banner-detik

industry news

Berita Baik Hari Ini: Bantuan Datang untuk Tim Medis Melawan Corona

seo-img-article

cottonink

Semakin banyak pihak yang turun tangan untuk membantu tim medis melawan corona!

Banyak yang bilang, pikiran dan energi positif bisa memperkuat sistem imun kita. Apakah itu terbukti secara ilmiah atau hanya placebo, nggak ada salahnya untuk istirahat sejenak dari berita-berita terkait corona yang bisa bikin pikiran cemas. Berita baik hari ini datang dari berbagai macam pihak  baik  brand lokal maupun internasional yang membantu meringankan tim medis melawan pandemi global saat ini. Selain itu, ada juga berita baik buat kalian yang sudah membantu meminimalisir penyebaran virus dengan diam #Dirumahaja. Ada apa saja sih berita baik hari ini?

L’Occitane bagikan disinfektan dan produk body care

loccitane

Sejak bulan lalu, persedian hand sanitizer di mana-mana jadi menipis seperti barang langka. Padahal ini jadi salah satu benda yang diperlukan banyak orang untuk melindungi diri dari penyakit. Untuk membantu tenaga medis di Prancis, L’Occitane mengirimkan 50.000 botol hand sanitizer dan 15.000 liter disinfektan. Selain itu, 20.000 shea butter moisturizing lotion juga dibagikan di Wuhan dan Shanghai, 20.000 intensive hand balm dan shea butter milk soap untuk Korea, serta 10.000 hand cream untuk UK & Ireland untuk mengatasi masalah kulit akibat terlalu lama memakai APD.

Harlette juga bagi-bagi hand sanitizer gratis

 


View this post on Instagram

✨NOT FOR SALE ✨⁣ ⁣ Selama masa #WFH, aku merasa susah untuk rebahan tiap hari di rumah padahal di luar masih banyak orang2 yang harus tetep bekerja seperti kurir yang ngaterin paket2 harlette, ojol yang rela anterin makan, dll yang menurut aku menjadi pahlawan dalam kondisi seperti ini. ⁣ ⁣ Terinspirasi dari @karenanila, aku ingin melakukan sesuatu buat orang-orang di sekitarku. Aku harap hand sanitizer ini bisa membantu temen2 yang membutuhkan, terutama yang bekerja di luar dan ngga sempat mencuci tangan. Jujur, ga ada sama sekali terlintas dibenak untun jualan hand sanitizer dalam kondisi ini????dan harlette pengen memulai langkah kecil untuk bisa kasih hand sanitizer secara gratis kepada orang2 di sekitar dan buat kamu yang beli harlette kita bakal masukin hand sanitizer ini ke dalam beauty box kamu. ⁣???? ⁣ Aku tau saat ini kita semua lagi membutuhkan hand sanitizer, tapi selalu inget untuk cuci tangan dan gunakan hand santizer pada saat kamu ga bisa nemuin tempat buat cuci tangan. ⁣ ⁣ Dan mari berdoa semoga #corona akan segera berakhir. Let’s fight covid-19 together????

A post shared by Harlette Beauty Official (@harlettebeauty) on

Di Indonesia, Founder dari brand skincare lokal Harlette juga turut serta membagikan hand sanitizer gratis untuk orang-orang di sekitarnya yang masih harus bekerja di luar dan sulit punya waktu untuk rajin cuci tangan. Harlette juga akan memberikan hand sanitizer gratis untuk setiap pembelian produk skincare-nya.

CottonInk dan AVGAL bantu jahit hazmat suit

avgal

Berbeda dengan brand beauty, brand fashion lokal CottonInk dan AVGAL membantu para tim medis dengan cara lain. Seperti kita ketahui, persedian hazmat suit sebagai APD juga minim sekali karena setiap coverall hanya bisa dipakai sekali saja. Makanya brand fashion ini bergerak langsung untuk menjahitkan hazmat suit bagi para tim medis. Tim AVGAL juga sudah mengirimkan sampel ke beberapa rumah sakit. Kamu juga bisa bantu dengan ikut berdonasi lho, cek update-nya di Instagram @ria.sarwono dan @avgal_collection

Es krim legendaris Wall’s Vienetta kembali lagi!

vienetta

Nggak berhubungan dengan topik corona, tapi pasti bisa bikin mood kamu lebih baik! Yup, es krim Wall’s Vienetta favorit kita semasa kecil kembali lagi nih! Sambil WFH atau SFH di rumah, kamu bisa nostalgia sambil makan es krim ini bareng keluarga. 🙂

Starbucks punya menu traktir driver

Berita baik hari ini

Buat yang nggak bisa lepas habit beli kopi di Starbucks, ada berita baik buat kalian. Sekarang, Starbucks menyediakan pilihan menu Traktir Driver setiap kali kalian beli minuman lewat aplikasi Gojek ataupun Grab. Cuma dengan menambah Rp10.000,-, kamu sudah bisa memesan menu khusus yang tersedia di aplikasi saat hendak pesan Starbucks, yaitu short size Asian Dolce Latte yang harga normalnya adalah Rp45.000,-. Di tengah pandemik Covid-19 ini para driver ojol ini juga pasti nggak kenal lelah buat membantu kita mengatarkan/membelikan barang yang kita inginkan tanpa perlu keluar rumah. Jadi rasanya, nggak ada salahnya kita traktir mereka untuk membuatnya tetap semangat & happy!

Hope these good news put a smile on your face today! Ada hal baik apa yang kamu alami hari ini? Share yuk!

Foto: dok. @ria.sarwono, @harlettebeauty, @avgal_collection, @wallsidn, @starbucksindonesia.

Slow Down

Please wait a moment to post another comment