Zodiak Bingo, kebiasaan-kebiasaan tertentu menurut zodiak, sampai ramalan zodiak, semuanya masih laku buat didiskusiin. Tapi tahu kah kamu? Ternyata, ada juga gaya desain interior yang berdasarkan zodiak! How interesting is it?!

Ilmu perbintangan atau Astrologi, adalah ilmu yang percaya bahwa posisi, gerak-gerik planet dan bintang bisa mempengaruhi kehidupan manusia. Nah, keduabelas zodiak yang kita tahu juga lahir dari ilmu ini. Meski tidak didukung dengan bukti ilmiah, theswaddle.com menyatakan bahwa orang-orang masih tetap tertarik dengan Astrologi sebagai stress and anxiety gate away. Makanya, bahasan soal zodiak bisa jadi fun banget.

Baca juga: 2 Produk Makeup Bertema Zodiak yang Wajib Kamu Beli

Hal ini, ternyata juga bisa jadi inspirasi untuk gaya desain interior. Menurut penelitian yang dilakukan oleh essentialliving.co.uk, dan color expert Momtaz Begum-Hossain, pemilihan warna dan tanaman dapat mendukung serta mempengaruhi keseluruhan tampilan dan atmosfer dari sebuah ruangan. Jadi, kamu bisa pilih warna dan tanaman untuk dekorasi ruangan kamu berdasarkan zodiak yang kamu punya.

Karena sekarang baru memasuki bulannya Aries, yuk kita bahas gaya desain interior untuk si Aries.

Aries zodiak

Aries : 21 Maret–19 April

Warna: merah menyala dan oranye cerah

Tanaman: bunga Poppy

gaya-desain-interior-berdasarkan-zodiak

Kalau kamu Aries, biasanya kamu cenderung optimis dan kompetitif agar bisa terus termotivasi dan bersemangat. Untuk kepribadianmu ini, kamu bisa memadukan warna merah yang menyala dengan oranye cerah di rumah atau ruangan kamu. Pasti akan jadi mood booster, yang bikin kamu lebih happy dan energized. Contohnya, kamu bisa menambahkan cushion, jam, ornamen atau barang-barang kecil dengan warna tersebut. Sedangkan untuk pemilihan warna dinding, pilihlah warna-warna netral agar saling melengkapi.

gaya-desain-interior-berdasarkan-zodiak

Bunga Poppy termasuk bunga yang cocok banget buat Aries, karena warnanya yang cerah tapi tetap indah. Pasti akan langsung jadi pusat perhatian di ruanganan kamu. Karena bunga Poppy tumbuh di tanah yang bersifat basa, asam, atau netral, kamu harus menanam bunga Poppy di tanah yang sudah dikeringkan di bawah sinar matahari langsung.

Bagaimana? Seru juga kan tren satu ini. Comment di bawah ya, kalau kamu mau kita bahas untuk zodiak lain!

 

Image: peterfehrentz.de, pexels.com, unsplash.com, freepik.com, askastrology.com

Slow Down

Please wait a moment to post another comment