banner-detik

skin care

Wednesday Wishlist: Tamburins Tiger Leaf 100 Serum

seo-img-article

Wednesday Wishlist kali ini berasal dari brand kacamata asal Korea Selatan yaitu Gentle Monster yang pada tahun 2017 meluncurkan skincare brand yaitu Tamburins dengan konsep yang nggak kalah edgy dan mindblowing visualnya!

Produk yang masuk wishlist saya minggu ini adalah serum bernama Tamburins Tiger Leaf 100 Serum. Tiger Leaf atau yang dikenal juga dengan Gotu Kola atau Centella asiatica ini telah lama digunakan sebagai obat tradisional yang memiliki banyak khasiat yang dilansir dari sebuah studi seperti anti peradangan, meredakan reaksi iritasi sampai meningkatkan kolagen. Konon, nama Tiger Grass dicetuskan karena Harimau yang terluka akan menggulungkan badannya di tanaman ini karena tanaman ini dapat membantu penyembuhan luka.

Tamburins Tiger Leaf Female Daily

image credit instagram.com/tamburinsofficial

Di antara sekian banyak produk serum over the counter dengan kandungan Centella asiatica, Tamburins memutuskan untuk menggunakan 100% Centella asiatica ekstrak pada serumnya — ini mengingatkan saya dengan Skin1004 Madagascar Centella Asiatica 100 Ampoule yang ratingnya cukup tinggi di FD Beauty Review.

Nah, karena menggunakan konsentrat 100% ekstrak Centella Asiatica maka serum ini memiliki konsistensi yang cukup tebal, berwarna transparan kehijauan, namun tetap mudah untuk diratakan di kulit seperti foto di bawah ini.

Tamburins Tiger Leaf Female Daily

image credit amazon.com

Dari sumber website official Tamburins diklaim produk ini bermanfaat untuk kulit kering, menenangkan kulit dengan highly concentrated serum sekaligus dapat mengembalikan kelembapan dan kesehatan kulit. Untuk mendapatkan khasiat yang maksimal, Tamburins menggunakan teknologi MPHE (multi-phase harmonizing extraction) yang terinspirasi dari metode ekstraksi obat herbal untuk menghasil komponen aktif seperti asiaticoside, madecassoside, asiatic and madecassic acids.

Berulang kali Tamburins mengklaim bahwa produk ini menggunakan 100% ekstrak Centella asiatica, tapi saya nggak menemukan label ingredients lengkapnya untuk melihat apakah ada bahan lainnya yang bisa bermanfaat juga untuk kulit. Walau begitu, serum ini diklaim dapat menyeimbangkan dan menyembuhkan beberapa permasalahan kulit secara bersamaan!

Tamburins Tiger Leaf Female Daily

image credit instagram.com/tamburinsofficial

Kalau dari before-after di atas kelihatan wajah talent-nya terlihat lebih cerah dan segar setelah menggunakan serum ini. Berdasarkan review yang saya baca di beauty platform Korea, serum ini ternyata cukup disukai lho dan lagi populer banget di negara asalnya sampai sold out! Ada yang setuju produk ini sangat melembapkan, dan mempan menghadapi permasalahan kulit. Namun ada juga yang berpendapat bahwa produk ini cenderung lengket sehingga perlu waktu untuk meresap ke dalam kulit. Wah, bagaimana kalau dipakai di cuaca lokal dengan tingkat kelembapan tinggi seperti di Indonesia ya?

Tamburins Tiger Leaf Female Daily

image credit instagram.com/tamburinsofficial

Diberi label harga ₩ 31,000 atau $48 di Amazon, produk dengan packaging mini berisi 15ml ini dianggap mahal dari beauty enthusiast lokal Korea. Tapi, Tamburins nggak berhenti berinvoasi sampai disini saja untuk memuaskan rasa penasaran para konsumen. Terbukti beberapa waktu lalu baru saja diluncurkan versi pelembap dari koleksi yang sama bernama Tiger Leaf 91 Cream berisi 30ml (even bigger than the serum!) yang dijual bundle bareng serumnya seharga  ₩ 83,000 atau $72.

Tamburins Tiger Leaf Female Daily

image credit tamburins.com

Saya jadi penasaran dengan produk dari brand yang visualnya menarik dan serba unik ini. Apakah hasilnya bisa disandingkan dengan harganya atau sekadar mewah di kemasan saja?

Nah, kalau kamu gimana?Adakah produk Tamburins yang pernah dicoba atau sudah masuk ke wishlist?

Slow Down

Please wait a moment to post another comment