banner-detik

foundation

3 Produk Complexion Bagus yang Bisa Dibeli di Minimarket!

seo-img-article

LOOKE COSMETICS - CUSHION 4

Karena banyak banget yang suka dengan seri makeup minimarket, kali ini saya mau share 3 foundation atau produk complexion bagus yang bisa kalian beli di minimarket. Walaupun di rumah saja, nggak berarti kita nggak pakai makeup ya. Pakai makeup itu bisa menjadi momen kita melepas stres dan penat lho. Kalian penasaran apa saja produk complexion yang bagus yang ada di minimarket? Yuk, simak rekomendasinya.

Maybelline Fit Me Matte + Poreless

Cara Mudah Memilih Warna Foundation Maybelline Fit Me-2

Walaupun sudah banyak banget foundation baru dan klaim yang fantastis, tapi  Maybelline Fit Me Matte + Poreless ini susah banget untuk dilupakan. Sejak foundation ini dirilis hingga sekarang, rasanya saya jarang banget mendengar review negatif dari Maybelline Fit Me Matte + Poreless. Terbukti dengan foundation ini telah memenangkan berbagai award, bahkan sempat menang dua tahun berturut-turut di Female Daily Best of Beauty Award, tahun 2016 dan 2017. Apa yang bikin foundation ini bagus? Pertama adalah coverage-nya yang medium to full, kedua range warna yang luas banget! Ketiga, tentu saja harga yang sangat ramah di kantong. Foundation ini juga awet banget dipakai seharian, nggak gampang hilang, meleleh atau menjadi cakey! Oh iya, sekarang  Maybelline Fit Me Matte + Poreless juga sudah hadir dalam kemasan yang lebih kecil dan dengan harga yang lebih terjangkau, yaitu Rp75.000 saja!

Pixy Make it Glow Dewy Cushion

PRODUK COMPLEXION BAGUS DI MINIMARKET

Awalnya saya nggak paham kenapa banyak banget yang rave cushion satu ini. Sampai akhirnya saya coba sendiri dan paham deh kenapa banyak banget yang suka dengan Pixy Make it Glow Dewy Cushion ini. Dibandingkan cushion dewy pada era-nya, Pixy ini yang tergolong friendly untuk semua jenis kulit, bahkan untuk kulit yang oily. Soalnya dewy atau glowing look yang diberikan juga nggak too much. Dari segi coverage-nya sendiri, cushion ini tergolong sheer to medium. Jadi kalau butuh coverage lebih, kamu harus menggunakan dua hingga tiga layer. Saat dipakai, cushion ini rasanya ringan sekali di wajah dan nggak terasa lengket.

Baca juga: Rollover Reaction, Emina, Y.O.U, Pixy dan Wardah, Mana Cushion Lokal yang Paling Bagus?

Wardah Lightening Liquid Foundation 

3 Foundation Bagus di Mini Market!

Last but not least, foundation terbaru dari Wardah. Kalian perhatiin nggak sih, kalau belakangan ini Wardah dari segi produk dan kemasannya semakin membaik? Nah, salah satu produk rilisan terbaru Wardah yang keren banget menurut saya, adalah Wardah Lightening Makeup. Kalau kalian cari foundation dengan harga di bawah Rp50.000, tapi bisa menyamarkan pori-pori, light weight, medium to full coverage, kamu wajib banget cobain Wardah Lightening Liquid Foundation ini! Regina juga sudah pernah tulis review mendetailnya, yang bisa kamu baca di artikel ini.

So, mana dari tiga foundation atau complexion ini yang bakalan kamu coba? Tuliskan ceritanya di bawah, ya!

Foto: Courtesy of brands, Dok.Female Daily.

Slow Down

Please wait a moment to post another comment