ic-fd

5 Cara Ampuh Atasi Ingrown Hair

bath n body
author

ainjiapaat・15 Jul 2019

detail-thumb

Kalau kamu suka mencukur bulu halus di tubuh, kemungkinan besar kamu punya ingrown hair. Kenapa bisa muncul dan gimana cara atasi ingrown hair ini?

Rambut atau bulu yang tumbuh di dalam kulit ini berbentuk bump, kemerahan dan bisa terasa gatal hingga sakit. Ingrown hair ada karena inflamasi yang terjadi pada folikel rambut atau bulu tubuh dan mengakibatkan rambut nggak muncul ke permukaan kulit namun tumbuh ke dalam kulit.

shaved underarm

Ingrown hair itu gak hanya ganggu tampilan kulit tubuh, tapi juga tidak baik untuk kesehatan kulit. Oleh karena itu, simak 5 cara ampuh atasi ingrown hair di bawah ini!

Eksfoliasi kulit

Ya, atasi ingrown hair dimulai dengan rajin ekfoliasi. Lakukan tiap kamu mandi, sebelum rutinitas mencukur bulu. Dengan rajin mengekfoliasi kulit, terutama bagian yang rutin dicukur, seperti underarms, bikini, hingga kaki, maka folikel atau pori-pori kulit pun tetap terbuka, tidak tertutup sel kulit mati, dengan begitu mengurangi kesempatan para ingrown hair berulah.

Gunakan cream untuk jerawat

Ada ingrown hair yang sedang meradang? Jangan asal pencet dan angkat sendiri ya! Setelah mandi, aplikasikan cream jerawat dengan kandungan seperti salicylic acid, benzoyl peroxide, dan glycolic acid pada permukaannya. Ingrown hair hampir mirip dengan jerawat dan kandungan-kandungan tersebut baik untuk mengangkat sel kulit mati dan membuka pori-pori.

Tenangkan kulit dengan moisturizer

Setelah acne cream dikenakan, tunggu sekitar 5 hingga 10 menit hingga cream tersebut terserap sempurna. Setelahnya, oleskan moisturizer dengan kandungan hydrocortisone di dalamnya untuk atasi ingrown hair karena bisa meredakan kemerahan dan bengkak yang ada.

Tahan godaan untuk mengeluarkan sendiri!

Seperti jerawat, ingrown hair juga punya “daya tarik” sendiri untuk dipencet. Sebaiknya, hal ini dihindari karena bisa-bisa rambutnya malah tumbuh makin dalam pada kulit dan memancing infeksi karena bakteri yang tersebar makin dalam. Ingrown hair sebenarnya nggak perlu diutak-utik karena biasanya akan reda sendiri. Kalau ingrown hair membengkak dan berisi nanah, itulah saatnya kamu pergi ke dokter kulit.

Coba Aplikasikan Shaving Cream 

laser hair removal

 

Ingrown hair terjadi kebanyakan karena penggunaan alat cukur. Jadi, sebaiknya hindari mencukur kulit dan pindah aliran ke waxing atau laser hair removal. Cuma, kalau memang masih tetap ingin mencukur, pastikan razor yang digunakan amat tajam dan jangan lupa gunakan shaving cream. Shaving cream akan memudahkan gerakan pisau cukur di kulit, dan meminimalisir terjadinya iritasi. Pilih yang tanpa alkohol dan diciptakan untuk kulit sensitif ya!

 

Selamat mencoba!