banner-detik

tools

Benar Nggak Sih Face Roller dari Gemstone Lebih Efektif?

seo-img-article

Adakah yang sudah pernah atau bahkan gemar menggunakan face roller dan/atau gua sha? Kedua tools yang digunakan untuk massage pada wajah ini memang akhir-akhir ini kembali jadi tren.

Metode massage wajah dengan menggunakan face roller dan gua sha sejak tahun lalu memang sering diperbincangkan di media sosial dan di-promote oleh para beauty influencer. Baik face roller maupun gua sha dinilai bisa memaksimalkan hasil penggunaan skincare.

MIRANDA KERR WITH KORA FACIAL SCULPTOR

Keduanya memang paling enak digunakan untuk memijat wajah pada saat menggunakan sheet mask atau face oil. Apalagi kalau face roller dan gua sha dalam keadaan dingin. Nggak heran banyak yang suka menyimpan face roller dan gua sha nya di dalam skincare fridge. Sensasi dingin dari face roller dan gua sha bakalan bikin aktivitas skincare routine makin seru.

Walaupun face roller dan gua sha yang terbuat dari gemstone bisa dibilang baru dalam tren kecantikan, tapi sebetulnya keduanya telah digunakan sejak bertahun-tahun yang lalu dalam budaya Cina dan Mesir kuno. Apalagi gua sha yang notabene nya memang berfungsi sebagai alat “kerokan” dalam budaya Cina, memang sudah eksis dari dulu sebagai salah satu alat dalam metode pengobatan. 

KORA ORGANICS ROSE FACIAL SCULPTOR

Kora Organics Rose Quartz Heart Facial Gua Sha

Selain diklaim bermanfaat untuk membuat wajah lebih rileks dan membantu proses penyerapan skincare ke dalam kulit, baik face roller dan gua sha, keduanya punya bentuk dan warna yang cantik dan kian estetik. Bentuknya yang cantik ini datang dari jenis gemstone yang digunakan. Batu Jade yang berwarna hijau dan Rose Quartz yang berwarna pink memang bikin face roller dan gua sha terlihat makin menarik dan bikin gemes. 

Baca juga: Gemstone Facial Roller Kembali Jadi Trend. Sudah Coba Juga?

Tapi tahu nggak sih, alasan kedua gemstone tersebut digunakan dalam face roller dan gua sha bukan cuma karena warnanya yang cantik. Kedua gemstone ini sejak dulu dipercaya menyimpan manfaat yang baik untuk kesehatan mental dan fisik, bahkan bisa membawa peruntungan.

Well, walaupun katanya batu-batu mulia ini bisa membawa peruntungan, tapi face roller dan gua sha bukan jimat yang bisa bawa hoki, melainkan keduanya bisa sangat bermanfaat untuk kecantikan. Apa sih, manfaat yang bisa diperoleh dari Jade dan Rose Quartz pada face roller dan gua sha?

HERBIVORE JADE ROLLER

Herbivore Jade Facial Roller

 

Sebelum membahas manfaat dari Jade dan Rose Quartz, mungkin masih ada yang belum tahu apa kegunaan face roller dan gua sha. Sederhananya, face roller digunakan untuk membantu penetrasi produk skincare ke dalam lapisan kulit agar lebih optimal. Face roller juga disebut dapat membantu mengurangi bengkak dan dark circle pada mata. Sementara, gua sha digunakan untuk menyamarkan tampilan fine lines dan wrinkles, membuat otot wajah lebih rileks, meningkatkan sirkulasi darah pada area wajah, hingga berfungsi dalam proses lymphatic drainage sebagai metode untuk mengeluarkan toksin dari kelenjar limfatik.

Banyak yang berpendapat bahwa nggak butuh face roller dan gua sha yang mahal untuk mendapatkan manfaat terebut, dan lebih memilih menggunakan face roller dan gua sha yang terbuat dari kaca atau bahan lainnya. Untuk mendapatkan manfaat dari penggunaan kedua tools ini, yang diperlukan adalah mengetahui teknik massage yang benar.

MOUNTLAI ROSE QUARTZ FACIAL SPA SET

Mount Lai The Rose Quartz Facial Spa Set

 

On the other hand, ada pula yang berpendapat kalau manfaat dari face roller dan gua sha akan lebih maksimal jika menggunakan tools yang benar-benar terbuat dari gemstone asli. Walaupun nggak murah, face roller dan gua sha dengan gemstone asli dianggap akan lebih efektif karena kedua gemstone tersebut dianggap punya kekuatan tersendiri di dalamnya. Gemstone dipercaya mengandung getaran magnetik, yang secara positif dapat memengaruhi energi di sekitarnya. 

Jade atau batu giok adalah salah satu gemstone berwarna hijau yang dihormati oleh masyarakat Cina karena dianggap dapat membawa kesejahteraan secara keseluruhan, penyembuhan emosional, keberuntungan dan kemakmuran. Jade dikenal sebagai “balancing stone” dan confidence booster.  Karena itu, Jade seringkali digunakan sebagai bahan perhiasan. Jade pun dianggap bisa membawa umur panjang. Para praktisi di bidang crystal healing percaya, selain punya kekuatan metafisik, Jade juga puna manfaat untuk penyembuhan, seperti detoksifikasi, meningkatkan sistem imun, melancarkan aliran darah, hingga mendorong regenerasi sel.

FOR SKIN'S SAKE ROSE QUARTZ ROLLER

For Skin’s Sake Rose Quartz Face Roller

 

Sementara rose quartz  adalah mineral yang terkristalisasi setelah ribuan tahun membentuk suatu batu berwarna soft pink. Sesuai dengan warna pink-nya yang manis, gemstone ini diasosiasikan sebagai “love stone” karena dapat memancarkan energi cinta, kasih sayang, kebahagiaan dan kesehatan emosional. Dalam kecantikan, Rose quartz disebut-sebut mampu untuk menenangkan dan menyejukkan kulit, serta memperbaiki skin complexion, dengan membantu menghilangkan bekas luka, membersihkan kulit, mengurangi tampilan fine lines, dan mencegah timbulnya keriput, serta membuat kulit terasa lebih halus. Rose quartz juga bermanfaat untuk melancarkan sistem peredaran darah. 

Dalam kebudayaan mesir kuno, manfaat rose quartz untuk kecantikan memang sudah sangat populer. Masyarakat Mesir Kuno bahkan meletakkan masker dari rose quartz pada makam para Firaun, karena rose quartz dianggap dapat menjaga kulit tampak awet muda dan lebih glowing.

Bagi para penggemar gemstone, jade dan rose quartz dianggap memiliki kekuatan metafisik yang akan sangat bermanfaat untuk me-maintain overall well-being (nggak heran sih, batu akik sampai sekarang tetap booming). Namun, secara scientific, manfaat kedua gemstone tersebut untuk kesehatan, bahkan kecantikan, masih butuh dikaji dalam penelitian lebih lanjut. 

Kamu sendiri percaya nggak sih sama kekuatan gemstone buat kecantikan?

 

 

1
1

Slow Down

Please wait a moment to post another comment