banner-detik

beauty school

4 Kegiatan Ngabuburit yang Bikin Kamu Lebih Cantik! 

seo-img-article
Saat menunggu waktu buka puasa alias ngabuburit, kamu biasanya paling suka ngapain? Pasti bakal ada yang jawab jalan-jalan di mal atau sekadar nonton film bareng keluarga. Tapi, sebetulnya masih banyak lagi nih kegiatan ngabuburit seru yang bisa kamu lakukan sembari nungguin beduk, tapi sekalian bikin wajah dan tubuh kamu jadi lebih cantik terawat. Tertarik mencoba? Kamu juga bisa mengajak teman-teman buat ikutan pampering bareng. The more the merrier!
ultima facial

Facial

Ritual facial yang umumnya melibatkan pembersihan muka dan terkadang pengangkatan komedo tentunya membutuhkan waktu yang tidak sebentar. Hal ini diharapkan akan membuatmu “lupa” sejenak kalau kamu sedang berpuasa. Toh, waktu facial kamu enggak akan disuruh makan juga kan. Belum lagi, wajah kamu juga umumnya bakal dipijat saat melakukan facial sehingga kamu pun bisa merasa jauh lebih relaks. Sambil tidur alias power nap juga boleh dong! Pastikan aja kamu memilih waktu yang tepat. So, jangan ragu untuk menanyakan dulu kepada salon atau terapisnya soal berapa lama proses facial tersebut akan berlangsung. Poin plusnya lagi, muka kamu pasti jadi segar banget sehabis perawatan.
Kalau buat pilihan treatment-nya, selain kamu bisa konsultasikan dulu ke beautician atau pun dokter di klinik tersebut, kamu bisa pilih perawatan yang memang membantu menghidrasi kulit. Secara kalau kita lagi puasa kan kulit juga seringkali terasa lebih kering dari biasanya. Beberapa treatment yang bisa kalian coba, misalnya Hydradermabrasion, Oxy Facial, atau meminta infusion menggunakan hyaluronic acid saat facial dilakukan.
relaxed-young-woman-enjoying-hair-washing-salon_1262-3612

Creambath

Who’s up for some haircare? Percuma dong mati-matian mempercantik kulit wajah tapi rambut terbengkalai. Kalau rambutmu terasa kering, coba deh ke salon dan mencoba perawatan creambath pakai alpukat. Dijamin, pasti helaiannya terasa lebih lembap dan ternutrisi. Proses creambath sendiri biasanya akan memakan waktu sekitar 60 sampai 90 menit. Cukup untuk ‘membunuh’ waktu di kala sore hari sebelum menyambut adzan magrib yang selalu dinanti-nanti. Nah, kalau hari itu kamu kebetulan akan berbuka puasa bersama teman-teman, kamu bisa sekalian minta kepada capster-nya agar rambutmu di-blow dry supaya tampilannya lebih rapi lagi! 
manicure-nails-salon-receiving-manicure-with-nail-file_1139-1695

Manicure/Pedicure

Siapa di sini yang suka pakai kuteks atau nail art? Memang menyenangkan sih, tapi sekali-kali biarkan kulitmu “bernapas” sejenak ya. Hapus cat kukumu sampai tak bersisa terlebih dulu agar permukaannya bersih dari zat-zat kimia. Lebih bagus lagi, kalau kamu bisa menyempatkan diri ke salon untuk melakukan perawatan manikur dan pedikur. Selain menjadikannya tampak lebih cantik, jari dan kukumu pun dapat terbebas dari kotoran yang agak sulit terangkat saat dibersihkan sendiri. Durasi manicure ataupun pedicure yang biasanya akan berlangsung selama setidaknya satu jam pasti bikin puasa jadi lebih enggak terasa. Pilih waktu sejam sesudah salat asar, dan siapa tahu sepulang dari perawatan ternyata beduk sudah bisa terdengar deh.
3 Tips Simpel Agar Eyelash Extension Lebih Awet-4

Pasang eyelash extension

Nah, menurut saya sih aktivitas satu ini adalah yang paling menyenangkan. Kalau biasanya kamu sulit menyempatkan waktu untuk mempercantik bulu mata, sekarang ini boleh jadi saat yang tepat! Pemasangan eyelash extension sendiri minimal bisa memakan waktu setidaknya 90 menit. Bahkan, terkadang prosesnya bisa sampai dua jam tergantung tingkat kesulitan dan jenis atau model bulu mata yang kamu pilih. Dan berhubung mata kamu akan ditutup juga, kamu pun selalu bisa melewatkan sesi ini dengan tidur siang sejenak. Sebelumnya, kamu dapat memilih opsi lem bulu mata yang tidak perih di mata supaya tidak terasa menyengat.
Intinya sih, pilih yang mana yang paling sesuai kebutuhan dan juga kepribadian kamu aja. Atau, mungkin kamu ada lagi ide perawatan yang menarik untuk dilakukan sambil nungguin waktu berbuka puasa? Share di kolom komentar dong! Selamat menunaikan ibadah puasa ya! 

 

Slow Down

Please wait a moment to post another comment