sponsored post
04 Sep 2020
2 Sunscreen Baru dari Wardah untuk Melindungi Kulit Dari Sinar Matahari dan Blue Light
Wardah baru saja rilis dua produk sunscreen dengan kandungan 0% alkohol. Nggak hanya melindungi kulit dari paparan sinar matahari, kedua sunscreen ini juga bisa melindungi kulit dari blue light!
Siapa di sini yang masih kerja di rumah? Pasti lumayan banyak ya. Gimana selama kurang lebih kerja di rumah saja? Skincare jalan terus nggak? Sunscreen gimana? Dipakai nggak? Hmm, jangan-jangan pada skip sunscreen nih, karena di rumah saja dan nggak kena sinar matahari?
Walaupun kita di dalam rumah saja, kulit kita tetap terpapar sinar matahari lho. In case kalian lupa nih, matahari itu memiliki dua jenis gelombang cahaya, satu UVA (yang bikin kulit menua) dan UVB (yang bikin kulit menghitam). Nah, memang saat kita di rumah saja, kita terhindar dari UVB. Tapi kita nggak akan terhindar dari UVA nih. Soalnya gelombang UVA itu lebih kuat dibandingkan UVB. Gimana kuatnya? UVA itu ada selama 24 jam dan gelombang sinarnya itu bisa tembus tembok, lho.
Jadi kalau selama enam bulan ini kamu nggak menggunakan sunscreen di siang hari, nggak usah heran kalau mulai banyak timbulnya tanda-tanda premature aging. Karena selain kulit kita nggak terlindungi dari UVA, kulit juga terpapar blue light dari gadget yang kita gunakan, seperti handphone, laptop dan sebagainya.
Jadi paham ya, pentingnya menggunakan sunscreen walaupun di rumah saja? Hehe. Nah, untuk memenuhi kebutuhan dan melindungi kulit dari sinar UVA, UVB dan Blue light, brand lokal kecintaan kita, yaitu Wardah menghadirkan dua jenis sunscreen terbaru, yaitu Wardah UV Shield Aqua Fresh Essence dan Wardah UV Shield Active Protection Serum. Penasaran dengan dua produk sunscreen Wardah ini dan apa bedanya? Yuk, kita bedah tuntas di artikel ini.
Wardah UV Shield Aqua Fresh Essence & UV Shield Active Protection Serum
Kedua sunscreen Wardah ini sama-sama memiliki SPF 50PA++++, sehingga 50x lebih efektif untuk melindungi kulit dari paparan sinar matahari, dan juga blue light. Buat kalian yang enggan menggunakan sunscreen yang ada kandungan alkohol, tenang saja, Wardah UV Shield Aqua Fresh Essence dan Wardah UV Shield Active Protection Serum nggak mengandung alkohol sedikitpun, jadi aman juga nih dipakai oleh kamu yang kulitnya super sensitif. Kedua sunscreen ini juga dilengkapi dengan kandungan bisabolol yang fungsinya untuk mengurangi kulit yang kemerahan saat terpapar sinar matahari.
Lalu apa yang membedakan dua jenis sunscreen ini? Fungsi dan tempat penggunaannya. Jadi untuk Wardah UV Shield Aqua Fresh Essence ini diformulasikan sebagai sunscreen yang bisa kita pakai sehari-hari, baik di dalam ataupun di luar ruangan. Pada Wardah UV Shield Aqua Fresh Essence juga ada teknologi Aquafused Technology dan Watery Hydration yang melepaskan kandungan air secara perlahan ke dalam kulit, sehingga dapat menjaga kelembapan kulit sepanjang hari.
Untuk teksturnya sendiri, UV Shield Aqua Fresh Essence ini seperti hybrid antar gel dan juga cream. Sehingga sangat ringan dan mudah banget menyerapnya pada kulit. Kalau kulit kalian kering atau dehidrasi, pasti suka deh pakai sunscreen yang satu ini, karena kulit langsung terasa lembap!
Next, Wardah UV Shield Active Protection Serum! Sunscreen ini waterproof sehingga nggak mudah luntur karena air atau keringat, makanya cocok banget dipakai saat kamu sepedahan atau banyak menghabiskan waktu di luar ruangan. Biasanya nih, sunscreen untuk aktivitas di luar ruangan itu memiliki tekstur yang lebih padat dan lebih lengket. Namun untuk Wardah UV Active Protection Serum beda banget, karena teksturnya super ringan dan nggak kerasa lengket. White cast kah? Saat saya pakai nggak sih, tapi memang sunscreen ini memberikan efek kulit cerah.
Verdict
Saya sudah mencoba kedua susncreen Wardah ini dan suka banget. Hal pertama yang saya suka adalah formula dan tekstur kedua sunscreen ini yang gampang banget menyerap di kulit. Kedua adalah sunscreen ini nggak ada wanginya, so hooraaayy for us yang kulitnya sensitif terhadap wewangian! Ketiga, sunscreen ini nggak mengganggu makeup atau bikin makeup patchy, malah sebaliknya sih, makeup jadi lebih mudah menempel. Oh ya, kedua sunscreen ini juga sudah diuji secara klinis, dermatology tested, dan noncomedogenic sehingga pasti aman untuk kulit dan tentunya nggak akan menimbulkan masalah komedo pada wajah kalian.
Mungkin kalian akan bertanya kali ya, kira-kira sunscreen mana yang harus saya beli? Nah, karena kedua sunscreen ini nggak mengandung alkohol, jadi bisa dipakai oleh siapapun dan dengan jenis kulit apapun. Jadi kamu bisa beli dan sesuaikan dengan kebutuhan aktivitas kalian. Kalau sekadar sunscreen hari-hari saja, kalian bisa menggunakan Wardah UV Shield Aqua Fresh Essence. Tapi kalau kalian lebih banyak kegiatan di luar ruangan dan butuh yang waterproof/ sweat proof, pilih yang Wardah UV Shield Active Protection Serum.
Gimana, tertarik mau mencoba? Wardah UV Shield Aqua Fresh Essence (Rp55.000) dan Wardah UV Shield Active Protection Serum (Rp73.500) ini sudah langsung bisa kalian beli di website resmi Wardah, atau seluruh e-commerce seperti Shopee, Lazada, Tokopedia, Guardian, Watsons, dan toko kosmetik terdekat.