ic-fd

Rekomendasi Produk Makeup Joker Buat Halloween

makeup
author

Poppy_Septia・09 Oct 2019

detail-thumb

Meskipun saya suka banget dengan filmnya, tapi tulisan di bawah ini bukan review film kok. 😀 Kalau kamu mau menjadikan makeup Joker sebagai tampilan di Halloween Party akhir bulan nanti, ini dia resepnya.

MAKEUP JOKER 3

Bagi saya penayangan Joker di awal Oktober ini sangatlah istimewa. Pertama, karena tanggal 10 Oktober adalah World Mental Health Day, sehingga film ini bisa jadi “wake-up call” buat kita. Kedua, 31 Oktober adalah Halloween, jadi kostum dan makeup Joker pas banget buat jadi salah satu ide. Saya yakin sih baik di Indonesia maupun luar negeri, akan banyak yang tampil sebagai Joker di hari Halloween besok. Kalau kamu mau juga, nggak ada salahnya persiapkan dari sekarang. Masih ada waktu!

Berikut ini beberapa rekomendasi produk yang bisa kamu pakai buat bikin makeup Joker. Nggak susah kok untuk didapat! Merk-merk di bawah hanya referensi saja ya, kamu bisa mencari versi lain yang serupa.

1. Bedak berwarna putih atau cream berwarna putih

Buat bikin “complexion” yang putih banget ala Joker, kamu harus mengaplikasikan krim khusus yang sering dipakai untuk pesta kostum, badut, atau face painting. Setelahnya bisa di-set dengan face powder supaya nggak “meleleh” dan tahan lama. Kamu bisa membelinya secara online atau cari di art shop.

TECHNIC FACE CREAM AND FACE POWDER

Kalau nggak ada, kamu bisa pakai foundation yang shade-nya jauh lebih putih dari kulit aslimu, kemudian set dengan face powder yang warnanya sangat putih seperti Ben Nye Super White Professional Powder.

BEN NYE SUPER WHITE PROFESSIONAL POWDER

2. Eyeshadow atau eyeliner biru

Kalau Joker yang diperankan oleh Heath Ledger punya makeup mata super-smoky yang messy dalam warna hitam, Joker terbaru yang dimainkan oleh Joaquin Phoenix lebih fun dengan warna biru karena memang di filmnya ia berprofesi sebagai badut.

MAKEUP JOKER 2

Buat meraihnya, kamu harus aplikasikan eyeshadow atau liquid eyeliner berwarna biru dengan bentuk diamond pada bagian mata. Semakin pigmented produknya, akan semakin bagus! Kalau menurut saya, liquid eyeliner akan lebih mudah diaplikasikan, lebih “keluar” warnanya, dan lebih melekat sempurna dibandingkan powder eyeshadow. Kamu bisa pakai NYX Vivid Brights Eyeliner yang warnanya biru terang. Jangan lupa di bagian mata kiri kasih sedikit efek luntur seperti habis menangis. Cool!

NYX VIVID BRIGHTS EYELINER

3. Lipstik merah

Menurut saya, lipstik merah dalam bentuk liquid akan lebih mudah dipakai dibandingkan yang bullet. Aplikasikan sebagai “alis” di kening kamu, jauh di atas alis natural kamu, di ujung hidung, dan tentu saja di bibir dengan bentuk sangat lebar dan menukik ke atas. Biar mirip, pilih lipstik yang warnanya true red ya, bukan dark red atau pinkish red, contohnya adalah Anastasia Beverly Hills Liquid Lipstick warna Strawberry.

Joaquin Phoenix films dramatic scenes and looks menacing in full makeup on the set of 'Joker'

ANASTASIA BEVERLY HILLS LIQUID LIPSTICK STRAWBERRY

Kalau kamu tipe pemakai lipstik nude atau pink buat sehari-hari, yassss.. akhirnya kamu tampil beda dan koleksi lipstik merahmu terpakai juga! 😀

4. Green hair dye

Sebenarnya cuma butuh 3 produk di atas buat bikin makeup Joker. Tapi, biar maksimal, kamu harus warnai rambutmu juga! Akan lebih pas lagi kalau rambutmu pendek atau bob lho! Pilih pewarna rambut semi-permanen atau hair spray warna hijau seperti Manic Panic Amplified Neon Electric Lizard biar mudah luntur dan nggak perlu lama-lama tampil dengan rambut hijau.

MANIC PANIC AMPLIFIED NEON ELECTRIC LIZARD

Kecuali, kalau kamu memang sedang ingin punya rambut fashion yang berwarna-warni seperti Ochell atau Regina.

mewarnai rambut

nars wanted eyeshadow 3444

 

 5. Cleansing oil yang lembut

Nah, pembersih wajah berbentuk oil adalah produk yang nggak kalah penting buat kamu miliki. Karena seusai party (dan foto-foto!), kamu harus segera membersihkan semua makeup berat tersebut. Pilih cleansing oil yang mudah di-emulsify dan nggak lengket, plus punya kandungan yang bermanfaat bagi kulit seperti The Body Shop Camomile Silky Cleansing Oil. Nggak cuma halus dan bisa mengangkat segala makeup secara tuntas, kandungan camomile-nya akan menenangkan kulit dan mencegah iritasi. Karena bisa saja beberapa makeup di atas terlalu harsh atau kasih reaksi yang berbeda pada kulitmu, nggak seperti makeup biasa yang kamu gunakan sehari-hari.

THE BODY SHOP CAMOMILE SILKY CLEANSING OIL

Tip:

Kalau kamu nggak menemukan eyeshadow biru atau liquid eyeliner biru, dan sayang menggunakan lipstik merahmu, kamu bisa memakai produk khusus face painting seperti PAC Face Painting. Pilihan warnanya ada banyak lho!

PAC FACE PAINTING

 

Gimana? Berani nggak tampil dengan makeup Joker di Halloween nanti? Semoga tips dan produk di atas membantu kamu ya! Selamat mencoba!

 

1
1