banner-detik

beauty school

5 Kolaborasi Brand Kosmetik dan Food & Beverages Lokal yang Anti Mainstream

seo-img-article

Makin hari, brand lokal makin kreatif saja. Selalu ada inovasi baru yang bikin kita semua, para beauty enthusiast, penasaran buat nyobain produk-produk mereka. Apa lagi, kalau brand lokal berkolaborasi dengan brand food & beverages (F&B),  brand jamu herbal, dan penyedap rasa, yang menghasilkan produk anti-mainstream. Yuk intip 5 kolaborasi unik brand lokal berikut ini!

Baca juga: Skincare dan Makeup dari Brand Camilan Favorit yang Bikin Ngiler

DearMe x Sasa review - Arum (2) - Copy

Dear Me Beauty X Sasa

Dear Me Beauty memang terkenal sering melakukan kolaborasi dengan banyak brand F&B. Mulai dari biskuit Nissin dan permen jelly Yuppi kesukaan kita semua. Namun, yang paling mencengangkan dari Dear Me Beauty tahun 2019 lalu, adalah koleksi makeup mereka yang berkolaborasi dengan Sasa! 

Yup, kamu nggak salah dengar. Ini memang Sasa brand penyedap masakan alias micin! Bareng Sasa, Dear Me Beauty merilis koleksi yang terdiri dari MSG eyeshadow palette,  Airy Poreless Powder, dan Perfect Matte Lip Coat dalam 4 shades, yang review-nya bisa kamu intip di sini. Makeup kolaborasi bareng Sasa ini adalah koleksi limited edition dari Dear Me Beauty, lho. Kamu dah punya, belum?

Produk Makeup Baru di Bulan Januari 2021 dari Brand Lokal-5

Upmost Beauté X Tolak Angin

Jamu herbal untuk mengatasi masuk angin yang sudah digunakan turun temurun di Indonesia ini selalu jadi andalan saat masuk angin. Namun, apa jadinya kalau Tolak Angin jadi eyeshadow? Rasa penasaran ini dijawab oleh Upmost Beauté yang kolaborasi bareng produknya Sido Muncul ini.

Kolaborasi yang satu ini memang sangat unik. Packaging-nya dibuat dalam model persegi panjang dan desain khas Tolak Angin. Sekilas, eyeshadow palette ini mirip bungkus Tolak Angin. Warna warm earth tones-nya bikin eyeshadow ini bisa digunakan sehari-hari. Palette-nya terdiri dari 8 warna yang namanya sesuai dengan ingredients Tolak Angin sendiri, Seperti Mint, Honey, Cinnamon, Turmeric, Fennel, Ginger, Clove dan Tamarind. 

Review Mizzu X Khong Guan Face Palette-3

Mizzu X Khong Guan

Kolaborasi yang satu ini sempat heboh. Gimana enggak, melalui project kolaborasi ini, akhirnya kita semua jadi tahu di mana sosok Ayah yang nggak pernah muncul pada ilustrasi keluarga di kemasan kaleng biskuit Khong Guan. Ternyata, si Ayah selama ini ada di Khing Guan Face Palette dari Mizzu!

Dalam face palette ini, ada dua blush dan satu highlighter. Masing-masing diberi nama “Papa” (pink blush), “Baba” (coral blush) dan “Daddy” (highlighter), yang seolah menjawab keberadaan sosok Ayah di keluarga Khong Guan. Khong Guan Face Palette sudah pernah diulas di artikel ini.

 Produk-Makeup-Wajib-Punya-dari-Beauty-Studio-by-Female-Daily-3-e1594000944561

Jarte Beauty X Kokumi

Para boba addict, ayo merapat! Kalau kamu pecinta boba, harus banget punya Creamy Tint hasil kolaborasi Jarte Beauty dan Kokumi ini. Hype-nya Kokumi yang antriannya selalu panjang ini, digandeng oleh Jarte untuk menghadirkan lip tint dalam 2 shade berbeda. 

Nama untuk kedua shade lip tint ini nggak lain diadopsi dari nama dua minuman favorit dari Kokumi, yaitu Okinawa dari Okinawa Brown Sugar Boba dan Unicorn dari Unicorn Drink. Okinawa sendiri memiliki warna nude brown, sementara Unicorn berwarna mauve peach. Penasaran? Coba intip review-nya disini!

 

Foto 1 - Rangkaian produk ERHA x AQUA RE-FRESH

ERHA X AQUA

Nah, yang paling anyar adalah kolaborasi anti mainstream dari ERHA dan AQUA. Kolaborasi ini menghasilkan rangkaian skincare bertajuk “Re-Fresh”. Rangkaian ini terdiri dari hydrating mask, serum, face mist, lip balm dan sunscreen. 

Kolaborasi ERHA dengan brand air minum tertua di Indonesia ini merupakan satu ide cemerlang. Image AQUA yang menyegarkan tepat banget buat disandingkan dengan skincare dengan fungsi hydrating. Mengandung sodium hyaluronate, niacinamide, panthenol dan xylitylglucoside untuk memberikan hidrasi selama 24 jam penuh dan melindungi kulit dari polusi. 

Baca juga: ERHA dan AQUA Berkolaborasi Luncurkan “Re-Fresh”, Solusi Praktis untuk Hidrasi Kulit!

Dari kelima kolaborasi anti mainstream dari brand lokal ini, mana yang paling unik menurutmu? Koleksi makeup dan skincare hasil kolaborasi ini cocok banget buat lengkapi koleksimu.

Slow Down

Please wait a moment to post another comment