banner-detik

editors note

Pursuit of Happiness, Mencari Kebahagiaan Kecil di Tengah Pandemi | Editor's Note

seo-img-article

Hi everyone, welcome to my first Editor’s Note in 2021.

 

So how’s your 1st week so far? Minggu pertama di 2021 ini terlewati dengan baik kah? Sudah mulai balik kerja ke kantor, atau masih punya privilege untuk bekerja dari rumah? Well, apapun yang teman-teman lakukan sekarang, semoga semuanya selalu dalam keadaan sehat ya.

Ngomongin soal bulan Januari, biasanya nggak akan jauh sama apa yang dinamakan resolusi. Di tahun 2020 lalu, resolusi saya banyak banget yang ternyata harus ditunda. Dan nggak perlu diperjelas lagi soal apa penyebanya. Pas kemarin ditanya sama Regina soal apa sih harapan saya untuk 2021, dan apa saja yang sudah saya pelajari selama 2020 kemarin, jujur saya mikir agak lama untuk mejawabnya. Karena pelajaran yang saya dapatkan cukup banyak.

IMG-20200627-WA0016

Saya juga yakin, 2020 itu nggak cuma memberikan banyak pelajaran buat saya, tapi buat semua orang yang ada di dunia ini. Tapi sadar nggak sih, di balik semua rencana yang tidak terwujud ataupun kegagalan kita di 2020, tahun tersebut juga merupakan salah satu tahun tebaik untuk melakukan transformasi, refleksi, slowing down, dan juga tahun yang membuat kita menggali potensi diri serta lebih mengenal diri sendiri dengan lebih baik. Siapa sangka saya bisa memasak menu makan sehari penuh, hingga merawat beberapa tanaman di rumah. Hal yang benar-benar nggak pernah terbayangkan bisa saya lakukan sebelumnya.

 

Tapi kalau saya kembali ditanya soal apa harapan saya untuk mengawali tahun ini, saya rasa saya nggak mau muluk-muluk. Saya hanya ingin menjalani hidup dengan bahagia.

 

Lalu gimana dong mendapatkan kebahagiaan di tengah pandemi walaupun sudah masuk tahun yang baru? Saya merasa bahwa memang kita masih tetap harus waspada. Karena walaupun memang sudah ada berbagai opsi vaksin yang segera akan diedarkan, tapi saya percaya bahwa pandemi ini belum semudah itu untuk diabaikan. Artinya di 2021 ini kita juga musti tetap aware dengan kondisi kesehatan kita dan juga orang-orang tersayang. Tapi bukan berarti kita jadi stres dan sedih meratapi nasib ya. Sesuai sama tema Editorial Female Daily bulan ini, yaitu pursuit of happiness, kita bisa kok mencari kebahagiaan kecil walaupun memiliki ruang gerak terbatas.

SKINCARE VITAMIN E

Ngomongin soal kebahagiaan, pastinya persepsi orang atas hal yang bikin dia bahagia pasti berbeda-beda. Ada yang senang banget pas nemu camilan favoritnya di supermarket, tapi ada juga yang baru bahagia pas bisa dapat tas Hermès impiannya. Ajaibnya, di tengah pandemi yang masih melanda dunia, orang-orang sepertinya jadi lebih mudah bahagia karena hal yang sederhana, se-sederhana menatap wajah orang kesayangan via Zoom call, atau se-simple menemukan skincare routine yang tepat buat mengatasi kulitnya yang bermasalah. Orang-orang pun udah nggak mencari kebahagiaan dengan pergi ke Eropa buat jalan-jalan, tapi bisa main air di Sentul aja sudah pada sumringah mukanya. Orang jadi lebih bahagia sama hal-hal kecil yang tadinya nggak disadari kalau ternyata itu bisa menghadirkan senyum di wajah kita. Simple happiness kalau kata suami saya.

Screenshot (1382)

Buat kalian para beauty enthusiast, saya yakin banget mendapatkan eye gel Somethinc yang sempat sold out di mana-mana juga bisa banget bikin happy walau hanya bisa belanja online dari rumah. Belum lagi banyak banget sale produk beauty gila-gilaan kayak yang sering dilakukan Beauty Studio by Female Daily yang bisa kita pilih buat self-rewarding setelah meeting online non-stop sama klien. Belum lagi kalau bisa menemukan fragrance yang pas banget sama aroma kulit kita dan bisa bikin semangat beraktivitas di rumah. Bingung cari perfum yang pas? Poppy sempat bikin rekomendasi parfum niche yang bisa dibeli online dengan aman. Kalau pingin kulit makin glowing di 2021 dan itu bisa bikin kamu bahagia, FD juga punya banyak artikel yang bahas soal hal itu. Mulai dari gimana caranya supaya kulit bisa glowing dengan cepat, basmi jerawat pakai exfoliating toner supaya muka lebih kinclong, rekomendasi masker lokal yang bikin kulit glowing, sampai rekomendasi serum high-end yang bisa bikin kulit jadi nyoy-nyoy juga bisa kamu baca supaya bisa bikin ritual skincare kamu jadi lebih membahagiakan.

body lotion

Atau buat kalian spa junkie seperti saya (yang lumayan tersiksa karena nggak bisa full body massage hampir 1 tahun), ternyata menemukan body care yang bisa mengubah kondisi kulit tubuh saya yang super dry ini jadi lebih lembap tuh udah memuaskan banget. Plus akhirnya pijat-pijat badan sendiri seadanya juga ternyata bisa bikin bahagia sih. Jujur, menemukan 2 jerawat di wajah pas pms aja sudah bikin saya bahagia, karena sebelumnya bisa lebih banyak dari itu muncul di wajah. I settle for less in this condition.

See, walaupun kita masih di dalam kondisi pandemi yang entah kapan berakhirnya, tapi kita bisa kok mencari kebahagiaan kecil. Bahkan di 2021 ini menurut saya, kita juga sudah bisa menghadapi 1 tahun dengan persiapan yang lebih baik. Kita sudah belajar untuk lebih resilient, adaptive, dan pastinya nggak lagi takut sama perubahan. Bring it on!

 

So I do believe this is going to be our year to shine, and the issue of happiness should never be secondary—pandemic or not.

 

 

Slow Down

Please wait a moment to post another comment