banner-detik

fitnfab

7 Makanan Penting untuk Membantu Mencegah Kanker

seo-img-article

Tahu kan kamu kalau bulan Oktober adalah bulan peringatan breast cancer awareness? Untuk mencegah terkena penyakit sebahaya kanker, kita sebagai perempuan harus lebih giat makan makanan sehat dan punya pola hidup yang lebih baik!

Apa yang pertama kali terlintas di kepalamu kalau mendengar kata “kanker”? Pasti hati yang bersedih, ketakutan, kekhawatiran, dan pengobatan yang membutuhkan biaya amat besar. Penyakit ini memang salah satu penyakit mematikan yang ingin dihindari oleh semua orang. Meskipun faktor genetik bisa berpengaruh, tapi kita bisa melakukan berbagai cara untuk mencegah penyakit ini datang. Menjaga pola hidup sehat adalah yang utama, dan mengonsumsi makanan-makanan berikut ini bisa sangat membantu mencegah kanker!

1. Brokoli

BROKOLI

Sayuran hijau ini mengandung zat bernama sulforaphane yang bisa membantu mematikan atau mengurangi ukuran tumor pada hewan. Meskipun belum ada penelitian pada manusia, tapi mengonsumsi sulforaphane bisa menghambat phase 2 enzyme yang diproduksi tubuh saat sel kanker menyerang. Sulforaphane pada brokoli juga bisa membantu mengurangi tekanan darah dan berfungsi sebagai antioksidan.

2. Wortel

CARROTS

Penelitian membuktikan bahwa perokok yang tidak mengonsumsi wortel cenderung mudah terkena kanker paru-paru dibandingkan yang secara rutin makan wortel. Nggak cuma kanker paru-paru, wortel juga bisa mengurangi manusia dari risiko kanker perut dan kanker prostat. Wortel sangat versatile lho, kamu bisa mengonsumsinya dalam bentuk sup, capcay, jus, bahkan cake.

Baca juga: 7 Makanan untuk Melindungi Tubuh dari Bahaya Polusi

3. Olive Oil

olive-oil-968657_1920

Minyak zaitun punya banyak sekali manfaat bagi kesehatan, di antaranya karena kaya dengan fatty acid. Konsumsi minyak ini secara rutin bisa membantu mencegah beberapa jenis kanker. Kamu bisa mengganti minyak sawit dengan minyak zaitun untuk menumis, atau gunakan minyak zaitun sebagai campuran salad dan adonan marinade untuk merendam daging. Konsumsi extra virgin olive oil secara langsung 1 sendok makan setiap hari juga bisa lho!

4. Kacang-Kacangan

Various of legumes

 

Kacang-kacangan sangat kaya serat, sehingga bagus untuk melindungi tubuh dari kanker colon. Coba deh masukkan kacang merah, kacang hitam, dan kacang hijau dalam menu kamu sehari-hari. Plusnya, kamu akan merasa kenyang lebih lama!

5. Buah Beri

Mixed berries closeup

Siapa yang suka banget dengan berries? Sebagai penggemar buah ini, saya sangat menyarankan kamu untuk memakannya setiap hari. Bukan cuma rasanya segar dan enak dikonsumsi dalam bentuk smoothie, jus, dicampur dengan overnight oats, salad, pancake, dan dibuat cake, buah ini kaya antioksidan dan vitamin C, bagus untuk mencegah kanker, plus bikin kulit segar dan juga bermanfaat buat diet. Mana yang paling kamu suka? Strawberry, blueberry, blackberry, mulberry, bilberry, cranberry, atau raspberry?

Baca juga: Makanan”Sehat Penyebab Jerawat

6. Citrus

CITRUS - MAKANAN ANTI-POLUSI

Keluarga citrus juga bisa jadi andalan kamu dalam menyehatkan tubuh dan mencegah beberapa jenis kanker, misalnya kanker pankreas dan kanker perut. Kamu bisa pilih yang paling kamu suka, lemon, jeruk nipis, jeruk, grapefruit, blood orange.. dan jadikan mereka cemilan! Atau mencampur beberapa jenis citrus menjadi satu minuman segar!

6. Flaxseed

 

Flax seeds isolated on white background

Penelitian menunjukkan bahwa konsumsi flaxseed bisa membantu mencegah sel kanker semakin menyebar, bahkan mematikan sel kanker. Flaxseed juga kaya akan serat, yang sangat membantu pencernaan jadi lebih sehat sehingga kamu jauh dari kanker colon. Taburkan flaxseed ke dalam minumanmu, atau campurkan dengan makanan seperti sereal, yogurt dan makanan yang dipanggang.

 

Nah, itu dia beberapa makanan penting yang bisa membantu tubuhmu lebih sehat optimal dan mencegah kanker datang ke dalam hidupmu. Nggak sulit dicari kan? Mulai hari ini, perbanyak konsumsi makanan-makanan di atas ya!

 

1
1

Slow Down

Please wait a moment to post another comment