banner-detik

nail treatment

Cara Merawat Kuku Supaya Bebas dari Bakteri

seo-img-article

Lima Kandungan Berbahaya dalam Kuteks-2

Sudah rajin mencuci tangan, gimana dengan menjaga kebersihan kuku kalian? 

Yang menjadi sarang bakteri dan virus menumpuk bukan hanya tangan kalian, tapi kuku kalian pun jadi sarang tempat berkumpulnya bakteri. Ketika kalian memiliki kuku yang panjang, semakin ada celah untuk bakteri dan kotoran bisa nyelip di bawah kuku kalian. Makanya, selain penting cuci tangan minimal selama 20 detik, kalian juga harus memperhatikan area kuku kalain. Kali ini, saya mau share cara membersihkan kuku supaya bebas dari bakteri yang saya kumpulkan dari para ahli.

Sementara pilih kuku pendek

Untuk sekarang, sebaiknya pilihlah bentuk kuku yang pendek. Para perawat atau health care worker, diwajibkan memiliki kuku pendek untuk menjaga kebersihan tangan mereka. Dengan merebaknya COVID-19, keadaan kuku yang pendek adalah standar yang ideal. Sebisa mungkin, jaga agar kuku putih kamu hanya sepanjang 1-2 milimeter dan bentuknya alami aja. Penting juga untuk menghaluskan permukaan kuku dan menjaga kerapihan kulit kering di sekitar kuku. Cara Merawat Kuku Supaya Bebas dari Bakteri

Siapkan sikat kuku!

Oke, oke, kalau kekeuh mau punya kuku panjang, pastikan kamu mencuci tangan secara konsisten dan benar. Benar di sini maksudnya hingga bagian bawah kuku. Kamu juga bisa membersihkan bawah kuku kalian dengan menggunakan sikat kuku yang sudah diberikan sabun.

Jaga kebersihan alat manicure kalian

Sarah Gibson Tuttle, pendiri dan CEO Olive & June, salon kuku butik yang berbasis di Los Angeles, merekomendasikan untuk rutin mengganti alat kikir kuku setiap beberapa bulan, dan mencuci alat logam ini secara menyeluruh setiap kali selesai dipakai.

Jangan terlalu semangat potong kuku

Iya pendek, tapi jangan kependekan ya. Maksudnya di sini, jangan potong semua bagian putih kuku kamu karena ini berisiko cedera pada alas kuku dan membuat jari kamu infeksi dan membuka “jalan” bagi kuman untuk masuk. 

 

Yuk, mulai sekarang perhatikan kebersihan kuku kalian.

Image source: Female Daily and Dep End Cosmetic

Slow Down

Please wait a moment to post another comment